Kluivert coret bek Persija, ini skuad Timnas Indonesia vs Arab Saudi

- Redaksi

Rabu, 8 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rizky Ridho dan Jay Idzes - PSSI

Rizky Ridho dan Jay Idzes - PSSI

sukabumiheadline.com – Enam pemain lain dicoret dari Daftar Susunan Pemain (DSP) Timnas Indonesia vs Arab Saudi. Berikut skuad final Garuda berkekuatan 23 pemain. Salah satu yang dicoret, adalah Calvin Verdonk karena disebut sedang cedera di bagian leher.

Selain Verdonk, lima pemain lainnya juga tidak masuk DSP yakni bek Persija Jakarta Jordi Amat, Nathan Tjoe-A-On, Egy Maulana Vikri, Ramadhan Sananta, dan Reza Arya.

Tidak semua 29 pemain yang dipanggil Timnas Indonesia masuk DSP. Sebab jumlah maksimal yang diizinkan adalah 23 pemain.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Manajer Timnas Indonesia Sumardji membenarkan nama-nama di atas tidak masuk skuad Garuda Vs Arab Saudi, pada laga pertama Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (8/10/2025), waktu setempat, atau Kamis (9/10), dinihari, WIB.

“Ya betul,” kata Sumardji saat dikonfirmasi detikSport soal enam pemain yang tidak masuk DSP.

Baca Juga :  Indonesia ke Final AFF 2020, Dukungan Datang dari Klub Top Eropa

Di pos kiper, Reza menjadi satu-satunya nama yang tersingkir. Tim pelatih diyakini lebih memercayai Maarten Paes, Nadeo, hingga Ernando Ari untuk masuk tim.

Di lini belakang diisi Jay Idzes, Rizki Ridho, dan Justin Hubner. Untuk pemain sayap terdiri dari Yance Sayuri, Shayne Pattynama, Yakob Sayuri, Sandy Walsh, Eliano Reijnders, Calvin Verdonk, dan Dean James.

Lalu di tengah ada Marc Klok, Stefano Lilipaly, Thom Haye, Joey Pelupessy, Ricky Kambuaya. Untuk gelandang sayap ada Miliano Jonathans, Ragnar Oratmangoen, dan Beckham Putra.

Menariknya, Ole Romeny yang belum pulih total tetap disertakan di DSP. Penyerang Oxford United itu berpeluang main di pos lini depan yang
juga diisi Mauro Zijlstra.

Namun enam pemain yang tersisih ini bukan dicoret. Mereka berpeluang akan ambil bagian di pertandingan di laga kedua Timnas Indonesia Vs
Irak pada 11 Oktober.

Skuad final Timnas Indonesia

Kiper
1. Maarten Paes (FC Dallas)
2. Ernando Ari (Persebaya Surabaya)
3. Nadeo Argawinata (Borneo FC Samarinda)

Bek

4. Justin Hubner (Fortuna Sittard)
5. Jay Idzes (US Sassuolo Calcio)
6. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
7. Kevin Diks (Borussia Monchengladbach)

Sayap

8. Yance Sayuri (Malut United)
9. Yakob Sayuri (Malut United)
10. Eliano Reijnders (Persib Bandung)
11. Sandy Walsh (Buriram United)
12. Dean James (Go Ahead Eagles)
13. Shayne Pattynama (Buriram United)

Gelandang/gelandang sayap

14. Thom Haye (Persib Bandung)
15. Joey Pelupessy (Lommel SK)
16. Ricky Kambuaya (Dewa United)
17. Beckham Putra (Persib Bandung)
18. Ragnar Oratmangoen (FC Dender)
19. Miliano Jonathans (FC Utrecht)
20. Marc Klok (Persib Bandung)
21. Stefano Lilipaly (Borneo FC Samarinda)

Penyerang

22. Mauro Zjilstra (FC Volendam)
23. Ole Romeny (Oxford United).

Berita Terkait

Profil Timur Kapadze: Calon pelatih Timnas Indonesia Senior shalat Jumat di Masjid Istiqlal
Dewa United Motorsports menangi 5 kelas Kejurnas Sprint Rally di Sukabumi
Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Nasional Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi
Piala Dunia U-17 2025: Indonesia kalahkan Honduras 2-1
Piala Dunia U-17 2025: Diperkuat 3 pelajar Sukabumi, Timnas Indonesia U-17 dibantai Brasil 0-4
Comeback Maung, menang atas Selangor FC di ACL 2, biasakan nonton Persib sampai akhir!
Mierza Firjatullah, wonderkid Sukabumi gagal bawa Indonesia menang di Piala Dunia U-17 2025
Catat! Tanggal dan jam live Selangor FC vs Persib Bandung di ACL 2

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 14:18 WIB

Profil Timur Kapadze: Calon pelatih Timnas Indonesia Senior shalat Jumat di Masjid Istiqlal

Rabu, 12 November 2025 - 14:31 WIB

Dewa United Motorsports menangi 5 kelas Kejurnas Sprint Rally di Sukabumi

Selasa, 11 November 2025 - 03:35 WIB

Sinar Diva Zahra dalam Kejurnas Nasional Sprint Rally 2025 di Cikembar Sukabumi

Selasa, 11 November 2025 - 02:21 WIB

Piala Dunia U-17 2025: Indonesia kalahkan Honduras 2-1

Sabtu, 8 November 2025 - 06:11 WIB

Piala Dunia U-17 2025: Diperkuat 3 pelajar Sukabumi, Timnas Indonesia U-17 dibantai Brasil 0-4

Berita Terbaru