Mengintip Desain Masjid Jalur Sukabumi, Minimalis, Futuristik dan Ramah Lingkungan

- Redaksi

Jumat, 1 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Desain Masjid Jalur Sukabumi. l wyn.co.id

Desain Masjid Jalur Sukabumi. l wyn.co.id

sukabumiheadline.com l Sebuah perusahaan arsitek yang berpusat di Sukabumi, WYN, akan membangun sebuah masjid dengan desain minimalis, futuristik dan ramah lingkungan.

Desain masjid yang didominasi warna hijau tersebut, sekilas terlihat menyerupai seekor katak yang hendak melompat. Tampak pada gambar sebuah menara dengan lafadz Allah di bagian atasnya.

Masjid juga tidak memiliki kubah di bagian atap, seperti lazimnya bangunan masjid di Sukabumi. Terlihat pada bagian atap hanya berupa dak melengkung dengan lima pilar sebagai simbolisasi waktu shalat wajib dan rukun Islam, berdiri miring di bagian depan.

Desain Masjid Jalur Sukabumi. l wyn.co.id
Desain Masjid Jalur Sukabumi. l wyn.co.id

Selain itu, konsep masjid tampak minimalis dan futuristik. Terdiri dari dua lantai dengan banyak jendela kaca di bagian depan dan samping. Sehingga, membuatnya terlihat lebih ramah lingkungan karena interior masjid tetap terlihat terang meskipun minim pencahayaan listrik.

Tidak disebutkan nama masjid yang akan dibangun di Jalan Lingkar Selatan, Kota Sukabumi tersebut. Dalam laman resmi hanya disebut Masjid Jalur Sukabumi.

Dikutip dari laman resminya, perusahaan didirikan oleh Willy Setiawan pada awal 2004. Diketahui, Willy seorang arsitek lulusan salah satu perguruan tinggi di Bandung.

Baca Juga :  Usai Bentrok, Ini 4 Kesepakatan PP dan BPPKB Kota Sukabumi

“Berbekal pendidikan arsitektur, beliau mendirikan Sumber Milik Studio,” demikian dikutip sukabumiheadline.com dari wyn.co.id, Jumat (1/4/2022).

Willy seorang yang tekun, kreatif dan pekerja keras hingga membuat perusahaannya dikenal tidak hanya di Sukabumi, tetapi hingga ke luar daerah.

“Berkat ketekunan, kerja keras dan kreativitas, WYN semakin dikenal di wilayah Kota Sukabumi dan kota-kota lain di sekitarnya,” demikian dikutip dari wyn.co.id, Jumat (1/4/2022).

Disebutkan, perusahaan melayani jasa arsitek dan kontraktor. Salah satunya, adalah tempat ibadah. Untuk tempat ibadah, selain proyek renovasi Vihara Kota Sukabumi dan masjid.

Berita Terkait

Prabowo cerita banyak jamaah haji RI ingin wafat di Arab Saudi, ini respons Pangeran MBS
Gus Miftah komentari pembubaran kegiatan ibadah jemaat Kristen di Sukabumi
Sesalkan insiden Sukabumi, Kemenag siapkan regulasi khusus rumah doa
4 persamaan Sunni dan Syiah versi Ayatollah Khamenei dan cara Barat pecah belah Muslim
Masa kecil, kontroversi hingga gelar akademik Syahrini: Dari Sukabumi ke Festival Film Cannes 2025
Kapan Israel hancur? Ini penjelasan tafsir ulama
Profil RSUP dr. Mohammad Hoesin Palembang milik FK Unsri, didirikan dokter asal Sukabumi
Profil Mohammad Ali, Menkes ke-5 RI asal Sukabumi dan pencetus fakultas kedokteran

Berita Terkait

Sabtu, 5 Juli 2025 - 04:34 WIB

Prabowo cerita banyak jamaah haji RI ingin wafat di Arab Saudi, ini respons Pangeran MBS

Kamis, 3 Juli 2025 - 22:21 WIB

Gus Miftah komentari pembubaran kegiatan ibadah jemaat Kristen di Sukabumi

Rabu, 2 Juli 2025 - 12:24 WIB

Sesalkan insiden Sukabumi, Kemenag siapkan regulasi khusus rumah doa

Rabu, 25 Juni 2025 - 15:01 WIB

4 persamaan Sunni dan Syiah versi Ayatollah Khamenei dan cara Barat pecah belah Muslim

Selasa, 24 Juni 2025 - 04:03 WIB

Masa kecil, kontroversi hingga gelar akademik Syahrini: Dari Sukabumi ke Festival Film Cannes 2025

Berita Terbaru