Cek harga Realme GT 7 Pro Racing Edition, HP gahar dengan Snapdragon 8 Elite

- Redaksi

Jumat, 21 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Realme GT 7 Pro Racing Edition - Realme

Realme GT 7 Pro Racing Edition - Realme

sukabumiheadline.com – Realme telah meluncurkan Realme GT 7 Pro Racing Edition, Kamis (13/2/2025). Smartphone ini menjadi pilihan ponsel dengan chip Snapdragon 8 Elite termurah di kelasnya saat ini, mengalahkan OnePlus Ace 5 Pro.

Ponsel yang merupakan bagian dari lini flagship GT series ini hadir dengan sejumlah peningkatan. Dibandingkan dengan seri GT 7 Pro reguler, racing edition membawa peningkatan dari segi performa, layar, dan kamera.

Dari segi performa, ponsel ini mengusung chip terbaru Qualcomm Snapdragon 8 Elite, dengan penyimpanan (storage) UFS 4.1, yang menawarkan kecepatan transfer data yang lebih tinggi dibandingkan dengan UFS 4.0 seperti pada GT 7 Pro reguler.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Chipset ini, yang dipadukan dengan RAM LPDDR5x, memberikan peningkatan signifikan dalam hal kecepatan, efisiensi daya, dan kinerja keseluruhan. Varian RAM/penyimpanannya sendiri ada empat macam: 12/256 GB, 16/256 GB, 12/512 GB, dan 16/512 GB.

Pada sektor kamera, Realme GT 7 Pro Racing Edition menggunakan sensor yang lebih baru, yakni Sony IMX896 dengan resolusi 50 MP.

Sementara seri regulernya, GT 7 Pro, masih menggunakan sensor Sony IMX906, dengan besaran resolusi yang sama. Meski mengusung sensor terkini, namun Realme GT 7 Pro Racing Edition hanya memiliki dua kamera belakang, minus lensa periskop seperti yang disematkan pada seri GT 7 Pro reguler.

Fitur Optical Image Stabilization (OIS) yang sebelumnya tidak tersedia pada GT 7 Pro reguler, kini hadir di seri Racing Edition. OIS berguna untuk meningkatkan stabilitas pengambilan gambar dan video, sehingga hasil foto menjadi lebih tajam dan minim blur.

Baca Juga :  Infinix Zero Ultra: Ponsel mewah dengan layar lengkung dan kamera 200 MP, harga terjangkau

Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya Fitur ini juga sangat berguna dalam kondisi pencahayaan minim, karena membantu kamera menangkap lebih banyak detail tanpa mengorbankan kualitas gambar.

Kamera kedua di racing edition tetap sama dengan versi reguler, yakni ultrawide 8 MP. Sementara untuk kamera depan, Realme GT 7 Pro Racing Edition masih mempertahankan resolusi 16 MP, juga sama seperti pada versi regulernya.

Layar lebih terang Pada sektor layar, Realme GT 7 Pro Racing Edition dan versi regulernya, GT 7 Pro, menggunakan suplier yang berbeda untuk panel layar mereka.

GT 7 Pro Racing Edition mengandalkan layar OLED dari BOE dengan ukuran 6,78 inchi dan desain micro-quad-curved. Layar ini mendukung refresh rate 120Hz dan memiliki kecerahan puncak mencapai 1.600 nits, serta kecerahan maksimal di bawah sinar matahari hingga 6.000 nits.

Sementara itu, versi regulernya, GT 7 Pro, masih menggunakan panel Samsung Eco² OLED Plus dengan kecerahan global mencapai 2.000 nits. Selain itu, layar pada Realme GT 7 Pro Racing Edition juga mendukung teknologi High Dynamic Range (HDR)10+ dan Dolby Vision, yang diklaim mampu menghadirkan pengalaman visual yang lebih kaya.

Baterai kapasitas besar Pada aspek ketahanan, Realme GT 7 Pro Racing Edition dibekali baterai berkapasitas 6.500 mAh yang didukung oleh teknologi pengisian cepat kabel 120W dan port USB-C.

Baca Juga :  Resmi dirilis di Indonesia, cek harga Vivo Y19s punya "Ring Light" RGB

Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur pengisian daya bypass, yang memungkinkan perangkat menerima daya listrik langsung tanpa perlu mengisi baterai.

Fitur ini dirancang untuk mengurangi panas berlebih dan memperpanjang usia baterai, terutama saat digunakan untuk bermain game atau menjalankan aplikasi berat dalam waktu lama.

Untuk menjaga suhu tetap stabil selama penggunaan intensif, Realme GT 7 Pro Racing Edition juga dilengkapi dengan sistem pendingin uap (vapor chamber) dua ruang yang memiliki luas total 11.480 mm persegi.

Realme GT 6 Realme GT 7 Pro Racing Edition menjalankan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka Realme UI 6. Ponsel dengan rangka aluminium ini juga sudah bersertifikasi IP68/69, dan diklaim mampu menahan debu serta air dalam tekanan tinggi.

Beberapa fitur lain yang turut disematkan Realme yaitu sensor sidik jari optik dalam layar, speaker stereo ganda yang mendukung Dolby Atmos, konektivitas Wi-Fi 7, motor linier sumbu X untuk getaran yang lebih presisi, Bluetooth 5.4, NFC, IR blaster, serta GPS frekuensi ganda untuk navigasi yang lebih akurat.

Harga Realme GT 7 Pro Racing Edition

Berikut adalah harga Realme GT 7 Pro Racing Edition di pasar China, dikutip sukabumiheadline.com dari GizmoChina, Jumat (21/2/2025).

  • Realme GT 7 Pro Racing Edition 12/256GB: 3.099 yuan (sekitar Rp6,9 juta)
  • Realme GT 7 Pro Racing Edition 16/256GB: 3.399 yuan (sekitar Rp7,9 juta)
  • Realme GT 7 Pro Racing Edition 12/512GB: 3.699 yuan (sekitar Rp8,1 juta)
  • Realme GT 7 Pro Racing Edition 16/512GB: 3.999 yuan (sekitar Rp8,9 juta).

Berita Terkait

Kenalkan, HP murah Realme C75 5G/128 GB baterai 6.000 mAh
Harga Nokia G42 5G Mei 2025 terjangkau, punya layar super AMOLED kamera utama 50 MP
Rekomendasi kamera mirrorless terbaik Rp2 jutaan dari Canon, Fujifilm dan Nikon
Acer Nitro Lite, laptop spek gaming RTX 4050 harga terjangkau
Cek harga Realme 14 5G di Indonesia, smartphone mid-range layar AMOLED
Cek harga ZTE Nubia Z70S Ultra, storage 1 TB dan kamera bukan kaleng-kaleng
Harga Motorola Edge 60 dan Motorola Edge 60 Pro, layar quad-curved kamera 50 MP
3 model ponsel Inoi dijual di Indonesia, brand Eropa dibanderol mulai Rp1 juta

Berita Terkait

Rabu, 14 Mei 2025 - 13:00 WIB

Kenalkan, HP murah Realme C75 5G/128 GB baterai 6.000 mAh

Senin, 12 Mei 2025 - 01:02 WIB

Harga Nokia G42 5G Mei 2025 terjangkau, punya layar super AMOLED kamera utama 50 MP

Minggu, 11 Mei 2025 - 10:00 WIB

Rekomendasi kamera mirrorless terbaik Rp2 jutaan dari Canon, Fujifilm dan Nikon

Sabtu, 10 Mei 2025 - 02:44 WIB

Acer Nitro Lite, laptop spek gaming RTX 4050 harga terjangkau

Kamis, 8 Mei 2025 - 18:54 WIB

Cek harga Realme 14 5G di Indonesia, smartphone mid-range layar AMOLED

Berita Terbaru

Gaza hancur dibombardir pasukan Israel - Istimewa

Internasional

PM Israel perintahkan tentaranya masuki Gaza dengan kekuatan penuh

Rabu, 14 Mei 2025 - 18:38 WIB

Gadget

Kenalkan, HP murah Realme C75 5G/128 GB baterai 6.000 mAh

Rabu, 14 Mei 2025 - 13:00 WIB