Review Infinix Zero 30, desain mewah harga murah

- Redaksi

Selasa, 20 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Review Infinix Zero 30, desain mewah harga murah - Infinix

Review Infinix Zero 30, desain mewah harga murah - Infinix

sukabumiheadline.com – Infinix Zero 30, smartphone asal China ini menonjolkan kemampuan kameranya untuk content creator, tentunya dengan harga terjangkau. Seperti apa kesan yang kami dapatkan setelah menjajal kemampuan HP yang satu ini?

Desain Infinix Zero 30 bisa mengecoh perkiraan harga yang dibanderol untuk perangkat ini. Pasalnya walaupun dijual harga Rp3 jutaan, desain HP ini terlihat premium. Ditambah lagi, Infinix Zero 30 telah mengadopsi layar lengkung.

Infinix Zero 30 menggunakan AMOLED 6.78 inch dengan resolusi Full HD+, refresh rate hingga 120 Hz, dan punya opsi Auto-switch Refresh Rate yang dapat menyesuaikan tampilan layar sehingga baterai bisa lebih efisien. Keunggulan lainnya, ponsel ini tidak licin di genggaman dan punya anti noda sidik jari.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berat HP yang hanya 182 gram juga membuat HP nyaman di tangan, sensor sidik jari terintegrasi di layar. Tidak ada tombol di sisi kiri, tombol volume dan power ada di sebelah kanan.

Baca Juga :  POCO F6 segera hadir di Indonesia, ini bocoran harga dan spek HP dengan skor 1,7 juta poin

Performa dan baterai

Infinix Zero 30 4G mengandalkan chipset Helio G99. RAM yang tersedia adalah 8 GB, sedangkan memori internalnya adalah 256 GB. Perpaduan tersebut memberikan kinerja lancar untuk melakukan multitasking. Bahkan HP ini memiliki kemampuan gaming yang cukup baik.

Infinix Zero 30 hadir dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Pengisian daya cepat mencapai 45 W.

Saat digunakan untuk bermain game Mobile Legends selama 1 jam dengan persentase baterai 100% di pukul 21.09, pada 22.14 persentase baterai masih berada di angka 85%.

Infinix Zero 30
Review Infinix Zero 30, desain mewah harga murah – Infinix

Kamera

Untuk kamera, Infinix Zero 30 punya tiga kamera di belakang. Kamera utama beresolusi 108 MP, kamera depth sensor resolusi 2 MP, dan kamera makro 2 MP. Tidak ada mode wide yang mana wajar saja untuk HP di kisaran harga ini.

Baca Juga :  Harga Oppo Reno 11 Pro 5G R, Chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 dan Telefoto 32 MP

Hasil kamera utama cukup baik, terutama untuk foto yang membutuhkan hasil warna yang keluar. Contohnya adalah foto tanaman yang membutuhkan detail dan warna yang mencolok.

Sementara itu, untuk di malam hari, eksposur yang ditawarkan HP ini cukup oke. Hasilnya tergolong terang meski pencahayaan minim.

Untuk HP dengan harga Rp3 jutaan, sebenarnya segala kebutuhan simpel seperti untuk foto-foto dan main game, smartphone ini sudah dapat mencukupinya. Apalagi sudah menyediakan NFC dan WiFi 6 untuk koneksi cepat.

Bagi content creator yang baru memulai atau butuh hasil cepat, HP ini bisa dibilang cocok untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Sebab Hasil kamera secara keseluruhan sudah cukup bagus untuk kelas harganya, baik kamera selfi maupun kamera utama.

Berita Terkait

Suzuki e-Access: Cek harga dan spesifikasi lengkap motor listrik pertama Suzuki
Daftar perusahaan bikin iklan dengan AI, sudah tak butuh model dan videografer?
Meluncur bulan ini, intip spesifikasi dan harga Realme Neo 8
Oppo A18 punya layar Sunlight 90HZ dijual segini, cek plus minusnya
Yamaha Zuma 125: Skuter spesialis petualang, intip harga dan plus minusnya
Redmi Note 15 Pro Plus meluncur, cek harga dan spesifikasi
Yamaha TW200 2026: Cek harga dan spesifikasi motor dual purpose retro
Yamaha Jogi 125 punya desain retro modern harga terjangkau, cek keunggulannya

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:55 WIB

Suzuki e-Access: Cek harga dan spesifikasi lengkap motor listrik pertama Suzuki

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:25 WIB

Daftar perusahaan bikin iklan dengan AI, sudah tak butuh model dan videografer?

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:00 WIB

Meluncur bulan ini, intip spesifikasi dan harga Realme Neo 8

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:42 WIB

Oppo A18 punya layar Sunlight 90HZ dijual segini, cek plus minusnya

Selasa, 6 Januari 2026 - 18:19 WIB

Yamaha Zuma 125: Skuter spesialis petualang, intip harga dan plus minusnya

Berita Terbaru

Ilustrasi peternak ikan sedang memindahkan ikan ke kolam lain di tambak miliknya - sukabumiheadline.com

Headline

Mengintip potensi perikanan Kabupaten Sukabumi 2026

Minggu, 11 Jan 2026 - 02:56 WIB

Kembang kol, apel, bawang putih, dan labu air - sukabumiheadline.com

Kesehatan

Daftar sayuran dan buah efektif bantu ginjal menyaring racun

Minggu, 11 Jan 2026 - 01:26 WIB