Banyak Sampah di Pinggir Jalan Cidahu Sukabumi, Warga Mau Pasang CCTV

- Redaksi

Kamis, 10 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampah di pinggir Jalan Cibuntu. l Dok. sukabumiheadlines.com

Sampah di pinggir Jalan Cibuntu. l Dok. sukabumiheadlines.com

SUKABUMIHEADLINES.com l Cidahu – Sampah terlihat berserakan di pinggir Jalan Cibuntu, Kabupaten sukabumi, Jawa barat. Bau tak sedap pun tercium saat melintasi kawasan itu.
Sampah itu berserakan tepatnya di Jalan Cibuntu, Desa Pondokkaso Tengah, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi.

Sampah plastik bekas makanan ringan hingga botol plastik berceceran. Ketua RT 04 Desa Pondokkaso Tengah Endang Suheri (43) mengatakan, ia tidak tahu siapa orang yang selalu membuang sampah sembarangan di tempat ini. Karenanya, ia berencana untuk memasang kamera CCTV di tempat itu.

Baca Juga :  Persembunyian DI TII, 5 Fakta Goa Putih Cicantayan Sukabumi Berusia Jutaan Tahun

“Tidak tahu, makanya saya berencana untuk memasang kamera CCTV di tempat-tempat itu. Saya meminta kepada warga kalau ada yang melihat orang membuang sampah di situ untuk jangan segan menegur,” kata Endang kepada sukabumiheadlines.com, Kamis (10/2/2022) siang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setiap hari libur, kata Endang, warga setempat rutin membersihkan sampah-sampah yang berserakan itu. “Sebagian sampah diangkut dan sebagian ada yang dibakar,” tambah dia.

Baca Juga :  Janji Robert: Dari Klub Milik Anak Presiden, Eriyanto Asal Nagrak Sukabumi Gabung Persib Bandung

Sementara itu, Ida Royani (40), salah seorang warga mengatakan, ia berinisiatif membuat pagar pembatas agar tidak ada lagi yang membuang sampah di pinggir jalan.

“Pernah ada yang kepergok, diomelin, tapi ya tetap saja buang sampah lagi di situ. Makanya dipasangi pagar, biar gak ada yang buang sampah lagi,“ ujar Ida.

Berita Terkait

Diserahkan ke perusahaan, 5 fakta pria asal Sukabumi gandir usai cekcok dengan pacar
Identitas dua wisatawan asal Bogor hilang terseret ombak Pantai Karangpapak Sukabumi, masih dicari
Pria Sukabumi ini gantung diri usai cekcok dengan pacar
Miris, mahasiswa di Sukabumi kuliah sambil jual narkoba
Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan
Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan
11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad
Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 21:02 WIB

Diserahkan ke perusahaan, 5 fakta pria asal Sukabumi gandir usai cekcok dengan pacar

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:25 WIB

Identitas dua wisatawan asal Bogor hilang terseret ombak Pantai Karangpapak Sukabumi, masih dicari

Sabtu, 17 Januari 2026 - 01:39 WIB

Pria Sukabumi ini gantung diri usai cekcok dengan pacar

Jumat, 16 Januari 2026 - 14:40 WIB

Miris, mahasiswa di Sukabumi kuliah sambil jual narkoba

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:26 WIB

Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan

Berita Terbaru