SUKABUMIHEADLINES.com l BOJONGGENTENG – Sebuah musibah kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Hari ini, Sabtu (23/4/2022), musibah terjadi di Kampung Cijulang RT 25/005, Desa Berekah, Kecamatan Bojonggenteng.
Musibah kali ini menimpa Pondok Pesantren (Ponpes) Yayasan Azzainiyyah Almarifah. Peristiwa terjadi sekira pukul 14.30 WIB.
Menurut Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Bojonggenteng Anggi Akmaludin, kebakaran disebabkan arus pendek listrik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Bangunan semi permanen Pondok pesantren habis terbakar. Kebakaran diduga akibat arus pendek listrik,” ujar Anggi dalam laporan diterima sukabumiheadlines.com.
Anggi menyebut, tidak ada korban nyawa maupun luka dalam musibah tersebut. Petugas dibantu masyarakat telah melakukan evakuasi material sisa kebakaran.
Adapun, akibat bencana tersebut, pondok pesantren membutuhkan bantuan material bangunan. “Adapun para santri membutuhkan pakaian karena semua pakaian mereka ludes terbakar,” kata Anggi.