Mikrobus Berisi 15 Wisatawan Terguling di Ciemas Sukabumi, Bocah 6 Tahun Tewas

- Redaksi

Sabtu, 26 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana lalu lintas di TKP. l Istimewa

Suasana lalu lintas di TKP. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINES.com l CIEMAS – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan Raya Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, tepatnya di Tanjakan Dini Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/2/2022).

Informasi diperoleh kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah mikrobus Isuzu T 7284 DA dengan membawa 15 penumpang terguling.

Kanit Gakum Laka Lantas Polres Sukabumi Ipda M Yanuar Fajar mengungkapkan, akibat dari kecelakaan tersebut satu penumpang mikrobus berusia enam tahun meninggal dunia.

“Delapan orang penumpang lainnya gak apa apa, termasuk sopir. Tujuh penumpang lain mengalami luka ringan,” ujarnya kepada sukabumiheadlines.com.

Dijelaskan M. Yanuar Fajar kejadian berawal sekitar pukul 16.30 WIB, kendaraan mikrobus yang dikemudikan Supinda (25) warga Bekasi, membawa 15 orang penumpang melaju dari arah Geopark Ciletuh menuju Loji.

Namun pada saat melintasi jalan menurun menikung ke kanan, dikarenakan sopir kurang menguasai medan jalan membuatnya tidak bisa mengendalikan laju kendaraan.

Baca Juga :  Eks Pemeran Preman Pensiun Asal Sukabumi Ini Ingin Kenalkan Olahraga Lempar Pisau

Dan mengakibatkan terguling ke pembatas kiri jalan dengan posisi terakhir kendaraan mikrobus ban sebelah kanan berada di atas.

“Satu orang meninggal dunia mengalami luka sobek terbuka di kepala dan luka lecet pada bagian perut,” jelasnya.

“Saat ini seluruh penumpang yang mengalami luka ringan sudah dibawa ke Rumah Sakit Palabuhanratu untuk mendapat penanganan medis,” tandasnya.

Berita Terkait

Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan
Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan
11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad
Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik
Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS
Ngeri, penemuan mayat tanpa kepala tapi tubuh utuh di Sukabumi
Nestapa Abah Uloh, lansia korban bencana alam Sukabumi huni gubuk reyot
Batu numpuk dalam rumah, warga korban bencana Sukabumi nangis tak ada perhatian

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:26 WIB

Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:00 WIB

Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan

Selasa, 13 Januari 2026 - 01:33 WIB

11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad

Senin, 12 Januari 2026 - 00:01 WIB

Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:42 WIB

Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS

Berita Terbaru

Ilustrasi chart dan hoaks - sukabumiheadline.com

Tekno & Sains

2025 Sukabumi tertinggi, JSH: Hoaks di Jawa Barat naik signifikan

Kamis, 15 Jan 2026 - 16:55 WIB

Mengendarai sepeda motor matic saat hujan deras - sukabumiheadline.com

Sains

Prakiraan cuaca Sukabumi, sepekan ke depan masih hujan

Kamis, 15 Jan 2026 - 02:42 WIB