21.5 C
Sukabumi
Jumat, Maret 29, 2024

Soal tangan buruh wanita asal Bojonggenteng Sukabumi putus, Latas: Disnaker harus proaktif

sukabumiheadline.com - Paskakecelakaan kerja yang terjadi di...

Polsek Parakansalak Sukabumi kembali hunting pocong, hasilnya?

sukabumiheadline.com - Kabar beredar di masyarakat adanya...

Bukan lagi Waskita Karya, SMI kini pemilik mayoritas saham Jalan Tol Bocimi

sukabumiheadline.com - Salah satu perusahaan Badan Usaha...

Tanggul Jebol, Rumah dan Masjid di Ciemas Sukabumi Rusak Berat

SukabumiTanggul Jebol, Rumah dan Masjid di Ciemas Sukabumi Rusak Berat

SUKABUMIHEADLINE.com l CIEMAS – Hujan deras dengan intensitas tinggi mengakibatkan tiga rumah warga dan satu masjid di Kampung Ciuyuhan, Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, terendam banjir.

Informasi diperoleh sukabumiheadline.com, banjir diakibatkan luapan Sungai Cikalong yang tidak dapat menampung debit air setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut. Namun, tak urung tiga rumah warga mengalami rusak berat akibat diterjang derasnya air.

Manajer Pusat Pengendalian dan Operasi pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi Nanang Sudrajat mengatakan, berdasarkan laporan yang diterimannya, peristiwa banjir terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.

“Hujan dengan intensitas deras mengakibatkan 3 unit rumah warga terendam air dan satu fasilitas Masjid Jami Arrayan terendam air dengan ketinggian kurang lebih 50 cm,” ungkapnya.

“Ini diakibatkan tanggul sungai Cikalong kurang lebih panjang enam meter jebol karena tidak kuat menahan derasnya air sungai,” sambungnya.

Dijelasķan Nanang, ketiga keluarga yang rumahnya diterjang banjir saat ini mengungsi ke rumah kerabat terdekatnya yang lebih aman.

“Sebanyak tiga kepala keluarga dengan enam jiwa mengungsi, saat ini tim penanggulangan bencana bersama unsur pemerintahan setempat sedang melakukan tinjauan dan pendataan,” tandasnya.

Konten Lainnya

Content TAGS

Konten Populer