sukabumiheadline.com – Insiden kecelakaan lalu lintas melibatkan rombongan motor gede (moge) Jenis Harley Davidson kembali terjadi. Harley Davidson tersebut nyungsep ke area rerumputan setelah menyerempet seorang pengendara motor lainnya.
Informasi diperoleh, kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Jalur Pantai Selatan (Pansela) Jawa Barat, tepatnya di Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, Sabtu (17/1/2026).
Dijelaskan Kapolsek Agrabinta, AKP Nanda Riharja, peristiwa bermula ketika rombongan yang terdiri dari empat Harley Davidson tersebut tengah melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun sial, setibanya di lokasi kejadian, salah seorang peserta rombongan Harley Davidson yang mencoba mendahului kendaraan di depannya, justru memicu kecelakaan.
Menurut Nanda, insiden tersebut dipicu oleh upaya menyalip yang kurang perhitungan.
“Saat berusaha menyalip, moge tersebut menyerempet pemotor yang melaju searah dari Sukabumi menuju Cianjur,” kata Nanda Riharja.
Setelah kejadian, korban atau pemotor yang merupakan warga lokal langsung dibawa berobat oleh rombongan moge sebagai bentuk tanggung jawab.
Menurutnya, di saat akhir pekan apalagi momen long weekend, jalur Pansela kerap menjadi perlintasan rombongan pemotor.
“Banyak yang touring ke Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, makanya jalur ini kerap jadi perlintasan rombongan pemotor,“ pungkasnya.









