Hewan Kurban di Cibadak Sukabumi Sulit Terjual, Pedagang Sebut Dampak PPKM

- Redaksi

Jumat, 16 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lapak jual hewan kurban milik Asep Saepudin (52 tahun) sepi pembeli. | Foto: Andika Putra

Lapak jual hewan kurban milik Asep Saepudin (52 tahun) sepi pembeli. | Foto: Andika Putra

SUKABUMIHEADLINES.com – Pedagang hewan kurban di Sukabumi mengeluh sulit mendapat pelanggan di masa PPKM Darurat ini, sementara hari raya Idul Adha tinggal hitungan hari.

Seperti dialami Asep Saepudin (52 tahun) pedagang hewan kurban di Jalan Raya Karang Tengah Desa Lembursawah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Asep menjual sapi dan kambing. Ia mengatakan kondisi penjualan pada tahun ini sangat berbeda dengan tahun lalu.

“Kalo dibandingkan dengan tahun kemarin perbedaannya sangat jauh. Tahun sekarang sangat sepi,” ungkap Asep kepada sukabumiheadlines.com, Jumat, 16 Juli 2021.

Menurutnya, adanya PPKM Darurat yang sedang berlangsung sangat berpengaruh terhadap penjualannya.

“Jujur saja, kalau saat ini sangat-sangat berpengaruh terhadap penjualan kami. Apalagi sekarang lagi PPKM darurat,” katanya.

Baca Juga :  Obat Haram Dikirim Melalui Ekspedisi SiCepat Tujuan Cicurug Sukabumi

Biasanya dalam sepekan menjelang Lebaran Idul Adha, banyak permintaan dari pemesan. Namun, sampai saat ini masih sepi pembeli. Asep mengalami kerugian yang cukup drastis mencapai 60 persen.

“Seminggu mendekati lebaran biasanya 30 ekor bisa habis terjual dan kita sudah bisa belanja lagi. Sekarang hanya beberapa ekor saja yang sudah terjual,” tutupnya.

Berita Terkait

Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan
11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad
Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik
Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS
Ngeri, penemuan mayat tanpa kepala tapi tubuh utuh di Sukabumi
Nestapa Abah Uloh, lansia korban bencana alam Sukabumi huni gubuk reyot
Batu numpuk dalam rumah, warga korban bencana Sukabumi nangis tak ada perhatian
Bawa 400 liter solar subsidi, pria Sukabumi ditangkap saat nyabu dalam Fortuner

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:00 WIB

Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan

Selasa, 13 Januari 2026 - 01:33 WIB

11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad

Senin, 12 Januari 2026 - 00:01 WIB

Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:42 WIB

Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:13 WIB

Ngeri, penemuan mayat tanpa kepala tapi tubuh utuh di Sukabumi

Berita Terbaru