Cara tahu ukuran dan usia ban sepeda motor dari kode, bikers Sukabumi jangan tertipu!

- Redaksi

Jumat, 4 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Arti tulisan dan angka di ban motor - Istimewa

Arti tulisan dan angka di ban motor - Istimewa

sukabumiheadline.com – Bikers Sukabumi pastinya sudah sering membeli atau mengganti ban sepeda motor. Jika biasanya Anda menyerahkan sepenuhnya ke bengkel dan tahu beres, ada baiknya mulai sekarang Anda terlibat menentukan merek dan jenis yang dibeli.

Perlu diketahui, penting bikers Sukabumi mengetahui cara membaca kode angka dan tulisan di ban sepeda motor, karena kode-kode tersebut juga tidak hanya tentang ukuran, namun juga usia ban.

Alih-alih mendapatkan ban terbaik untuk kendaraan Anda, bisa jadi malah dikerjai bengkel nakal dengan memasang ban sepeda motor yng sudah kadaluwarsa. Hasilnya, tentunya ban sepeda motor tak akan berusia lama karena lebih cepat rusak dan mengelupas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk informasi, di setiap ban tercantum kode berupa kombinasi angka maupun huruf pada bagian dindingnya. Kode ini punya beragam arti salah satunya menjelaskan usia ban.

Kode untuk usia ban ditulis menggunakan empat digit angka. Misalnya saja 0121, berarti ban tersebut diproduksi pada Januari 2021, atau berusia lebih dari empat tahun jika bikers Sukabumi membelinya saat ini.

Penjelasan atas empat digit angka 0121 tersebut, yaitu dua angka pertama (01) menyimbolkan urutan pekan, sedangkan dua angka paling belakang (21) menandakan tahun. Dengan demikian, kode 0121 berarti ban diproduksi pekan ke-01 tahun 2021.

Dari petunjuk urutan pekan itu Anda bisa mengetahui kapan persisnya ban diproduksi. Pekan ke-01 pada 2021 dimulai dari 1 Januari.

Selain usia, ada kode lain yang tertera pada dinding ban roda dua, misalnya 110/70-17 yang menandakan ukuran ban. Tulisan angka 110 artinya lebar tapak ban dalam satuan milimeter. Sedangkan angka usai garis miring, 70, berarti merujuk ke tinggi dinding ban.

Artinya tinggi dinding ban 70 persen dari 110 milimeter, yaitu 77 milimeter. Tinggi ini dihitung dari permukaan ban yang menyentuh aspal hingga bagian yang menyentuh pelek.

Kemudian angka terakhir pada kode, 17, menunjukkan diameter ban yang merujuk ke diameter pelek. Ban 110/70-17 artinya dapat dipakai pada pelek ukuran 17 inci.

Selanjutnya sebaiknya jangan membeli ban yang usianya sudah terlalu tua untuk menghindari kondisi yang tidak diinginkan.

Nah, mulai sekarang, selalu terlibat menentukan ban sepeda motor mana yang akan Anda gunakan ya.

Berita Terkait

Andal untuk trabasan, cek spesifikasi dan harga Honda CRF 150L baru atau bekas
Cek spesifikasi Honda Dunk, si irit BBM harga cuma Rp20 jutaan
Cek spesifikasi dan harga Yamaha XSR 155, DP Rp1 juta punya motor sport heritage
Cek spesifikasi motor listrik Honda Icon e: cuma Rp37 per km, bisa dicicil Rp800 ribu per bulan
Cek spesifikasi dan harga Vespa versi murah, Viar NX dan Viar EV1
Astra Honda Motor pamerkan motor futuristik, Honda PCX 160 RoadSync
Suzuki Burgman 400 Facelift meluncur, spesifikasi dan harga wow!
Yamaha Gear Ultima meluncur, cek harga, skema cicilan dan keunggulannya

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 10:00 WIB

Andal untuk trabasan, cek spesifikasi dan harga Honda CRF 150L baru atau bekas

Kamis, 10 April 2025 - 12:00 WIB

Cek spesifikasi Honda Dunk, si irit BBM harga cuma Rp20 jutaan

Senin, 7 April 2025 - 15:00 WIB

Cek spesifikasi dan harga Yamaha XSR 155, DP Rp1 juta punya motor sport heritage

Jumat, 4 April 2025 - 22:20 WIB

Cara tahu ukuran dan usia ban sepeda motor dari kode, bikers Sukabumi jangan tertipu!

Senin, 31 Maret 2025 - 14:00 WIB

Cek spesifikasi motor listrik Honda Icon e: cuma Rp37 per km, bisa dicicil Rp800 ribu per bulan

Berita Terbaru