Icip Kelebihan Rasa Mie Ayam Le Petit di Nagrak Sukabumi

- Redaksi

Sabtu, 26 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakmie Ayam Le Petit Nagrak, Kabupaten Sukabumi. l OKI Nuralam

Bakmie Ayam Le Petit Nagrak, Kabupaten Sukabumi. l OKI Nuralam

SUKABUMIHEADLINE.com l NAGRAK – Mie Ayam adalah hidangan khas Indonesia yang terbuat dari mie gandum yang dibumbui dengan daging ayam yang biasanya dipotong dadu. Hidangan ini banyak terpengaruh dengan teknik penyajian kuliner yang digunakan dalam hidangan ala etnis Tionghoa.

Di Indonesia, mie ayam merupakan hidangan Tionghoa-Indonesia yang sangat terkenal. Termasuk di Sukabumi, menu kuliner satu ini terbilang sangat digemari semua kalangan.

Tak mengherankan jika banyak terdapat kedai mie ayam di Sukabumi, salah satunya Kedai Bakmie Ayam Le Petit yang terletak di depan area SD Negeri 1 Nagrak, Jl. Surya Kencana No.34, Desa Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Kedai mie ayam ini tergolong menarik dan berbeda karena meskipun skala kaki lima, tapi terlihat rapi dan bersih. Terlebih owner-nya, Oki Nuralam menggunakan sepeda motor roda tiga dengan bak belakang model food truck yang memang dirancang untuk usaha kuliner.

Menurut Oki Nuralam, kedai mie ayamnya tersebut buka mulai jam 15.00 WIB setiap harinya.

“Buka jam tiga sore sampai habis aja,” kata Oki kepada sukabumiheadline.com, Jumat (25/11/2022).

Meskipun dijual dengan harga yang relatif terjangkau, tapi mie ayam racikan Oki memiliki kekhasan dalam hal rasa. Dengan penyajian yang relatif minimalis, tapi soal rasa, memang berani di adu dengan mie ayam lainnya.

“Saya memang menawarkan rasa yang berbeda dan khas dibandingkan mie ayam lainnya. Soal harga, saya jual 12 ribu Rupiah aja,” jelas Oki.

Baca Juga :  Pemuda Cidahu Sukabumi Tenggelam di Pantai Cisolok Ditemukan Tak Bernyawa

“Saya rasa harga itu masih cukup terjangkau untuk kantong para penikmat kuliner. Apalagi mie ayam ini saya racik sendiri yang kelebihannya bisa dibandingkan dengan mie ayam lain,” kata dia.

Mie Ayam Le Petit sendiri didirikan bermula ketika Oki memiliki usaha di bidang kuliner kecil-kecilan atau skala rumahan. Karenanya, setelah memulai usahanya di rumah, Oki kemudian membuka kedai Mie Ayam Le Petit skala kaki lima.

Secara bahasa, kata le petit berasal bahasa Perancis yang berarti “yang kecil”. Ini sejalan dengan pemikiran sang owner yang memandang sesuatu yang kecil itu sebagai sesuatu yang cute, manis.

Meskipun memulai dengan usaha kecil, tapi memiliki konsep yang unik dan menarik, maka Oki berharap ke depan usahanya tersebut akan semakin berkembang.

Berita Terkait

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea
Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini
Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini
Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini
5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket
10 tren rambut pendek wanita 2025, bikin geulis dan fresh
Bernostalgia dengan pasangan, healing atau refresing, ke Situ Cukang Paku Sukabumi aja
Nganteuran, diplomasi rantang yang semakin dilupakan warga Sukabumi

Berita Terkait

Rabu, 2 April 2025 - 15:00 WIB

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea

Senin, 31 Maret 2025 - 03:36 WIB

Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini

Minggu, 30 Maret 2025 - 07:00 WIB

Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini

Sabtu, 29 Maret 2025 - 15:00 WIB

Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini

Rabu, 26 Maret 2025 - 03:23 WIB

5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket

Berita Terbaru