28.7 C
Sukabumi
Sabtu, Juni 29, 2024

Yamaha Zuma 125 meluncur, intip harga dan penampakan detail motor matic trail

sukabumiheadline.com - Yamaha resmi memperkenalkan Zuma 125...

Ternyata Ini Penyebab Ledakan Tabung CNG di Cibadak Sukabumi, Kepsek SD Korban Tewas

sukabumiheadline.com l Peristiwa pilu meledaknya tabung gas...

Honda AMAX 160, skutik futuristik performa unggul jadi penantang Yamaha Aerox

sukabumiheadline.com - Honda kembali menggebrak pasar skutik...

Bintang dan sinopsis film Ipar Adalah Maut, sudah tayang di bioskop

Gaya hidupBintang dan sinopsis film Ipar Adalah Maut, sudah tayang di bioskop

sukabumiheadline.com – Film Ipar Adalah Maut adalah sebuah karya yang mengadaptasi kisah nyata yang viral di platform TikTok yang diceritakan oleh konten kreator @Elizasifaa.

Film yang disutradarai Hanung Bramantyo ini sudah tayang di bioskop sejak 13 Juni 2024 lalu

Film ini mempersembahkan kisah dramatis tentang kehancuran sebuah rumah tangga akibat hadirnya seorang orang ketiga yang ternyata adalah adik kandung dari pihak istri.

Konflik rumit pun mewarnai alur cerita yang penuh emosi dan tegang. Bagi para penonton yang penasaran dengan sinopsis lengkapnya, simak sinopsis film Ipar Adalah Maut berikut ini.

Sinopsis film Ipar Adalah Maut

Melansir dari laman resmi MD Pictures, kisah dimulai dengan Aris (Deva Mahenra) dan Nisa (Michelle Ziudith) pasangan muda yang baru saja menikah dan memiliki seorang anak perempuan. Mereka membangun keluarga yang bahagia dan harmonis.

Namun, kehidupan mereka berubah drastis ketika ibu Nisa, Dewi Irawan, meminta agar adiknya, Rani, tinggal bersama mereka. Awalnya, Nisa menyambut Rani dengan tangan terbuka, berpikir bahwa kehadirannya akan menambah keceriaan di rumah.

Namun, kebahagiaan itu tidak berlangsung lama. Aris, suami Nisa, yang sebelumnya dikenal sebagai sosok yang penyayang dan bertanggung jawab, tiba-tiba berubah menjadi cuek dan dingin setelah Rani tinggal bersama mereka.

Teman dekat Nisa memberikan peringatan tentang kehati-hatian yang perlu diambil terhadap kehadiran Rani. Mereka mencurigai bahwa perubahan sikap Aris mungkin berkaitan dengan kehadiran adik kandung Nisya di rumah.

Ternyata, dugaan mereka tidak meleset. Aris dan Rani ternyata berselingkuh di belakang Nisa. Padahal, Rani sudah memiliki kekasih, Yusuf, yang siap melamarnya.

Perselingkuhan ini menghancurkan rumah tangga Aris dan Nisa, meninggalkan luka yang dalam bagi Nisya dan anak mereka.

Pemain film Ipar Adalah Maut

Berikut ini daftar pemain yang berpartisipasi dalam film Ipar Adalah Maut, adalah Deva Mahenra sebagai Aris, Michelle Ziudith sebagai Nisa, Davina Karamoy sebagai Rani dan Alesha Fadhilah sebagai Raya.

Kemudian, ada nama Dewi Irawan sebagai ibu Nisa dan Rani, Devina Aureel, Asri Welas, Nyimas Ratu Rafa, Adam Farrel, Rukman Rosadi, Toby Armstrong, Susilo Nugroho, dan Akbarry Noor.

Konten Lainnya

Content TAGS

Konten Populer