SUKABUMIHEADLINES.com I PARAKANSALAK – Hujan lebat dan lama yang mengguyur Kecamatan Parakansalak dan sekitarnya membuat tiga rumah terbawa longsor dan tiga lainnya terancam.
Musibah tersebut terjadi di Kampung Cisolempat RT 012/04, Desa Sukakersa, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, Rabu (27/10/2021) malam.
“Tiga rumah yang terbawa longsor masing-masing milik Syaepuloh, Ramdon dan Dedi ketiga rumahnya mengalami kerusakan parah,” ungkap Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Parakansalak, Jujun Juaeni kepada sukabumiheadlines.com di lokasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Jujun pun menambahkan, tiga rumah lainnya milik Dasep, Dudi dan Dedi Suryadi terancam longsor. Hal tersebut di ketahui setelah tim P2BK Kecamatan Parakansalak melakukan assesment di lokasi kejadian.
“Tidak ada korban jiwa, namun korban yang rumahnya terbawa longsor terpaksa harus mengungsi ke rumah saudaranya. Untuk kerugian kita masih mendata di lokasi,” pungkasnya.
Atas kejadian musibah tersebut tim P2BK masih terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah, Kecamatan, Babinsa, Satpol PP dan Desa.
“Kami mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati karena cuaca akhir-akhir ini ekstrem,” pungkasnya.