Sindir Keluarga Khabib, Petarung UFC Janji Bawa Bendera Ukraina Saat Duel

- Redaksi

Senin, 28 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brian Kelleher. l Istimewa

Brian Kelleher. l Istimewa

sukabumiheadline.com – Brian Kelleher berjanji akan membawa bendera Ukraina saat duel melawan Umar Nurmagomedov pada UFC 272.

Pertarungan Kelleher vs Umar merupakan salah satu pertandingan pembuka atau preliminary card dalam UFC 272 yang akan dilaksanakan pada 6 Maret mendatang.

Kelleher berasal dari Amerika Serikat, namun petarung berjuluk Boom itu berjanji membawa bendera Ukraina dalam laga melawan sepupu Khabib Nurmagomedov itu, sebagai sindiran bagi Umar yang warga negara Rusia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Perang Rusia Ukraina yang telah berlangsung sejak Kamis (24/2/2022) turut menyeret tindakan dan aksi-aksi solidaritas dari dunia olah raga.

Baca Juga :  Manajer Khabib Nurmagomedov Ingin Makhachev Patahkan Leher McGregor

Kelleher tak cuma berinisiatif membawa bendera Ukraina, ia juga mengajak Conor McGregor menjadi salah satu cornerman dalam duel UFC 272 mengingat pertalian darah Umar dan Khabib yang merupakan rival The Notorious di ajang MMA.

Namun, cuitan Kelleher di akun Twitter tersebut, tidak ditanggapi McGregor. Kelleher tak kecewa karena itu merupakan strategi dia menjual pertarungan melawan Umar mengingat dirinya bukan petarung papan atas di UFC.

Baca Juga :  Sebut Lawannya Teroris, Petarung Israel Keok di Tangan Petarung Afghanistan

Kelleher memiliki rekor delapan kali menang dan lima kali kalah, menilai Umar memiliki gaya berbeda dengan petarung-petarung Rusia lainnya.

“Tapi buat saya, dia lebih seperti seorang kickboxer. Dengan kuda-kuda karate, dia bisa melontarkan tendangan yang meninggalkan bekas kaki. Dia cukup tajam. Dia tidak terlalu agresif tetapi dia tahu apa yang akan dilakukan,” kata Kelleher, dikutip dari Sportskeeda.

Sementara, Umar merupakan petarung yang tak terkalahkan. Dari 13 kali naik ring, ia selalu menang.

Berita Terkait

Gol tunggal Beckham Putra bawa Persib juara paruh musim Super League 2025/2026
Profil, karier dan kehidupan pribadi Joey Pelupessy, rekrutan anyar Persib
5 pesepakbola dunia tubuhnya tak ditato
Persib arahkan bidikan ke Samuel Castillejo, pernah bawa AC Milan juara Serie-A
Karier, kehidupan pribadi, profil Maarten Paes dan kode-kode untuk Persib
Persib jual tiket Rp45 juta dan Rp70 juta di laga lawan Persija, pemain termotivasi
10 pemain dikabarkan santer dibidik Persib Bandung
Profil Bakery Jatta, dibidik Persib dari Bundesliga Hamburg SV dan Timnas Gambia

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 17:36 WIB

Gol tunggal Beckham Putra bawa Persib juara paruh musim Super League 2025/2026

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:21 WIB

Profil, karier dan kehidupan pribadi Joey Pelupessy, rekrutan anyar Persib

Sabtu, 10 Januari 2026 - 01:55 WIB

5 pesepakbola dunia tubuhnya tak ditato

Jumat, 9 Januari 2026 - 19:40 WIB

Persib arahkan bidikan ke Samuel Castillejo, pernah bawa AC Milan juara Serie-A

Jumat, 9 Januari 2026 - 00:01 WIB

Karier, kehidupan pribadi, profil Maarten Paes dan kode-kode untuk Persib

Berita Terbaru