sukabumiheadline.com l PALABUHANRATU – Roy Kyoshi, selebriti yang dikenal memiliki kemampuan indigo mengunjungi kawasan Pantai Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Dikutip dari kanal YouTube miliknya, pria yang memiliki nama asli Roy Kurniawan tersebut juga terlihat sempat menikmati sajian kuliner malam, seafood khas Palabuhanratu bersama timnya di salah satu restoran.
Diketahui, kedatangan paranormal, aktor, dan personaliti televisi Indonesia itu datang ke Palabuhanratu untuk bersilaturahim dengan Ratu Pantai Selatan, Nyi Roro Kidul.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ya saya datang ke sini untuk bersilaturahim,” kata pria yang mulai dikenal sejak tampil di acara Karma dan Karma The Series itu dikutip sukabumiheadline.com, Sabtu (25/2/2023) pagi.

Dikenal Dekat dengan Nyi Roro Kidul
Dari informasi dihimpun, diketahui pria kelahiran Jakarta, 24 Februari 1987 itu disebut sebut memiliki kedekatan khusus denga Ratu Pantai Selatan, Nyi Roro Kidul.
Roy Kiyoshi memang terkenal dengan indigo yang dimilikinya. Namanya pun naik ketika dirinya membawa sebuah program acara. Bicara seorang Roy Kiyoshi, kejadian mistis pun tak pernah lepas dari hidupnya.
Soal kedekatan erat dengan Nyi Roro Kidul, ia ungkapkan saat kunjungan Alvin Adam dalam acaranya yang bernama Alvin & Friends. Di sana Alvin mengunjungi dan menjelajahi rumah Roy Kiyoshi.
Ternyata di rumah Roy, terdapat salah satu ruang khusus untuk Nyi Roro Kidul. Bahkan ruang tersebut dibuat mirip dengan replika kamar 308 yang ada di salah satu hotel di Pelabuhan Ratu.
Roy pun mengungkap dirinya miliki keterikatan dengan sosok tersebut. Ia pun menceritakan awal kedekatannya itu. Kini untuk berkomunikasi dengannya Roy sering melakukan meditasi.
“Waktu kecil, aku sering di bawa ke pantai selatan untuk liburan, dan di liburan tersebut aku jadi lebih spiritual. Di deburan ombak itu seakan menghipnotis aku,” ungkapnya saat ditanya oleh Alvin.
“Sosok ibu ratu sebenarnya sosok yang baik, tapi beberapa orang menyebutnya sosok yang gahar dan antagonis,” lanjutnya.
Diakuinya, kelebihan yang dimilikinya, indigo, ia sadari saat dirinya duduk di bangku SMP. Hal itu terlihat dari perubahan yang ia sadari, seperti bisa melihat sesuatu yang tidak biasa.
Hal itu berawal dari ia melihat sosok seorang nenek yang tengah bersolek di depan cermin. Roy pun tidak merasa takut, yang ada ia jadikan sebagai sosok penjaga.
Perubahan yang terjadi pada dirinya ini membuat dirinya semakin peka. “Karena kita membaca orang, merasakan dan mendengarkan cerita sedih, kita kaya bertukar energi,” pungkasnya.