Tak Perlu Tap Kartu, Warga Sukabumi Wajib Tahu Daftar Jalan Tol dan Cara Pakai Let It Flo

- Redaksi

Kamis, 7 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aplikasi Let It Flo pengganti kartu e-Toll. l Istimewa

Aplikasi Let It Flo pengganti kartu e-Toll. l Istimewa

sukabumiheadline.com l Kartu tol akan dihapus, agar bisa langsung tancap gas di pintu tol diperlukan aplikasi Let It Flo, aplikasi ini dapat membuat pengendara tol bisa membayar tol tanpa berhenti dan membuka kaca kendaraan ketika di gerbang tol.

Dengan demikian, warga Sukabumi, Jawa Barat yang sering bepergian dan kerap melintasi jalan tol wajib tahu daftar jalan tol yang memberlakukan aplikasi Let It Flo dan cara menggunakannya.

Untuk diketahui, aplikasi Let It Flo dapat digunakan bagi pengguna Android dan iOs dan sudah bisa diunduh langsung di Play Store maupun App Store.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berikut penjelasannya, seperti dikutip sukabumiheadline.com dari laman letitflo.id, Jumat 1 Desember 2023.

Let it Flo menuliskan aplikasi satu ini sebagai solusi pembayaran tol tanpa berhenti. Aplikasi ini merupakan solusi pembayaran tol berbasis teknologi RFID yang terkoneksi dengan aplikasi Let it Flo di handphon.

Adapun beberapa fitur di dalam aplikasi ini, seperti mengecek sisa voucher, memesan stiker RFID (Radio Frequency Identification), dan mendapatkan pemberitahuan transaksi tol.

Let it Flo ini sudah diujicoba pada 100 titik ruas jalan tol wilayah Jabodetabek dan Bali. Sedangkan, untuk jumlah penggunanya sendiri sudah tercatat lebih dari 13 ribut pengguna aktif dengan rata-rata transaksi harian dari 3.770 kendaraan.

Baca Juga :  Warga Sukabumi, Ingat Akhir Tahun Bayar Tol Pakai Smartphone

Menurut Direktur Utama PT Jasamarga Tollroad Operator, Yoga Tri Anggoro dalam keterangan resminya, untuk mekanisme penggunaannya adalah meletakkan stiker RFID di lampu utama sisi kanan.

Stiker inilah yang nanti akan terbaca pada saat melintasi tol. Masyarakat tidak perlu lagi menempelkan kartu tol seperti sebelumnya. Bahkan, tiker tetap akan terbaca dalam keadaan apapun termasuk hujan ataupun panas.

“Hanya dengan memperlambat laju kendaraan maksimal 20km/jam pada saat memasuki gerbang tol, mobil bisa langsung jalan,” jelasnya.

“Pengguna juga bisa mendapatkan kemudahan melakukan monitoring dan top up saldo Let it Flo dengan aplikasi tersebut yang bisa didapatkan melalui Google Play dan App Store,” terangnya.

Cara Registrasi Let it Flo

  1. Download aplikasi Let it Flo dari Play Store atau App Store.
  2. Lakukan pemesanan dan pilih lokasi pengambilan stiker RFID.
  3. Bawa kendaraan ke lokasi pemasangan RIFD.
  4. Tim teknisi Let it Flo akan membantu proses pemasangan, pengujian, dan aktivasi stiker RFID.
  5. Aplikasi Let it Flo siap digunakan.

Berikut daftar Gerbang Tol (GT) di area Jabodetabek yang sudah menerapkan tol tanpa henti sebagai berikut:

Tol Jagorawi

  1. GT Ciawi Arah Jakarta.
  2. GT Bogor 1 dan 2.
  3. GT Sentul Selatan 1 dan 2.
  4. GT Sentul Utara 1 dan 2.
  5. GT Citeureup 1 dan 2.
  6. GT Cibubur 1 dan 2.
  7. GT Dukuh 2.
  8. GT TMII 1 dan 2.
  9. GT Cililitan.
Baca Juga :  Pemerintah Punya Utang Rp800 Miliar ke Jusuf Hamka, Tapi Cuma Mau Bayar Rp78 M

Tol JORR

  1. GT Cengkareng.
  2. GT Meruya Utama.
  3. GT Meruya Utara.
  4. GT Meruya Selatan.
  5. GT Ciledug 1 dan 2.
  6. GT Veteran 1.
  7. GT Ciputat 2.
  8. GT Bambu Apus 1 dan 2.
  9. GT Jatiwarna 1 dan 2.
  10. GT Jatiasih 1 dan 2.
  11. GT Cikunir 1, 4, dan 8.
  12. GT Bintara
  13. GT Pulo Gebang.

Tol Jakarta- Tangerang

  1. GT Karawaci 2 dan 3.
  2. GT Tangerang 1 dan 2.
  3. GT Kunciran 1 dan 2.
  4. GT Karang Tengah Barat.
  5. GT Meruya 1 dan 2.
  6. GT Kebon Jeruk 1 dan 2.
  7. Tol Jakarta Serpong.
  8. GT Pondok Ranji Utama.
  9. GT Pondok Ranji Sayap.

Tol Jakarta-Cikampek

  1. GT Halim.
  2. GT Ramp Pondok Gede Barat 1 dan 2.
  3. GT Pondok Gede Timur 1 dan 2.
  4. GT Bekasi Barat 1 dan 2.
  5. GT Bekasi Timur.
  6. GT Tambun.
  7. GT Cikarang Barat 3, 4, dan 5.
  8. GT Cibatu.
  9. GT Karawang Barat 1 dan 2.
  10. GT Karawang Timur 1 dan 2.

Jalan Tol dalam Kota Jakarta

  1. GT Kamal 1 dan Arah Jakarta.
  2. GT Kamal 3 dan 4.
  3. GT Kapuk.
  4. GT Pluit.
  5. GT Angke 1 dan 2.
  6. GT Tomang.
  7. GT Jelambar 1 dan 2.
  8. GT Tanjung Duren.
  9. GT Slipi 2.
  10. GT Pejompongan.
  11. GT Senayan.
  12. GT Semanggi 1.
  13. GT Kuningan.
  14. GT Tebet 1.
  15. GT Cawang.

Berita Terkait

5 jaringan supermarket dan ritel milik pengusaha sukses asal Sukabumi
Jadi segini UMP Jawa Barat dan UMK Sukabumi 2026 jika naik 8,5 persen
Turis ke Sukabumi akan dilayani kereta wisata KA Jaka Lalana
Wanita Sukabumi ini sukses ubah sampah kertas jadi uang kertas
Sebut Luhut bohong, upah buruh 2026 versi Menaker ditolak: Ngaco!
Pengangkatan Komisaris BJB Bossman Mardigu dan Helmy Yahya dibatalkan OJK
Pemprov Jabar dan PT KAI hadirkan Kereta Petani dan Pedagang, Bandung – Sukabumi – Bogor
Redenominasi Rupiah: 2027 UMK Sukabumi Rp4,2 ribu

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 16:49 WIB

5 jaringan supermarket dan ritel milik pengusaha sukses asal Sukabumi

Kamis, 13 November 2025 - 08:00 WIB

Jadi segini UMP Jawa Barat dan UMK Sukabumi 2026 jika naik 8,5 persen

Rabu, 12 November 2025 - 15:53 WIB

Turis ke Sukabumi akan dilayani kereta wisata KA Jaka Lalana

Rabu, 12 November 2025 - 11:24 WIB

Wanita Sukabumi ini sukses ubah sampah kertas jadi uang kertas

Selasa, 11 November 2025 - 10:49 WIB

Sebut Luhut bohong, upah buruh 2026 versi Menaker ditolak: Ngaco!

Berita Terbaru