Mengenal Wanita Sukabumi Dijuluki Elvi Sukaesih KW, Prestasinya Tak Main-main

- Redaksi

Selasa, 21 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siskania alias Elvi Sukaesih KW. l Istimewa

Siskania alias Elvi Sukaesih KW. l Istimewa

sukabumiheadline.com l Siapa tak kenal Elvi Sukaesih, pedangdut senior yang juga dijuluki sebagai Ratu Dangdut di Indonesia.

Namun, siapa sangka ternyata ‘Elvi Sukaesih’ merupakan Sukabumi, Jawa Barat. Tapi tenang dulu, karena yang ini populer disebut sebagai Elvi Sukaesih KW alias bukan yang asli.

Meskipun disebut sebagai Elvi Sukaesih KW, tapi wanita yang memiliki nama asli Siskania ini, memang memiliki paras mirip dengan artis dangdut senior Elvi Sukaesih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak hanya itu, wanita yang dipanggil dengan sebutan Umi Elvi KW oleh teman-temannya, itu juga sarat akan prestasi di dunia hiburan.

Sosoknya mulai lebih dikenal publik setelah tampil dan menjadi juara dalam acara ASAL di Trans 7 pada 10 April 2016 lalu.

Baca Juga :  Ratinala, The Next Anggun dari Sukabumi yang Terlupakan

“Saya sering dipanggil Umi Elvi Kawe sama teman. Umi juga pernah mengikuti lomba ASAL di Trans 7 dan berhasil jadi juara”, ucap Siskania.

Profil Elvi Sukaesih KW

Pemilik nama asli Siskania ini dijuluki Umi Elvi Sukaesih KW. Ia lahir di Sukabumi, 19 September 1970 dan tercatat sebagai warga Kampung Parungseah Gede Rt 02 Rw 04 No. 03 Desa Parungseah Kecamatan/Kabupaten Sukabumi.

Ibu rumah tangga istri dari pensiunan pegawai BUMN bernama Mandir ini dikaruniai lima orang anak.

Siskania menamatkan sekolahnya di SDN Selabatu tahun 1978-1984. Kemudian, SMPN 3 Kota Sukabumi (1984-1987), dan SMAN Palabuhanratu (1987-1990).

Sebagai penyanyi lokal, Siskania juga pernah menjadi juara ASAL TRANS 7 ( 10 April 2016 ) sebagai Umi Elvi Sukaesih KW.

Baca Juga :  Kabar Teranyar Rieka Roslan Penyanyi dan Pencipta Lagu asal Sukabumi

Ia bahkan pernah merilis lagu single perdananya yang berjudul Ratu Kw. Disusul kemudian, single kedua Aku si Ratu Kw.

Tak hanya itu, Siskania juga pernah menjalin kerjasama dengan Helmi Yahya, tampil di Over Van Java di TransTV, Ting Tukul di MNC TV, dan diundang komedia Sule di acara Ini Talkshow Net TV.

Siskania juga tampil di Family 100 dan Super Deal di GTV, Pesbukers di ANTV, Gebyar Dangdut Komedi di Indosiar, dan Dahsyat di RCTI, serta melakukan show di sejumlah daerah.

Kini, sehari-hari, Siskania aktif sebagai pegiat wisata mandiri yang mempromosikan berbagai desa wisata di daerahnya, seperti Desa Pasir Baru dan Wangunsari (Cisolok), Desa Pasir Angin (Sukabumi), Desa Sirna Rasa dan Cimaja (Cikakak), serta melestarikan Bahasa Sunda Buhun.

Berita Terkait

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea
Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini
Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini
Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini
5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket
10 tren rambut pendek wanita 2025, bikin geulis dan fresh
Bernostalgia dengan pasangan, healing atau refresing, ke Situ Cukang Paku Sukabumi aja
Nganteuran, diplomasi rantang yang semakin dilupakan warga Sukabumi

Berita Terkait

Rabu, 2 April 2025 - 15:00 WIB

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea

Senin, 31 Maret 2025 - 03:36 WIB

Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini

Minggu, 30 Maret 2025 - 07:00 WIB

Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini

Sabtu, 29 Maret 2025 - 15:00 WIB

Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini

Rabu, 26 Maret 2025 - 03:23 WIB

5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket

Berita Terbaru