14 Tim Lolos Piala Asia U-20 2023, Dua Tim Belum Bisa Dipastikan

- Redaksi

Senin, 19 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemain Persib Bandung di Timnas U-20, Kakang Rudianto dan Robi Darwis. l Istimewa

Pemain Persib Bandung di Timnas U-20, Kakang Rudianto dan Robi Darwis. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang berakhir serentak pada 18 September 2022 menghasilkan 13 negara lolos ke putaran final selain Uzbekistan sebagai tuan rumah.

Sebanyak sembilan juara grup dan empat runner up terbaik sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-20 merupakan salah satu dari 14 negara yang sudah mendapat tiket tampil di Uzbekistan. Kakang Rudianto dan kawan-kawan lolos ke Piala Asia U-20 2023 setelah menjadi juara Grup F.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemenangan atas Vietnam menyempurnakan poin Timnas Indonesia U-20 yang sebelumnya mengalahkan Timor Leste dan Hong Kong.

Selain Timnas Indonesia, negara lain yang juga tampil sebagai juara grup adalah Arab Saudi, Qatar, Jepang, Jordania, Korea Selatan, Oman, Tajikistan, dan Iran.

Baca Juga :  117 tahun silam lahir wanita hebat di Sukabumi, pencipta lagu Tanah Airku

Sedangkan empat negara lain lolos berkat jatah runner up terbaik, yaknj Vietnam, Kirgistan, China, dan Suriah.

Masih tersedia dua slot kosong untuk menggenapkan jumlah partisipan Piala Asia U-20 2023 menjadi 16. Selain sembilan grup yang sudah menuntaskan laga, masih ada satu grup yang sama sekali belum bertanding yakni Grup H yang berisi Irak, Australia, India, dan Kuwait.

Juara Grup H kelak dipastikan bakal lolos ke Piala Asia U-20 2023, sementara runner up Grup H harus bersaing dengan Thailand yang saat ini berada di peringkat kelima dalam ranking peringkat kedua.

Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023. Keempat finalis Piala Asia U-20 2023 akan mendapat jatah tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang bakal berlangsung di Indonesia.

Baca Juga :  5 Fakta Wonder Kid Sukabumi Dipanggil Shin Tae-yong, Lulusan Terbaik Polri
IMG 20220919 233914
14 Tim lolos Piala Asia U-20 2023. l Fery Heryadi

Daftar 14 Tim Negara Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-20 2023:

1. Uzbekistan (Tuan Rumah)
2. Arab Saudi (Juara Grup A)
3. Qatar (Juara Grup B)
4. Jepang (Juara Grup C)
5. Jordania (Juara Grup D)
6. Korea Selatan (Juara Grup E)
7. Indonesia (Juara Grup F)
8. Oman (Juara Grup G)
9. Tajikistan (Juara Grup I)
10. Iran (Juara Grup J)
11. Vietnam (Runner Up Terbaik 1)
12. Kirgistan (Runner Up Terbaik 2)
13. China (Runner Up Terbaik 3)
14. Suriah (Runner Up Terbaik 4)

Berita Terkait

Gol tunggal Beckham Putra bawa Persib juara paruh musim Super League 2025/2026
Profil, karier dan kehidupan pribadi Joey Pelupessy, rekrutan anyar Persib
5 pesepakbola dunia tubuhnya tak ditato
Persib arahkan bidikan ke Samuel Castillejo, pernah bawa AC Milan juara Serie-A
Karier, kehidupan pribadi, profil Maarten Paes dan kode-kode untuk Persib
Persib jual tiket Rp45 juta dan Rp70 juta di laga lawan Persija, pemain termotivasi
10 pemain dikabarkan santer dibidik Persib Bandung
Profil Bakery Jatta, dibidik Persib dari Bundesliga Hamburg SV dan Timnas Gambia

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 17:36 WIB

Gol tunggal Beckham Putra bawa Persib juara paruh musim Super League 2025/2026

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:21 WIB

Profil, karier dan kehidupan pribadi Joey Pelupessy, rekrutan anyar Persib

Sabtu, 10 Januari 2026 - 01:55 WIB

5 pesepakbola dunia tubuhnya tak ditato

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:40 WIB

Persib arahkan bidikan ke Samuel Castillejo, pernah bawa AC Milan juara Serie-A

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:01 WIB

Karier, kehidupan pribadi, profil Maarten Paes dan kode-kode untuk Persib

Berita Terbaru