Jalan Alternatif Nagrak Sukabumi Rusak, Pengendara Sering Terkecoh

- Redaksi

Rabu, 21 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jalan Alternatif Nagrak Sukabumi rusak dan berbatu. | Foto: Andika Putra

Jalan Alternatif Nagrak Sukabumi rusak dan berbatu. | Foto: Andika Putra

SUKABUMIHEADLINES.com – Ruas Jalan Alternatif Nagrak tepatnya di Desa Cisarua Kecamatan Nagrak,Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat rusak dan bergelombang.

Pantauan di lokasi jalan tersebut dipenuhi batu ukuran sedang yang sangat membahayakan jika terlindas.

Tak jarang pengguna jalan mengeluhkan kondisi ini. Selain sering menyebabkan kecelakaan, lalu lintas pada jalan ini pun selalu macet akibat beberapa kendaraan sering terhambat saat melewatinya.

Jaya Permana (36 tahun) warga sekitar mengatakan jalan tersebut terakhir diperbaiki sekitar satu tahun lalu.

“Untuk sekarang jalan tidak terlalu parah karena sudah ditambal oleh warga. Tapi kalau lagi hujan, air menggenang di tengah jalan,” kata Jaya kepada sukabumiheadlines.com, Rabu 21 Juli 2021.

Karena jalan yang rusak berada pada posisi trek menanjak dan menurun, beberapa kasus yang terjadi pengendara sering terkecoh karena mengira genangan air tidak dalam.

Baca Juga :  Wanita di Kabupaten Sukabumi lebih panjang umur, ini jumlahnya menurut kelompok usia

“Kalo sedang hujan deras suka ada pengendara yang kecelakaan karena jalan rusak ditambah genangan air yang dalam,” jelas dia.

Jaya dan warga sekitar berharap jalan tersebut bisa segera diperbaiki agar tidak terjadi kecelakaan. “Pemerintah agar lebih memperhatikan keselamatan masyarakat,” tandasnya.

Berita Terkait

Bawa 400 liter solar subsidi, pria Sukabumi ditangkap saat nyabu dalam Fortuner
Dua prajurit terbaik dari Sukabumi dikirim ke Aceh untuk penugasan baru
Turis asing tewas dalam kecelakaan jetski di Pantai Buffalo Sukabumi
Rumah dua perempuan di Ciomas Sukabumi ludes terbakar
Gegara tumpukan sampah, Nadine Merry gagal nikmati keindahan pantai di Sukabumi
Jumlah pria-wanita Sukabumi menikah, bercerai dan jomblo 2025
Sebelum direlokasi, Pemprov beri korban banjir Sukabumi Rp10 juta untuk kontrak rumah
Perhutani siapkan draf MoU penanggulangan dan relokasi korban bencana di Sukabumi

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 02:43 WIB

Bawa 400 liter solar subsidi, pria Sukabumi ditangkap saat nyabu dalam Fortuner

Selasa, 6 Januari 2026 - 22:14 WIB

Dua prajurit terbaik dari Sukabumi dikirim ke Aceh untuk penugasan baru

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:31 WIB

Turis asing tewas dalam kecelakaan jetski di Pantai Buffalo Sukabumi

Selasa, 6 Januari 2026 - 18:41 WIB

Rumah dua perempuan di Ciomas Sukabumi ludes terbakar

Senin, 5 Januari 2026 - 10:37 WIB

Gegara tumpukan sampah, Nadine Merry gagal nikmati keindahan pantai di Sukabumi

Berita Terbaru