Begadang Setelah Takbiran Semalaman? Lakukan 5 Hal Ini Biar Tubuh Tetap Fit

- Redaksi

Senin, 19 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi takbiran | Foto: Istimewa

Ilustrasi takbiran | Foto: Istimewa

SUKABUMIHEADLINES.com – Begadang di malam hari tentu tidak sehat. Namun, tidak salah apabila begadang kita lakukan karena ada alasan tertentu seperti takbiran.

Sebentar lagi seluruh umat Muslim khususnya di Indonesia akan melakukan takbiran jelang hari raya Lebaran Idul Adha. Takbiran tentu dilakukan pada malam hingga pagi hari. Oleh karena itu jangan sampai pada momen perayaan nanti kondisi tubuh kita menjadi turun setelah begadang semalaman.

Dikutip dari Alodokter.com, berikut beberapa cara agar tubuh tetap fit setelah begadang semalaman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Konsumsi minuman berkafein

Untuk mengatasi rasa kantuk yang muncul akibat bergadang, Anda bisa mengonsumsi minuman berkafein, seperti kopi dan teh. Kandungan kafein diketahui dapat melawan zat alami tubuh yang memicu kantuk dan membuat tubuh menjadi lebih fit.

Namun, hindari mengonsumsi minuman kafein secara berlebihan dan sesuaikan dengan dosis harian yang dapat diterima oleh tubuh. Batas asupan kafein yang dianggap wajar adalah sekitar 400 miligram per harinya atau setara dengan 4 cangkir kopi seduh.

Baca Juga :  Arxis Angklung Ngamen Keliling Sukabumi Sambil Lestarikan Musik Tradisional

Hindari pula konsumsi minuman berenergi untuk menghilangkan rasa kantuk, karena kandungan kafein pada jenis minuman ini umumnya cukup tinggi. Bila dikonsumsi secara berlebihan, minuman berenergi bisa berbahaya bagi tubuh.

2. Luangkan waktu untuk tidur siang

Luangkan waktu untuk tidur siang pada jam istirahat selama 15–20 menit. Namun, usahakan untuk tidak terlalu lama tidur siang karena justru membuat Anda pusing setelahnya.

Selain itu, durasi tidur siang yang cukup dapat memberikan beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Hindari tidur siang di atas pukul 3 sore, karena dapat mengganggu waktu tidur Anda di malam hari.

3. Lakukan olahraga ringan

Saat berada di kantor, Anda bisa melakukan olahraga ringan seperti jalan cepat, naik-turun tangga, lari di tempat, atau sedikit peregangan yang bisa membuat tubuh bergerak. Aktivitas ini dapat meningkatkan kinerja otak dan membuat Anda tetap terjaga.

Baca Juga :  Gadis Bandung Open BO di Sukabumi karena "Pasarnya" Bagus

Selain itu, Anda juga dapat melakukan senam aerobik selama 30–40 menit sebelum berangkat kerja untuk mendapatkan tubuh yang lebih fit setelah bergadang.

4. Sesuaikan pencahayaan di kamar tidur

Saat lelah, sebagian orang lebih memilih memadamkan lampu agar bisa beristirahat dengan nyenyak. Kegelapan ini justru memberi isyarat pada tubuh untuk melepaskan melatonin, yaitu hormon yang memicu rasa kantuk.

Namun, jika Anda tetap ingin terjaga setelah bergadang, usahakan untuk selalu berada di ruangan yang terang. Anda juga bisa berjemur sejenak di bawah sinar matahari untuk menghilangkan rasa kantuk.

5. Mandi air dingin

Udara hangat bisa membuat tidur lebih nyenyak, sehingga bisa berisiko menyebabkan kantuk. Oleh karena itu, mandi atau mencuci muka dengan air dingin dapat membantu Anda mengatasi rasa kantuk yang muncul setelah bergadang.

Suhu dingin dapat merangsang aktivitas saraf di tubuh, sehingga rasa kantuk dapat berkurang.

Berita Terkait

Tak sekadar lezat, ini resep frikadel ikan untuk tekan risiko stroke
Ribuan warga antusias saksikan wayang golek di Lapang Merdeka Sukabumi
5 model gamis bakal trend tahun ini, elegan, mewah, tapi simpel
Mengenal dan menanti Goa Jepang di Sukabumi dibenahi seperti di Majalengka
Film Jumbo libas rekor penonton Dilan 1990, masuk jajaran terlaris sepanjang masa
Bye-bye gamis, ini 5 model tunik kekinian dan elegan
7 tren celana jeans wanita 2025, dari klasik hingga kekinian
Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku, tentang cinta tertahan luka gadis tomboy asal Sukabumi

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 08:00 WIB

Tak sekadar lezat, ini resep frikadel ikan untuk tekan risiko stroke

Minggu, 27 April 2025 - 02:44 WIB

Ribuan warga antusias saksikan wayang golek di Lapang Merdeka Sukabumi

Sabtu, 26 April 2025 - 00:16 WIB

5 model gamis bakal trend tahun ini, elegan, mewah, tapi simpel

Jumat, 25 April 2025 - 16:26 WIB

Mengenal dan menanti Goa Jepang di Sukabumi dibenahi seperti di Majalengka

Kamis, 24 April 2025 - 21:41 WIB

Film Jumbo libas rekor penonton Dilan 1990, masuk jajaran terlaris sepanjang masa

Berita Terbaru