Black Panther: Wakanda Forever Rajai Box Office Amerika

- Redaksi

Jumat, 16 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Black Panther: Wakanda Forever. l Istimewa

Black Panther: Wakanda Forever. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l Black Panther: Wakanda Forever kembali menduduki puncak box office di Amerika selama lima pekan berturut-turut, demikian perkiraan sejumlah studio film hari Ahad (11/12/2022) lalu.

Dirilisnya Avatar: The Way of Water, studio-studio film memilih tidak menyampaikan informasi tentang film-film baru apapun dalam pernyataannya. Hal ini memungkinkan sekuel Black Panther arahan Ryan Coogler untuk merajai box office.

Hingga akhir pekan ini Black Panther: Wakanda Forever telah meraup US$11,1 juta; menjadikan total perolehan domestik menjadi US$409,8 juta, sementara pendapatan dari seluruh dunia menjadi US$767,8 juta.

Black Panther: Wakanda Forever adalah film pertama sejak Tenet karya Christopher Nolan yang dirilis tahun 2020, yang menguasai box office lima minggu berturut-turut.

Film ini juga berupaya menghidupkan kembali bioskop setelah penutupan panjang akibat perebakan luas pandemi virus corona tahun 2020 ketika hampir tidak ada satu pun film yang dirilis.

Masa liburan dari Thanksgiving hingga Tahun Baru biasanya menjadi salah satu masa tersibuk di Hollywood. Alih-alih, akhir pekan Thaksgiving lalu adalah yang paling sepi dalam sejarah, dan hanya ada sedikit film yang dirilis sejak itu.

Baca Juga :  Sinopsis Vina: Sebelum 7 Hari, kisah nyata gadis korban kebrutalan geng motor di Cirebon

Banyak yang berharap agar film arahan James Cameron Avatar: The Way of Water yang sudah lama ditunggu-tunggu sejak film orisinal tahun 2009 – yang memiliki penghasilan kotor US$2,9 miliar – dapat menghangatkan bioskop-bioskop kembali. Film yang dirilis Kamis lalu (8/12/2022) diharapkan akan merauh US$150 juta akhir pekan ini.

Sedangkan Violent Night, film komik berperingkat R yang dibintangi David Harbour sebagai Sinterklas, bertahan baik di akhir pekan keduanya, meskipun turun 29% dengan perolehan US$8,7 juta.

Film-film lain tampak berjuang keras bertahan di bioskop, antara lain The Whale karya Darren Aronofsky, komedi romantic Spoiler Alert yang dibintangi Jim Parsons. dan film Empire of Light karya Sam Mendes.

Berita Terkait

Tips pilih bahan busana kerja 40+ dan 7 inspirasi model perempuan Rusia untuk Wanita Sukabumi
15 SMA paling berprestasi di Jawa Barat: Bukan Bandung juaranya, Sukabumi sumbang 1
6 foto Helwa Bachmid, istri Habib Bahar bin Smith ngaku ditelantarkan: anggun, sporty dan seksi
Ada diskon tol, ini tips & trik liburan ke Sukabumi menyenangkan tanpa terjebak macet
2027 Gerbang Tol Bocimi Seksi 2 dan 3 berarsitektur budaya Sunda
Hijabers Sukabumi, ini lho 5 model busana kerja Muslimah usia 40-50 tahun
Ini alasan BRIN usul Gunung Karang dan Gunung Tangkil Sukabumi jadi cagar budaya dan eco-museum
Kontribusi akademik, mahasiswa Geografi UI temukan potensi wisata geologi di Sukabumi

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 16:16 WIB

Tips pilih bahan busana kerja 40+ dan 7 inspirasi model perempuan Rusia untuk Wanita Sukabumi

Selasa, 18 November 2025 - 02:48 WIB

15 SMA paling berprestasi di Jawa Barat: Bukan Bandung juaranya, Sukabumi sumbang 1

Senin, 17 November 2025 - 23:05 WIB

6 foto Helwa Bachmid, istri Habib Bahar bin Smith ngaku ditelantarkan: anggun, sporty dan seksi

Senin, 17 November 2025 - 13:07 WIB

Ada diskon tol, ini tips & trik liburan ke Sukabumi menyenangkan tanpa terjebak macet

Minggu, 16 November 2025 - 19:58 WIB

2027 Gerbang Tol Bocimi Seksi 2 dan 3 berarsitektur budaya Sunda

Berita Terbaru