sukabumiheadline.com l Tim voli putra LavAni berhasil menjadi satu-satunya sang juara yang tak terkalahkan di putaran pertama Livoli Divisi Utama 2023. LavAni berhasil meraih kemenangan di laga final perebutan juara Grup B atas BIN-Pasundan dengan skor 3-1.
Hasil ini menjadikan tim yang dimotori Boy Arnez ini menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan di putaran pertama.
Diberitakan sebelumnya, LaVani juga diperkuat oleh atlet asal Sukabumi, Jawa Barat, Irpan. Sosok Irpan dikenal sebagai anak kampung di Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, tapi berhasil menembus persaingan di klub level kompetisi kasta tertinggi Proliga. Bahkan, ia dipanggil untuk mengisi skuad Timnas Voli Putra SEA Games 2021.
Baca Juga:
Profil Irpan, Pevoli asal Sukabumi Bawa Timnas Raih Medali Emas SEA Games Vietnam
Irpan, Pevoli asal Nyalindung Sukabumi Setia Bersama LaVani di Livoli Divisi Utama 2023
Babak Final Livoli Divisi Utama 2023
Laga final putaran pertama antara BIN-Pasundan vs LavAni di Grup B berlangsung di Stadium Sports Centre, Kelapa Dua, Tangerang, pada, Sabtu (11/11/2023), malam.
Walau pada pertandingan pertama LavAni sempat menelan kekalahan atas BIN-Pasundan dengan poin 23-25. Tetapi, LavAni langsung bisa bangkit di set kedua dengan performa apik dari para pemain yang solid dan menyamakan kedudukannya dengan poin 25-18.
Tren positif ini pun dilanjutkan Irpan dkk di set ketiga yang sedikitpun tidak memberi peluang bagi BIN-Pasundan meraih kemenangan, di mana, pada set ketiga LavAni meraih hasil gemilang mengakhirinya dengan poin 25-21.
Pada set keempat LavAni unjuk taji dengan poin beruntun di awal laga berhasil melanjutkan tren positif mereka. Penampilan impresif dari para pemain LavAni membuat mereka memimpin jauh 6-3 atas BIN-Pasundan.
LavAni yang dimotori Boy Arnez terus menempatkan BIN-Pasundan berada di posisi kritis. Dengan situasi yang menegangkan ini, Farhan Halim dkk harus bangkit memperkecil ketertinggalan mereka.
Sementara, LavAni yang terus memimpin dari awal laga set keempat ini, masih unggul 12-10 atas BIN-Pasundan.
Selisih poin yang sangat tipis ini, menggambarkan persaingan yang ketat dan penuh ketegangan. BIN-Pasundan pun yang berupaya mengunci set keempat ini, tetapi masih dalam kondisi mengejar.
Sementara, LavAni terus berada di atas angin dengan perolehan poin sementara 23-17, atau tersisa tiga poin lagi bagi LavAni untuk menutup set keempat dengan hasil gemilang, 25-17.