Ngabuburit nge-Track di Tol Bocimi, Remaja Cicurug Berikut Motor Diamankan Polisi

- Redaksi

Minggu, 10 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKABUMIHEADLINE.com l CICURUG – Sejumlah remaja berikut kendaraan roda dua diamankan jajaran kepolisian Polsek Cicurug, Polres Sukabumi, Sabtu (9/4/2022) sore.

Para remaja tersebut diamankan karena kedapatan melakukan ngabuburit dengan melakukan aksi kebut kebutan di ruas Jalan Tol Bocimi.

Informasi diperoleh sukabumiheadline.com, Kapolsek Cicurug Kompol Parlan mengungkapkan, sebanyak kurang lebih enam unit kendaraan roda dua berbagai merek dan jenis, berikut pemiliknya diamankan.

“Jadi mereka ini sedang ngabuburit, tapi  dengan melakukan track-track-an di Jalan Tol Bocimi yang belum selesai ini,” ujar Parlan.

Dijelaskan Parlan, para remaja diamankan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan terjadi, sehingga dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat.

“Kami amankan sebanyak enam kendaraan roda dua, berikut pemiliknya,” jelasnya.

Baca Juga :  Disentil Hotman Paris Kasus Dugaan Perkosaan Anak di Sukabumi, Ini Kata Polda Jabar

Masih kata Parlan, selanjutnya kendaraan yang berhasil diamankan berikut pemiliknya tersebut dibawa ke Mako Polsek Cicurug untuk dilakukan pendataan dan pemeriksaan.

“Saat ini masih dilakukan pemeriksaan dan mendata para remaja termasuk mengecek surat surat kendaraan,” terangnya.

Parlan menegaskan, Jalan Tol Bocimi sejatinya memang belum beroperasi, tapi sejumlah remaja yang berhasil diamankan malah menggunakan atau menjadikan lokasi ajang adu kecepatan atau track-track-an.

“Kami akan terus melakukan patroli guna menciptakan situasi dan kondisi aman, nyaman bagi masyarakat di bulan Ramadhan ini,” tandasnya.

Berita Terkait

Pengakuan Wanita Sukabumi ke KDM, ternyata harus bayar ganti rugi Rp50 juta
Bocah perempuan jadi korban jambret HP di Sukabumi terseret hingga 200 meter, pelaku mahasiswa
Operasi Zebra Lodaya 2025, Polres Sukabumi Kota sikat puluhan motor knalpot brong
Setelah mengaku lapar, Usep pria asal Sukabumi meninggal dunia di Masjid Baitulrahman
Pria Sukabumi bagian rekrutmen PMI jadi admin judol di luar negeri ditangkap
November kelabu, kisah-kisah Wanita Sukabumi tak putus dirundung malang
DPRD Kabupaten Sukabumi tetapkan Propemperda, dari Perumda baru hingga penyertaan modal
2 residivis dan 5 tersangka, 14 lokasi jaringan curanmor Sukabumi dibongkar polisi

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 01:00 WIB

Pengakuan Wanita Sukabumi ke KDM, ternyata harus bayar ganti rugi Rp50 juta

Senin, 24 November 2025 - 16:43 WIB

Bocah perempuan jadi korban jambret HP di Sukabumi terseret hingga 200 meter, pelaku mahasiswa

Senin, 24 November 2025 - 05:07 WIB

Operasi Zebra Lodaya 2025, Polres Sukabumi Kota sikat puluhan motor knalpot brong

Minggu, 23 November 2025 - 23:18 WIB

Setelah mengaku lapar, Usep pria asal Sukabumi meninggal dunia di Masjid Baitulrahman

Sabtu, 22 November 2025 - 03:02 WIB

Pria Sukabumi bagian rekrutmen PMI jadi admin judol di luar negeri ditangkap

Berita Terbaru