Gen Millenial Sukabumi Paling Banyak Tinggal di 5 Kecamatan Ini

- Redaksi

Minggu, 26 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga memenuhi Lapang Merdeka Kota Sukabumi. l Istimewa

Warga memenuhi Lapang Merdeka Kota Sukabumi. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l Indonesia saat ini memasuki era bonus demografi, di mana warga yang tergolong usia produktif lebih banyak jumlahnya dibandingkan usia non produktif. Provinsi Jawa Barat merupakan daerah penyumbang tertinggi.

Kota Sukabumi, Jawa Barat, saat ini memiliki jumlah warga kelompok remaja berusia 15-19 tahun, atau termasuk generasi millenial, sebanyak 28.205 jiwa.

Dari jumlah tersebut, menurut data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) mayoritas tinggal di lima kecamatan berikut:

1. Kecamatan Cikole

Kecamatan dengan enam kelurahan ini, menempati urutan pertama dihuni remaja dengan jumlah 5.187 Jiwa. Mereka terbagi di beberapa Kelurahan yaitu Cikole, Cisarua, Gunung Parang, Kebonjati, Selabatu, dan Subangjaya.

2. Kecamatan Warudoyong

Warudoyong, adalah kecamatan kedua dengan jumlah remaja terbanyak. Kecamatan ini memiliki jumlah remaja 5.018 Jiwa, terbagi di lima Kelurahan yaitu Benteng, Dayeuhluhur, Nyomplong, Sukakarya, dan Warudoyong.

3. Kecamatan Citamiang

Diurutan ketiga ada Kecamatan Citamiang. Kecamatan tempat Pasar Gudang ini berada, dihuni sebanyak 4.461 jiwa generasi millenial. Mereka tersebar di Kelurahan Cikondang, Citamiang, Gedingpanjang, Nanggeleng, dan Tipar.

Baca Juga :  Aksi Mahasiswa Sukabumi Tolak Kenaikan Harga BBM

4. Kecamatan Gunungpuyuh

Kecamatan yang beberapa Kelurahannya berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi ini, menempati posisi empat dengan jumlah remaja terbanyak yaitu 4.043 Jiwa. Tersebar di Kelurahan Gunungpuyuh, Kramat, Karangtengah, dan Sriwedari.

5. Kecamatan Cibeureum

Sedangkan pada urutan kelima adalah Kecamatan Cibeureum. Kecamatan yang berbatasan dengan wilayah Kabupaten Sukabumi ini, dihuni 3.473 jiwa usia produktf. Dari jumlah tersebut, terbagi di Kelurahan Babakan, Cibeureumhilir, Limusnunggal, dan Sindangpalay.

Itulah lima kecamatan di Kota Sukabumi yang menyumbang bonus demografi secara nasional.

Berita Terkait

Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan
Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT
Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang
Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi
Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis
Diprotes warga Surade Sukabumi, Perda 15/2023 direvisi, dinilai bermasalah oleh Kemendagri
DPRD Kabupaten Sukabumi setujui Raperda Perubahan No 15/2023 tentang PDRD
Bocah Sukabumi tenggelam saat mandi di sungai sepulang mengaji akhirnya ditemukan

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 19:11 WIB

Progres Tol Bocimi Seksi 3, Cibadak-Sukabumi Barat: Dikebut meski hujan

Kamis, 24 April 2025 - 02:26 WIB

Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT

Senin, 21 April 2025 - 00:41 WIB

Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang

Jumat, 18 April 2025 - 18:16 WIB

Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis

Berita Terbaru