Emak-emak Cikembar Sukabumi Pukul Panci dan Penggorengan Protes Jalan Rusak

- Redaksi

Senin, 26 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekelompok wanita di Cikembar, Sukabumi turun ke jalan protes Jalan Provinsi rusak. l Istimewa

Sekelompok wanita di Cikembar, Sukabumi turun ke jalan protes Jalan Provinsi rusak. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l CIKEMBAR – Puluhan wanita di Kampung Cilangkap, Desa Bojong, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, turun ke jalan memprotes Jalan Provinsi yang rusak parah, Senin (26)12/2022).

Uniknya, mereka membawa penggorengan, panci dan lainnya kemudian dipukul-pukul hingga mengeluarkan suara tak beraturan.

Tak hanya itu, mereka juga sesekali serempak berteriak, “Huuuuuuu!!!” Secara bersamaan di pinggir Jalan Pelabuhan Dua.

Informasi diperoleh, jalan rusak sebelumnya sempat diberi aspal tipis yang diketahui merupakan salah satu proses perbaikan.

Namun, selang dua hari, aspal-aspal tersebut kembali mengelupas terlepas dari jalanan. Akibatnya, hanya menyisakan kerikil bertebaran di jalanan, sehingga dikeluhkan warga dan pengguna jalan.

“Apapun, pelapisan ataupun perbaikan, menurut saya itu ceroboh dan membahayakan pengendara, terutama roda dua,” kesal Rendra Suhendar kepada sukabumiheadline.com.

“Apalagi sekarang kan musim liburan Tahun Baru dan sekolah, pastinya banyak pemotor yang melintas malam hari,” tambahnya.

Baca Juga :  Spek dan Harga Tata Super Ace, Ambulance Puskesmas Cicurug Tak Laik Fungsi

Rendra menambahkan, perbaikan jalan rusak terlihat di sekitaran Bunderan GSI dari Blok A hingga Blok C, Desa Bojong, Kecamatan Cikembar.

“Yang kemarin baru Blok A dan C, kalau yang saya lihat. Tapi mungkin lebih dari itu, soalnya jalan di sekitar Pasar Pangleseran pun masih belum diperbaiki,” jelas Rendra.

Berita Terkait

Jawaban bupati atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Kabupaten Sukabumi
Pandangan Umum Fraksi di DPRD Kabupaten Sukabumi soal Raperda Penanggulangan Kebakaran
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi: Raperda PPT PKSDA dan evaluasi APBD 2026
Pesan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi di Hari Pahlawan 2025
Nahas, siasat pelaku kejahatan di Sukaraja Sukabumi tetap terungkap
Usia mau setengah abad, 3 pria Sukabumi masih bisnis haram
Pria Cianjur diduga bundir, ternyata lagi nongkrong di Sukabumi usai tulis wasiat
Truk terjun ke jurang di Cisolok Sukabumi

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 18:32 WIB

Jawaban bupati atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Kabupaten Sukabumi

Kamis, 13 November 2025 - 16:08 WIB

Pandangan Umum Fraksi di DPRD Kabupaten Sukabumi soal Raperda Penanggulangan Kebakaran

Rabu, 12 November 2025 - 17:56 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi: Raperda PPT PKSDA dan evaluasi APBD 2026

Senin, 10 November 2025 - 19:56 WIB

Pesan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi di Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 November 2025 - 11:23 WIB

Nahas, siasat pelaku kejahatan di Sukaraja Sukabumi tetap terungkap

Berita Terbaru