21.5 C
Sukabumi
Jumat, Maret 29, 2024

Dua pemuda Cikole dan Warudoyong Sukabumi terpaksa harus rayakan Lebaran di penjara

sukabumiheadline.com - Jajaran Satnarkoba Polres Sukabumi Kota,...

Soal tangan buruh wanita asal Bojonggenteng Sukabumi putus, Latas: Disnaker harus proaktif

sukabumiheadline.com - Paskakecelakaan kerja yang terjadi di...

Polsek Parakansalak Sukabumi kembali hunting pocong, hasilnya?

sukabumiheadline.com - Kabar beredar di masyarakat adanya...

5 Wisata Pantai Eksotis di Sukabumi Wajib Dikunjungi Wisatawan

Gaya hidup5 Wisata Pantai Eksotis di Sukabumi Wajib Dikunjungi Wisatawan

SUKABUMIHEADLINE.com I SUKABUMI – Menghabiskan waktu liburan akhir pekan kali ini, bisa dilakukan dengan banyak hal yang menyenangkan. Mulai dari mengunjungi tempat hiburan hingga wisata alam yang sangat banyak di Indonesia, salah satunya menghabiskan liburan di pantai.

Untuk warga Sukabumi, Jawa Barat dan luar kota, ada banyak pantai eksotis yang wajib dikunjungi. sukabumiheadline.com merekomendasikan lima pantai yang eksotis di Sukabumi.

1. Pantai Cicaladi

Pantai Cicaladi
Smanistravelers.blogspot.com
Pantai yang satu ini tidak ramah untuk berenang sebab Pantai Cicaladi memiliki ombak yang tinggi hingga mencapai 15 meter.

Namun, soal keindahannya tidak perlu diragukan lagi, pantai ini juga bisa dikatakan sebagai Pantai Karang Bolong, karena memang memiliki karang bolong, rumput luas dan juga tebing tinggi. Lebih menarik jika berkunjung ketika pagi hari sebelum air laut pasang.

Pantai ini terletak di Desa Sukatani, Kecamatan Surade.

2. Pantai Ombak Tujuh

Pantai Ombak Tujuh. l Istimewa

Pantai Ombak Tujuh populer terutama di kalangan wisatawan yang hobi surfing karena pantai ini memiliki ombak yang indah dan besar. Anda akan menyaksikan bagaimana ombak datang silih berganti dan puas melakukan surfing.

Tak hanya itu, Anda juga bisa melihat akuarium alami, di mana ikan kecil atau biota laut yang lainnya terjebak di antara batu karang karena tersapu ombak. Pantai Ombak Tujuh terletak di Desa Cibenda, Kecamatan Ciemas.

3. Pantai Pangumbahan

Pantai pangumbahan. l Istimewa

Mengunjungi pantai satu ini, Anda bisa berkesempatan untuk bertemu penyu hijau. Jika beruntung kamu bisa melihat mereka yang sedang bertelur. Yang membuat pantai ini semakin istimewa adalah pasir yang dimilikinya. Pasir dari pantai Pangumbahan memiliki kandungan Silika tinggi.

Biasanya pasir ini digunakan sebagai bahan untuk membuat kaca maupun keramik. Di pantai ini juga terdapat penangkaran penyu hijau yang bisa kamu kunjungi. Penasaran dengan pantai ini, Anda bisa bisa mengunjunginya di Jl. Cipinang-Gunung Batu, Desa Pangumbahan, Kecamatan Ciracap.

4. Pantai Cibangban

Suasana Pantai Karang Haji Cibangban. l Istimewa

Pantai Cibangban mempunyai pasir lembut keabu-abuan di sekitar pesisirnya. Salah satu pantai di Sukabumi yang indah ini memiliki air laut yang bersih dan jernih akan menambah suasana pantai menjadi sangat menyenangkan.

Meskipun masih dalam kawasan teluk Pelabuhan Ratu, pantai ini tidak cocok untuk berenang santai, karena memiliki batu karang di sekitar pantainya. Bila terpeleset akan sangat membahayakan. Dengan penampakan alam seperti ini membuat para pengunjung hanya menikmati indahnya pantai sambil duduk di karang ataupun pesisir pantai.

Bagi anda yang kurang menyukai keadaan pantai tenang dan tidak semrawut, pantai ini sangat cocok untuk dikunjungi, karena suasana pantainya cukup tenang dan sepi. Lokasinya di Desa Cisolok, Kecamatan Cisolok.

5. Pantai Penganten

Pantai Pamunguan atau Pantai Panganten. l Istimewa

Terakhir, jika Anda ingin melihat pemandangan matahari terbenam yang cantik, Pantai Penganten bisa menjadi alternatif. Pantai ini memiliki spot foto menarik yang sering dijadikan lokasi prewedding. Ada dua pulau kecil yang membuat pantai ini diberikan nama Penganten atau pengantin. Lokasinya Desa Puswasedar, Kecamatan Ciracap.

#Bonus: Pantai Batu Naga

Pantai Batu Naga. l Istimewa

Disebut dengan pantai Batu Naga karena memang memiliki bebatuan yang mirip dengan punggung naga. Batuan ini terbentuk karena sedimentasi yang sudah jutaan tahun lalu. Membuat pantai ini sering mendapatkan kunjungan peneliti, mahasiswa maupun wisatawan.

Selain memiliki batuan unik yang kerap dijadikan lokasi swafoto, pemandangan Pantai Batu Naga juga sangat cantik dan mempesona. Lokasinya di Desa Cikahuripan, Kecamatan Cisolok.

Konten Lainnya

Content TAGS

Konten Populer