Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Nasional Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi

- Redaksi

Selasa, 11 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

sukabumiheadline.com – Diva Zahra menjadi bintang yang bersinar dalam event Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sprint Rally 2025 Putaran 6 di Sukabumi, Jawa Barat, yang digelar di Sirkuit Hidzie, Kecamatan Cikembar, 7–9 November 2025.

Pereli muda berbakat itu menutup musim Kejurnas Sprint Rally 2025 dengan torehan gemilang. Diva berhasil finish di peringkat 6 Kelas F2, meraih Runner-up Kelas Wanita, serta Juara III Kelas U25 (Under 25).

Capaian mentereng Diva di Kelas F2 menjadi kebanggaan tersendiri mengingat kelas tersebut dikenal dengan persaingannya paling sengit. Pasalnya, Kelas F3 juga diikuti deretan pereli pria berpengalaman. Namun ia mampu menunjukkan mental baja di antara para pe-rally senior.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara di Kelas Wanita, gadis kelahiran Bandung, 31 Juli 2001, ini harus bersaing dengan lawan yang mengendarai mobil berspesifikasi tinggi. Namun, Diva mampu tampil impresif dan membuktikan diri sebagai salah satu pembalap wanita paling potensial di Indonesia.

Baca Juga :  Sayang sudah ada juaranya, Sprint Rally 2025 Putaran 6 di Sukabumi jadi ajang pembuktian

“Sangat bersyukur dan senang bisa menutup musim reli 2025 dengan hasil memuaskan. Persaingan begitu ketat, tapi setiap seri memberi pelajaran berharga untuk terus berkembang,” ujar Diva Zahra, dikutip Selasa (11/11/2025).

Performa stabil Diva sepanjang musim menjadi kunci keberhasilannya. Konsistensi sejak Putaran 1 hingga 5 mengantarkannya ke enam besar klasemen akhir Kelas F2 2025.

Sementara itu, sang mentor sekaligus pereli senior Rifat Sungkar mengapresiasi peningkatan signifikan anak didiknya.

“Diva menunjukkan kematangan dan konsistensi luar biasa di setiap balapan,” kata Rifat.

Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi
Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi – Instagram

Diva tampil kian matang meski harus menghadapi cuaca ekstrem hingga menyebabkan SS2 dibatalkan. Bahkan, andai tidak terhambat mobil lain yang mogok di lintasan, posisinya berpotensi lebih tinggi.

Baca Juga :  Mengenal Tjetjep Euwjong, Juara MotoGP Tahun 1970 asal Tanah Pasundan

“Di SS3, Diva hanya terpaut 0,4 detik dari posisi empat. Namun di SS4, ia kehilangan waktu beberapa detik karena terhalang mobil pereli lain yang mogok,” jelasnya.

Berita Terkait: Sayang sudah ada juaranya, Sprint Rally 2025 Putaran 6 di Sukabumi jadi ajang pembuktian

Keberhasilan Diva tak lepas dari kerja keras tim, navigator, dan dukungan sponsor yang konsisten mendampingi sepanjang musim.

Dengan pencapaian ini, Diva Zahra menegaskan posisinya sebagai pereli wanita muda potensial Indonesia yang layak diperhitungkan di kancah nasional.

“Target saya berikutnya adalah terus meningkatkan performa agar bisa bersaing lebih dekat dengan pereli papan atas di musim depan,” kata Diva optimistis.

Diva menegaskan bahwa kerja keras dan konsistensi menjadi kunci utama kesuksesan.

“Musim reli 2025 membuktikan bahwa perempuan juga bisa bersaing di tengah dominasi pria. Ini baru permulaan dari perjalanan panjang saya di dunia reli Indonesia,” tutupnya mantap.

Berita Terkait

Piala Dunia U-17 2025: Indonesia kalahkan Honduras 2-1
Piala Dunia U-17 2025: Diperkuat 3 pelajar Sukabumi, Timnas Indonesia U-17 dibantai Brasil 0-4
Comeback Maung, menang atas Selangor FC di ACL 2, biasakan nonton Persib sampai akhir!
Mierza Firjatullah, wonderkid Sukabumi gagal bawa Indonesia menang di Piala Dunia U-17 2025
Catat! Tanggal dan jam live Selangor FC vs Persib Bandung di ACL 2
Besok laga perdana 3 wonderkids Sukabumi di Piala Dunia U-17 2025 vs Zambia
Ini 48 negara peserta Piala Dunia U-17 2025 Qatar, ajang pembuktian 3 wonderkids Sukabumi
Tonton 3 wonderkids Sukabumi, ini jadwal live Timnas Indonesia vs Brasil di Piala Dunia U-17 2025

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 03:35 WIB

Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Nasional Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi

Selasa, 11 November 2025 - 02:21 WIB

Piala Dunia U-17 2025: Indonesia kalahkan Honduras 2-1

Sabtu, 8 November 2025 - 06:11 WIB

Piala Dunia U-17 2025: Diperkuat 3 pelajar Sukabumi, Timnas Indonesia U-17 dibantai Brasil 0-4

Kamis, 6 November 2025 - 21:41 WIB

Comeback Maung, menang atas Selangor FC di ACL 2, biasakan nonton Persib sampai akhir!

Rabu, 5 November 2025 - 02:18 WIB

Mierza Firjatullah, wonderkid Sukabumi gagal bawa Indonesia menang di Piala Dunia U-17 2025

Berita Terbaru

Timnas Indonesia U-17 - Erick Thohir

Venue

Piala Dunia U-17 2025: Indonesia kalahkan Honduras 2-1

Selasa, 11 Nov 2025 - 02:21 WIB