5 Fakta Bentrok Sopir Angkot dengan TNI di Cibadak Sukabumi

- Redaksi

Rabu, 20 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI vs sopir angkot di Cicurug Sukabumi. l Istimewa

TNI vs sopir angkot di Cicurug Sukabumi. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l CIBADAK – Beredar video puluhan anggota TNI turun dari truk di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor. Momen puluhan anggota TNI dari Batalyon Infanteri (Yonif) 310/Kidang Kancana, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, terekam video dan viral di media sosial (medsos).

Menurut informasi yang dihimpun, video itu diambil pada Ahad (17/7/2022) lalu. Berikut 5 faktanya.

1. Narasi Danyon 310 Dikeroyok Sopir Angkot

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebuah video keributan antara TNI dengan sopir angkot viral di media sosial. Di dalam narasinya, disebutkan anggota TNI turun setelah melihat komandan batalyonnya diduga dianiaya beberapa orang sopir angkot trayek 09 Cibadak-Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

Peristiwa itu berawal saat kendaraan yang ditumpangi Danyon 310 Mayor Yudhi Heriyanto diserempet oleh kendaraan angkot 09,” demikian bunyi narasi dalam video, dikutip sukabumiheadline.com, Selasa (19/7/2022) malam.

Baca Juga :  Menengok Kegigihan Anak-anak di Tegalbuleud Sukabumi Menimba Ilmu dalam Keterbatasan

Dalam video juga disebutkan jika jika ajudan dan sopir Danyonif 310 ikut melawan sopir.

2. Danyon Mencoba Melerai Keributan

Danyonif 310 Yudhi disebutkan hanya berusaha melerai, tapi justru mendapatkan serangan dari sopir angkot lain.

Akibatnya, perkelahian pun tak dapat dihindari. Tampak dalam video puluhan anggota TNI mengerubuti angkot di SPBU 34.433.13 Jalan Nasional Sukabumi-Bogor, tepatnya di Kampung Ongkrak, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Disebutkan dalam keterangan video bahwa sebanyak lima terduga pelaku pengeroyok Danyonif 310 berhasil diamankan.

3. Pernyataan Bersama

Ketua Kelompok Kerja Unit (KKU) trayek 09 dan Danyon 310 Mayor Yudhi Heriyanto berencana melakukan konferensi pers terkait kejadian tersebut.

“Untuk lebih jelasnya, biar seimbang kita tunggu pengurus dari angkot. Agar informasinya sesuai dengan yang di lapangan. Nanti kita tunggu dulu ya (KKU atau Organda),” ujar Yudhi, dilansir detik.com.

4. Pernyataan Kodam III Siliwangi

Baca Juga :  Pembelian PLTU Palabuhanratu Sukabumi oleh PT Bukit Asam Gunakan Dana Pinjaman

Sementara, Kodam III Siliwangi turut angkat suara terkait keributan antara prajurit TNI dengan sopir angkot tersebut. Pihak Kodam Siliwangi memastikan permasalahan tersebut hanya salah paham.

“Salah paham saja, sudah selesai,” ucap Kapendam III Siliwangi Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto, dilansir kompas.com.

“Cuma mungkin terdengar oleh prajuritnya berbeda. Tapi sudah selesai,” tambah dia.

5. Sudah Berdamai

Lebih jauh, Arie Tri Hedhianto mengatakan permasalahan tersebut sudah selesai setelah diadakannya pertemuan antara pihak TNI dengan perwakilan sopir angkot.

“Sudah damai. Sudah kondusif juga. Dari kemarin kondusif,” yakin Arie.

Meski demikian, Arie tak menjelaskan secara rinci terkait kronologi peristiwa tersebut.

Berita Terkait

Melacak populasi Sapi Pasundan di Sukabumi: Karakteristik dan pemurnian genetik si jawara
RI masuk 5 besar, China juaranya: Berapa produksi buah lengkeng Sukabumi?
Mengintip potensi perikanan Kabupaten Sukabumi 2026
Fakta-fakta tentang Owa Jawa di Sukabumi: Spesies langka, habitat dan ancaman
5 hal paling banyak terjadi dan dikeluhkan warga Sukabumi sepanjang 2025
Jutaan bayi lahir di Indonesia pada 2025, Sukabumi berapa?
5 tantangan dan ancaman sektor pertanian di Sukabumi
Kaleidoskop 2025: Jumlah korban tewas bencana alam di Sukabumi dan kerugian materi

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 01:17 WIB

Melacak populasi Sapi Pasundan di Sukabumi: Karakteristik dan pemurnian genetik si jawara

Senin, 12 Januari 2026 - 15:29 WIB

RI masuk 5 besar, China juaranya: Berapa produksi buah lengkeng Sukabumi?

Minggu, 11 Januari 2026 - 02:56 WIB

Mengintip potensi perikanan Kabupaten Sukabumi 2026

Minggu, 4 Januari 2026 - 03:06 WIB

Fakta-fakta tentang Owa Jawa di Sukabumi: Spesies langka, habitat dan ancaman

Sabtu, 3 Januari 2026 - 09:00 WIB

5 hal paling banyak terjadi dan dikeluhkan warga Sukabumi sepanjang 2025

Berita Terbaru