Adam, pria asal Cicurug Sukabumi diduga lompat ke jurang Jembatan Cikereteg Bogor

- Redaksi

Sabtu, 5 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Adam Syaeful Hidayat harus dievakuasi dari jurang di bawah Jembatan Cikereteg - Ambulance Sukabumi Bersatu

Adam Syaeful Hidayat harus dievakuasi dari jurang di bawah Jembatan Cikereteg - Ambulance Sukabumi Bersatu

sukabumiheadline.com – Seorang pria asal Sukabuni, Jawa Barat, bernama Adam Syaeful Hidayat harus dievakuasi dari jurang di bawah Jembatan Cikereteg, Desa Bitungsari, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor.

Adam ditemukan di bawah Jembatan Cikereteg dalam kondisi luka-luka dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Menurut Kapolsek Ciawi, Kompol Agus Hidayat, kejadian tersebut bermula saat korban bersama kakaknya melintas menggunakan sepeda motor di Jembatan Cikereteg, pada Kamis (3/4/2025) petang.

“Kemudian kakaknya berhenti karena korban ingin buang air kecil. Namun, korban malah terpeselet hingga jatuh ke jurang di bawah di bawah Jembatan Cikereteg,” ungkap Agus, Jumat (4/4/2025).

Kakaknya yang kebingungan, memutuskan untuk melakukan pencarian dibantu sejumlah warga setempat. Upaya sang kakak berhasil setelah Adam ditemukan di sebuah gubug tempat pembakaran sampah dalam kondisi penuh luka di sekujur tubuhnya.

Baca Juga :  Jumlah sekolah di Kabupaten Sukabumi, negeri turun swasta naik, kecamatan mana kota pendidikan?

Petugas yang datang ke lokasi kejadian pun akhirnya langsung mengevakuasi Adam.

“Pada saat ditemukan korban langsung diberikan penanganan di lokasi oleh Ketua Ambulans Sukabumi Bersatu (ASB),” jelas Agus.

Adam sendiri diketahui merupakan warga Kampung Pamoyanan, Desa Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

Menurut keterangan kakak korban, Adam diduga mengalami depresi dan semula akan dibawa ke RS Marzuki Kota Bogor pada Kamis malam. Namun, korban akan kembali dibawa ke Rumah Sakit Marzuki Mahdi oleh keluarga korban.

Berita Terkait

Kolaborasi Perhutani Sukabumi untuk hutan berkelanjutan, apaan sih?
Lagi, pemotor jadi korban jalan butut di Sukalarang Sukabumi
Pesan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi pada peringatan ke-29 Hari OTDA: Menuju Indonesia Emas 2045
Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan
Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT
Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang
Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi
Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 00:40 WIB

Kolaborasi Perhutani Sukabumi untuk hutan berkelanjutan, apaan sih?

Sabtu, 26 April 2025 - 02:39 WIB

Lagi, pemotor jadi korban jalan butut di Sukalarang Sukabumi

Jumat, 25 April 2025 - 15:23 WIB

Pesan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi pada peringatan ke-29 Hari OTDA: Menuju Indonesia Emas 2045

Kamis, 24 April 2025 - 19:11 WIB

Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan

Kamis, 24 April 2025 - 02:26 WIB

Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT

Berita Terbaru

Samsung Galaxy Z Flip FE - Samsung

Gadget

Ini lho HP layar lipat Samsung versi murah

Sabtu, 26 Apr 2025 - 17:47 WIB