Helvy Agustini, Wanita Sukabumi yang Mewarisi Prestasi di Bidang Seni

- Redaksi

Selasa, 20 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Helvy Agustini. l Istimewa

Helvy Agustini. l Istimewa

sukabumiheadline.com l NAGRAK – Dunia tarik suara, tidak bisa dipisahkan dalam diri Helvy Agustini. Ya, mojang Sunda satu ini sejak kecil sangat menyukai olah vokal, terutama lagu-lagu yang dibawakan oleh penyanyi terkenal.

Lahir pada tanggal 18 Agustus 2004, Neng Helvy sapaan akrabnya, memiliki bakat terpendam yang tidak semua orang miliki.

Darah seni yang turun, diwarisi dari sang nenek (almh Ibu Ucah) yang dikenal sebagai seorang penari Jaipong, yang di wilayah Kecamatan Nagrak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak heran, kalau cucunya yang satu ini juga memiliki jiwa seni yang luar biasa, walaupun berbeda segmen, akan tetapi seni sudah menjadi bagian dari jiwanya.

Putri dari Aab Abdul Malik dan Isop Mahardiana ini, memiliki keahlian dalam berolah vokal. Uniknya, skill-nya itu bukan didapat dari sekolah vokal atau sanggar, tetapi hanya bakat dasar yang diarahkan oleh gurunya di sekolah tempat ia menimba ilmu.

Helvy kecil, mulai dari sekolah TK dan SD, bakat ini memang sudah kelihatan. Setiap ada momen kenaikan kelas di sekolahnya, setidaknya Neng Helvy selalu tampil dalam kreasi seni, entah itu nari maupun nyanyi.

Baca Juga :  Sarbumusi Ungkap Akar Masalah Wanita Sukabumi Pilih jadi Buruh Pabrik

Semenjak duduk di bangku SD, talenta seninya sudah mulai kelihatan. Untuk menyalurkan bakatnya, setiap ada event Porseni, gadis ini selalu mewakili sekolah, sebagai utusan dari SD tempat ia sekolah.

Juara dua dan satu tingkat kecamatan pernah diraihnya dalam solo vokal dan Pupuh (nyanyian tradisional Sunda-red).

Lulus dari SDN 1 Cikawung, Kecamatan Nagrak, kemudian gadis kecil ini melanjutkan ke SMPN 2 Nagrak, Kabupaten Sukabumi. Pun sama, bakat seni yang sudah mendarah daging dalam jiwanya, tetap tersalurkan.

Setiap ada moment FLS2N, selalu jadi utusan sekolahnya, dua kali menjadi juara I tingkat komisariat Cibadak dalam solo vokal (2018 dan 2019), satu kali juara dua tingkat Kabupaten dalam cabang yang sama (2018), juara 1 tingkat kabupaten (2019), semifinalis tingkat provinsi (2019), pada cabang solo vokal juga. Dan masih banyak lagi lomba-lomba yang pernah ia ikuti.

Selepas lulus dari SMPN 2 Nagrak, berkat arahan dan bimbingan guru seninya di SMP, Achmad Rizal, lalu melanjutkan ke SMKN 10 Bandung, dimana ia memilih kompetensi keahlian Karawitan.

Baca Juga :  Daftar film dan serial televisi dibintangi artis asal Sukabumi, Vanty Veronica

Berbekal tekad kuat, untuk meningkatkan kemampuan dalam olah vokal, remaja kampung ini berhasil lulus di tahun 2023.

Tak puas sampai disitu, kini Helvy remaja bercita-cita melanjutkan kuliah ke Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, ngambil jurusan pendidikan seni musik, semoga bisa diterima di jurusan yang ia inginkan.

Kini remaja mungil, yang tinggal di Kampung Cikawung RT 004/003, Desa Babakan Panjang, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi ini, punya asa ingin jadi penyanyi profesional dengan spesialis pop Sunda dan pop modern tersebut, sedang menunggu kelulusan di terima atau tidak di UPI Bandung.

Selain olah vokal, Neng Helvy juga punya hobby dalam make up wajah. Kemampuan ini selalu ia salurkan dalam event-event graduation di sekolah, wedding, ataupun acara-acara lainnya.

Sambil menunggu penerimaan kuliah, ia juga ikut casting dan audisi untuk rekaman, dan berharap ada produser yang mau mempromosikan bakat dan talentanya.

Berita Terkait

Beasiswa LPDP 2026 dibuka! Skema Social, Humanities, Art for People, Religious Studies, Economics
Kecamatan penghasil buah pala di Sukabumi dan khasiatnya untuk kesehatan
Tidak salah leluhur masyarakat Sunda, ini 1001 khasiat daun singkong
5+1 ikan yang baik untuk kulit, bikin sehat, kencang dan glowing
Terbaru, 5 tempat wisata kuliner viral di Sukabumi
Jampang Creative Camp 2: Menjadikan laut selatan Sukabumi sebagai harta kreativitas dan pengetahuan
Waspada mindless eating picu BB naik, lakukan mindfull eating
Buah baik untuk wanita, anti-penuaan, menstruasi lancar, libido naik hingga cegah kanker

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:38 WIB

Beasiswa LPDP 2026 dibuka! Skema Social, Humanities, Art for People, Religious Studies, Economics

Minggu, 25 Januari 2026 - 10:00 WIB

Kecamatan penghasil buah pala di Sukabumi dan khasiatnya untuk kesehatan

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:08 WIB

Tidak salah leluhur masyarakat Sunda, ini 1001 khasiat daun singkong

Sabtu, 24 Januari 2026 - 01:27 WIB

5+1 ikan yang baik untuk kulit, bikin sehat, kencang dan glowing

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:01 WIB

Terbaru, 5 tempat wisata kuliner viral di Sukabumi

Berita Terbaru

Internasional

Sudah dikepung militer AS, Iran siap perang total

Minggu, 25 Jan 2026 - 22:43 WIB