5 Fakta Bareskrim Polri Sita 2 SPBU di Sukabumi Milik Anggota DPRD Jawa Barat

- Redaksi

Kamis, 25 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyitaan barang bukti kasus penipuan, dua SPBU di Sukabumi. l Istimewa

Penyitaan barang bukti kasus penipuan, dua SPBU di Sukabumi. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l PALABUHANRATU – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus, Badan Reserse dan Kriminal, Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Dittipideksus Bareskrim Mabes Polri) melakukan penyitaan terhadap dua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kecamatan Cikidang dan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

Penyitaan sempat membuat warga dan pedagang di area SPBU mengaku kaget karena dilakukan secara tiba-tiba.

Berikut 5 fakta diperoleh sukabumiheadline.com berdasarkan penelusuruan di lapangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Penyitaan Dilakukan oleh Bareskrim Polri 

Sejumlah anggota kepolisian dan sipil mendatangi dua lokasi SPBU di Kecamatan Cikidang dan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/8/2022).

Pantauan di lapangan, mereka mengikatkan sebuah banner di pagar SPBU.

“Berdasarkan Penetapan Pengadilan Negeri Cibadak dengan Nomor 378/Pen.pid/2022/Pn Cbd tanggal 8 Juli 2022 Tanah dan Bangunan Ini Disita oleh Dittipideksus Bareskrim Polri,” demikian bunyi tulisan pada banner tersebut.

2. Penyitaan di SPBU 34.433.16

Penyitaan terhadap SPBU Cikidang, diakui Pengawas SPBU 34.433.16 Cikidang, Budiman. Ia mengaku kaget dengan kedatangan Dittipideksus Bareskrim Polri tersebut karena tidak ada informasi sebelumnya.

“Ya, kaget sebelumnya tidak ada informasi,” kata Budiman. Kamis (25/8/2022).

Budiman menambahkan, sebagai Pengawas, ia tidak mengetahui pasti penyebab terjadinya penyitaan SPBU yang selama ini diawasinya. Namun, diakuinya layanan SPBU terhadap masyarakat dan pengendara masih berjalan normal.

Baca Juga :  Polisi Salah Kirim Surat Tilang Elektronik, STNK Motor Warga Kadudampit Sukabumi Terancam Diblokir

“Kronologinya kurang tahu, dan tidak ada pemberitahuan ada persoalan apa. Kata pemilik SPBU ini, agar mengikuti sesuai arahan polisi saja. Tidak ada pertanyaan apa-apa dari Bareskrim,” jelasnya.

3. Penyitaan di SPBU 34.433.08

Sementara itu, di lokasi terpisah, Pengawas SPBU 34.433.08 Bagbagan yang berada di Jalan Bagbagan – Citarik, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu Asep Herman juga mengaku sempat kaget.

Pasalnya, diakui Asep, kedatangan personel kepolisian tersebut tidak ada pemberitahuan kepada pegawai di lokasi.

Namun, Asep mengakui bahwa kedatangan para personel kepolisian dari Bareskrim terkait penyitaan SPBU secara administrasi.

“Adapun untuk jual beli tetap berjalan. Kalau nanti ada penutupan, tidak tahu karena itu urusan owner. Tadi ada datang dari Bareskrim, ya sudah saya jalani proses yang ada, ikuti aja,” timpalnya.

Asep mengaku sempat melakukan komunikasi dengan pihak owner SPBU tempatnya bekerja.

“Ada komunikasi dengan owner, tadi pas ada dari Bareskrim. Kata owner, turuti aja proses administrasinya. Itu aja,” ucapnya.

4. Pengakuan Warga di Sekitar SPBU dan Stok BBM Sering Kosong

Sejumlah warga di sekitar lokasi dua SPBU, yakni di Cikidang Jalan Cipetir, Desa Cicareuh dan SPBU Jalan Citarik Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu,  dikejutkan dengan adanya sejumlah orang dan petugas kepolisian memasang spanduk di pagar dua SPBU tersebut.

Baca Juga :  Ludes, Rumah Milik Panji Kusuma Jayanegara di Warungkiara Sukabumi Terbakar

Seperti diungkapkan warga Cikidang, Nurhayati (38) yang mengaku kaget tiba-tiba banyak orang dan Polisi di sekitar SPBU Cikidang berjaga jaga, kemudian memasang spanduk di pagar SPBU.

Gak tahu, saya kaget tidak tahu ada apa, itu barusan dipasang spanduk apa banner yang tulisannya disita. Kurang tahu penyebabnya apa,” ujarnya.

Nurhayati menjelaskan jika dirinya sudah lama berjualan di sekitar SPBU Cikidang, sehingga mengetahui mulai beroperasinya. Menurutnya SPBU Cikidang sudah beroperasi sejak tiga tahun lalu dan setiap harinya beroperasi seperti biasa.

“Saya jualan di sini sudah dua tahun, tapi gak tahu punya siapa. Katanya pribadi ini mah. Setiap hari buka, namun memang jarang ada bensinnya di sini,” jelasnya.

5. Milik Anggota DPRD Jawa Barat

Saat akan dilakukan konfirmasi terkait penyitaan dua SPBU tersebut, personel Dittipideksus Bareskrim Polri tidak bersedia memberikan keterangan detail terkait penyitaan.

Hal itu karena menurutnya, kewenangan untuk menjelaskan ada di Humas Bareskrim Mabes Polri.

Namun, dari informasi yang dihimpun sukabumiheadline.com, SPBU tersebut merupakan milik mantan Ketua DPRD Jawa Barat berinisial IS yang kini masih menjabat sebagai anggota DPRD Jawa Barat, dan istrinya berinisial EK.

Berita Terkait

Membanding volume panen tanaman perkebunan di Sukabumi, teh tak lagi juara dunia
Membanding jumlah Wanita Sukabumi menurut jenis pekerjaan
Ini lho daftar kecamatan juara nyampah di Kabupaten Sukabumi
Kasepuhan Adat Banten Kidul: Dari Lebak ke Sukabumi, Aki Buyut Bao Rosa hingga Abah Asep Nugraha
Profil Lauw Lanny Farida dan PT GPI: Tambang emas di Sukabumi picu banjir lumpur dan gagal panen
Kecamatan mana terbanyak? Membanding penderita kusta dengan jumlah penduduk Kabupaten Sukabumi
Membanding jumlah investor asing dan dalam negeri menurut jenis usaha di Kabupaten Sukabumi
5 kota/kabupaten berpenduduk terbanyak 2025 dibanding 2024, Sukabumi nambah berapa?

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 16:47 WIB

Membanding volume panen tanaman perkebunan di Sukabumi, teh tak lagi juara dunia

Selasa, 22 April 2025 - 00:33 WIB

Membanding jumlah Wanita Sukabumi menurut jenis pekerjaan

Senin, 21 April 2025 - 03:02 WIB

Ini lho daftar kecamatan juara nyampah di Kabupaten Sukabumi

Kamis, 17 April 2025 - 00:49 WIB

Kasepuhan Adat Banten Kidul: Dari Lebak ke Sukabumi, Aki Buyut Bao Rosa hingga Abah Asep Nugraha

Jumat, 11 April 2025 - 15:08 WIB

Profil Lauw Lanny Farida dan PT GPI: Tambang emas di Sukabumi picu banjir lumpur dan gagal panen

Berita Terbaru

Hotman Paris Hutapea - Istimewa

Masjid

Hotman Paris bangun masjid, Habib Ja’far yang beri nama

Jumat, 25 Apr 2025 - 10:00 WIB