Pesona Curug Luhur di Nagrak Sukabumi, Masuk Gratis Tapi Ada Syaratnya

- Redaksi

Jumat, 2 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Curug Luhur di Nagrak Sukabumi. | Andika Putra

Curug Luhur di Nagrak Sukabumi. | Andika Putra

sukabumiheadline.com l NAGRAK – Ada spot wisata tersembunyi di Kampung Pasirbentik, Desa Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Namanya Curug Luhur. Tempat ini belum banyak dikenal lantaran lokasinya yang tersembunyi dan masih terbilang baru. Ditambah lagi, sebelumnya tak ada akses jalan menuju Curug Luhur.

Tapi atas gotong royong masyarakat dan pemuda setempat, sekarang ada jalan yang ditembok menuju Curug Luhur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pembenahan dilakukan sudah sejak bulan Oktober 2020 lalu. Warga dan pemuda mula-mula melakukan kerja bakti, memperbaiki akses jalan terlebih dahulu.

Baca Juga :  Tetap Optimis Meski Kondisi Sulit, Warga Parungkuda Sukabumi Hias Kampung Sambut HUT RI

Secara perlahan, hari ini sedikit demi sedikit mulai banyak pecinta wisata yang mengetahui keberadaan curug tersebut.

Pemuda Pasirbentik, Ahmad Dio (20) mengatakan, akses jalan sengaja ditembok secara swadaya untuk mempermudah akses wisatawan.

“Supaya empermudah orang-orang cepat sampai ke Curug Luhur. Harapan kami semoga Curug Luhur ini semakin banyak dikenal dan dikunjungi,” kata Dio kepada sukabumiheadline.com, Jumat, 2 Juli 2021.

Lanjut Dio, masyarakat dan pemuda setempat tak memungut bayaran untuk masuk ke Curug Luhur. Syaratnya hanya satu, menjaga kebersihan.

Baca Juga :  Warga Sukabumi, Ini Kata Erick Thohir Soal Beli LPG 3 Kg Pakai KTP

“Tidak bayar. Gratis. Asal dijaga kebersihannya, sama jangan sompral,” sambung Dio.

Sayangnya, untuk saat ini kondisi Curug Luhur yang tingginya delapan meter ini tidak terlalu terurus karena cuaca yang tak menentu, membuat aliran Sungai Cisuta sering meluar.

Untuk bisa ke Curug Luhur, dari Jalan Raya Sukabumi – Bogor, di kawasan Karang Tengah Cibadak, masuk ke jalan alternatif menuju Nagrak. Kemudian ambil jalan ke Nagrak Utara. Sampai ke Kampung Pasirbentik. Dari situ nanti ada jalan gang kecil. Bisa tanya warga atau pemuda setempat, nanti bisa diantarkan ke Curug Luhur.

Berita Terkait

Nama bayi terpopuler di Indonesia, 10 laki-laki dan perempuan
JajaP on Bandros: Sport tourism kolaborasi Persib- Pemkot Bandung
10 nama terpopuler di Indonesia versi e-KTP, warga Sukabumi banyak gunakan
Inspiratif, kepsek perempuan di Sukabumi ubah SD jadi destinasi wisata budaya edukatif
Syuting di Sukabumi, jumlah penonton Panggil Aku Ayah hasilkan Rp30 miliar
Menyelinap ke Desa Penari Sukabumi, berawal dari sumpah serapah kepala kampung
Mulai dari TK Pemerintah tetapkan Wajib Belajar 13 Tahun
Ragam style busana ke kampus buat maba menurut AI

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 15:23 WIB

Nama bayi terpopuler di Indonesia, 10 laki-laki dan perempuan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 21:43 WIB

JajaP on Bandros: Sport tourism kolaborasi Persib- Pemkot Bandung

Rabu, 29 Oktober 2025 - 10:00 WIB

10 nama terpopuler di Indonesia versi e-KTP, warga Sukabumi banyak gunakan

Selasa, 28 Oktober 2025 - 00:35 WIB

Inspiratif, kepsek perempuan di Sukabumi ubah SD jadi destinasi wisata budaya edukatif

Senin, 27 Oktober 2025 - 00:30 WIB

Syuting di Sukabumi, jumlah penonton Panggil Aku Ayah hasilkan Rp30 miliar

Berita Terbaru