Tuesday, June 6, 2023
Sukabumi Headline
  • LIPSUS
  • Sukabumi
  • Politik
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Internasional
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Wawancara
  • Hukum
  • Komunitas
  • Khazanah
No Result
View All Result
  • LIPSUS
  • Sukabumi
  • Politik
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Internasional
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Wawancara
  • Hukum
  • Komunitas
  • Khazanah
No Result
View All Result
Sukabumi Headline
No Result
View All Result
Home Olahraga

Ini Durasi Kontrak Eriyanto, Rekrutan Anyar Persib Bandung asal Nagrak Sukabumi

Berdasarkan penelurusan, pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut, bukan nama asing bagi Maung Bandung.

Muhammad Farhan Al-Rasyid by Muhammad Farhan Al-Rasyid
1 year ago
in Olahraga
0
Durasi dan Nilai Kontrak Eriyanto, Pemain Persib Bandung asal Nagrak Sukabumi

Eriyanto, pemain Persib Bandung asal Sukabumi. l @eriyantou

Share ShareShare

SUKABUMIHEADLINE.com l NAGRAK – Persib Bandung kembali mencapai kesepakatan dengan pemain asal Jawa Barat. Kali ini, sosok pemain belakang asal Sukabumi, Eriyanto, resmi menjadi bagian dari skuad Maung Bandung di musim depan.

Pemain kelahiran Sukabumi, 12 Maret 1996 tersebut sepakat untuk menjalin kerja sama dengan durasi kontrak untuk dua musim.

Bukan Nama Baru di Persib Bandung

Berdasarkan penelurusan, pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut, bukan nama asing bagi Maung Bandung. Sebab pemain yang berposisi bek kanan tersebut sempat menjadi bagian di Persib U-21 atau Diklat Persib pada tahun 2014.

Menurut catatan transfermarkt, setelah dilepas Diklat Persib, pemain yang sempat menimba ilmu di Boca Junior Football School Indonesia tersebut kemudian berpetualang di berbagai tim Liga 1 dan Liga 2, seperti PSIR Rembang, PSPS Pekanbaru, Madura United FC, Persis Solo, dan Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga

Ditinggal Sopir Beli Rokok, Elf Terjun ke Sawah di Waluran Sukabumi

Punya Pesaing Baru, Ini Daftar Lengkap Bacaleg Partai Demokrat Dapil 1-6 Kabupaten Sukabumi

Intip Penampilan Artis asal Parakansalak Sukabumi, Balena dalam Balutan Hijab

Ditangkap di Kompleks Perumahan Cicurug Sukabumi, Perampok Uang Rp4 Miliar

Ia pun telah mencatatkan 2.444 menit dari total 34 pertandingan, dan mengkoleksi satu umpan gol dan tiga kartu kuning.

Capaian kartu kuning tersebut yang terbilang sedikit bagi seorang pemain berposisi bek. Musim lalu, Eriyanto bermain untuk Persiraja Banda Aceh, dengan status pemain pinjaman Persis Solo.

Ia tampil sebanyak 10 pertandingan bagi tim Laskar Rencong di ajang kompetisi BRI Liga 1 2021/2022. Eriyanto pun menjadi salah satu pemain yang berjasa saat Persiraja Banda Aceh secara mengejutkan mampu menaklukkan Persija Jakarta tanggal 30 Januari 2022, dengan skor tipis 1-0

Saat itu, Eriyanto bermain penuh 90 menit dan mampu meredam gempuran yang dilakukan Osvaldo Haay dan kawan-kawan sepanjang pertandingan.

Meski akhirnya Persiraja Banda Aceh terpaksa harus turun kasta ke Liga 2 pada akhir kompetisi Liga 1, tapi penampilan apiknya membuatnya dilirik Persib Bandung.

Harapan Persib Bandung kepada Eriyanto

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengatakan rekrutan terbaru Persib Bandung ini merupakan masukan dari tim pelatih.

Selain putra daerah, penampilan Eriyanto di Liga 1 2021/2022 lalu menjadi salah satu di antara pertimbangan. Musim lalu ia dipercaya tampil sebanyak 10 laga selama 838 menit di Persiraja.

Hampir selalu tampil sebagai starter, pemain bertahan yang pernah bersama Tim Nasional U-19 Indonesia di Cotif Cup Spanyol tersebut minim mendapat kartu.

Persib punya harapan besar kepada Eriyanto dengan potensi yang dimilikinya. Apalagi sebagai pemain Jawa Barat, semangat membela Persib Bandung tentunya akan berlipat.

“Sebagai pemain Jawa Barat, tentunya besar harapan Persib untuk Eriyanto bisa memaksimalkan semua potensinya untuk bisa meraih prestasi bersama,” kata Teddy, dikutip dari laman resmi pada Jumat (20/5/2022).

Teddy pun berharap pemain barunya tersebut bisa cepat dalam proses adaptasi dan bisa memaksimalkan semua kesempatan yang ada.

“Semoga bisa cepat beradaptasi juga dengan tim dan bekerja keras untuk bisa memaksimalkan kesempatan yang ada,” ucapnya.

Tags: EriyantoJawa BaratKabupaten SukabumiNagrakPersibPersib BandungSukabumi
Previous Post

Survei Pilpres: Anies-RK Kalahkan Ganjar-Erick

Next Post

Pelajar asal Cikakak Tewas Korban Tabrak Lari di Cisaat Sukabumi

Muhammad Farhan Al-Rasyid

Muhammad Farhan Al-Rasyid

Related Posts

Resmi, Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Termurah Rp600 Ribu
Olahraga

Resmi, Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Termurah Rp600 Ribu

6 June 2023
Tyronne Gustavo del Pino Ramos. l Istimewa
Olahraga

Alasan dan Profil Tyronne Gustavo del Pino Ramos Direkrut Persib Bandung

28 May 2023
Selebrasi gol sujud syukur ala Cristiano Ronaldo dan Timnas Indonesia. l Istimewa
Olahraga

Momen Ronaldo Sujud Syukur di Laga vs Al-Shabab, Terinspirasi Timnas Indonesia?

28 May 2023
Aulia Suci Nurfadila. l Instagram @auliasuciii21
Olahraga

Biodata Aulia Suci Nurfadila, Wanita Sukabumi di Timnas Voli Sea Games 2023

15 May 2023
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. l Istimewa
Olahraga

Bisa Seperti Manchester United, Persib Kontrak Dua Alumni Inggris

15 May 2023
Enric Saborit, rumor menyebut akan merapat ke Persib Bandung. l Istimewa
Olahraga

Gerbong Spanyol Warnai Persib Bandung di Liga Indonesia Musim 2023

9 May 2023
Next Post
Pelajar asal Cikakak Tewas Korban Tabrak Lari di Cisaat Sukabumi

Pelajar asal Cikakak Tewas Korban Tabrak Lari di Cisaat Sukabumi

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

Kades Ngestikarya, Herman Sawiran. l Istimewa

Kades Bedegong, Dana Desa Rp898 Juta Dipakai Bayar Wanita Open BO

6 June 2023
Ditinggal Sopir Beli Rokok, Elf Terjun ke Sawah di Waluran Sukabumi

Ditinggal Sopir Beli Rokok, Elf Terjun ke Sawah di Waluran Sukabumi

6 June 2023
Bendera Partai Demokrat. l Istimewa

Punya Pesaing Baru, Ini Daftar Lengkap Bacaleg Partai Demokrat Dapil 1-6 Kabupaten Sukabumi

6 June 2023
Balena. l @balena_308

Intip Penampilan Artis asal Parakansalak Sukabumi, Balena dalam Balutan Hijab

6 June 2023
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Privacy Police
  • Kode Etik

© 2022 Sukabumiheadline

No Result
View All Result
  • LIPSUS
  • Sukabumi
  • Politik
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Internasional
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Wawancara
  • Hukum
  • Komunitas
  • Khazanah

© 2022 Sukabumiheadline