Lansia Tenggelam di Sungai Cimandiri Sukabumi Ditemukan Tak Bernyawa

- Redaksi

Rabu, 25 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jasad Damini ditemukan Tim SAR Gabungan. l Istimewa

Jasad Damini ditemukan Tim SAR Gabungan. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l SUMPENAN – Damini (85) warga Kampung Mariuk, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi yang tenggelam di Sungai Cimandiri ditemukan Tim SAR Gabungan.

Jasad Damini ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Rabu (25/5/2022) pagi sekira pukul 07.30 WIB, pada radius sekita 4 KM dari lokasi kejadian.

Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) Hendra Sudirman melalui Pelaksana Tugas (PLT) Korpos SAR Basarnas Sukabumi Faber Sinaga mengatakan, jasad korban langsung dievakuasi ke rumah duka di kampung Mariuk.

“Korban tepatnya ditemukan di muara Pantai Loji, awalnya informasi dari warga yang melihat tanda-tanda korban,” ujarnya.

“Turut berduka cita mendalam atas musibah yang dialami korban, apresiasi yang setinggi-tingginya atas sinergi serta kerja keras dari Tim SAR Gabungan hingga akhirnya korban ditemukan,” sambungnya.

Baca Juga :  Innalillahi, 89 Warga Surade Sukabumi Keracunan Massal

Faber menjelaskan sebelumnya Tim SAR Gabungan sejak pagi sudah memperluas area pencarian, yakni hingga sepanjang aliran Sungai Cimandiri dan muara Loji.

“Untuk tim kedua melakukan pencarian dengan penyisiran melalui pengamatan visual darat hingga radius kilometer,” tegasnya.

Puluhan personil SAR Gabungan, kata Faber, dikerahkan untuk melakukan pencarian, terdiri dari Pos SAR Sukabumi, Polsek, Koramil,P2BK BPBD, Tagana, Satpol PP, Sehati Gerak Bersama, RAPI Lokal 1, CBP Rescue, Siberu, MRI ACT Sukabumi, IEA Sukabumi, Pramuka Peduli Sukabumi, SSV.

“Pencarian juga dibantu keluarga korban, dan masyarakat sekitar,” pungkasnya.

Berita Terkait

Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan
Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT
Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang
Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi
Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis
Diprotes warga Surade Sukabumi, Perda 15/2023 direvisi, dinilai bermasalah oleh Kemendagri
DPRD Kabupaten Sukabumi setujui Raperda Perubahan No 15/2023 tentang PDRD
Bocah Sukabumi tenggelam saat mandi di sungai sepulang mengaji akhirnya ditemukan

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 19:11 WIB

Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan

Kamis, 24 April 2025 - 02:26 WIB

Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT

Senin, 21 April 2025 - 00:41 WIB

Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang

Jumat, 18 April 2025 - 18:16 WIB

Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis

Berita Terbaru

Hotman Paris Hutapea - Istimewa

Masjid

Hotman Paris bangun masjid, Habib Ja’far yang beri nama

Jumat, 25 Apr 2025 - 10:00 WIB