Arab Saudi Cs dirikan komite dana untuk biayai rekonstruksi jalur Gaza

- Redaksi

Rabu, 5 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para pemimpin negara Liga Arab pada Selasa (4/3/2025) sepakat membentuk komite dana perwalian guna membiayai rekonstruksi Jalur Gaza Palestina - Istimewa

Para pemimpin negara Liga Arab pada Selasa (4/3/2025) sepakat membentuk komite dana perwalian guna membiayai rekonstruksi Jalur Gaza Palestina - Istimewa

sukabumiheadline.com – Para pemimpin negara Liga Arab pada Selasa (4/3/2025) sepakat membentuk komite dana perwalian guna membiayai rekonstruksi Jalur Gaza Palestina yang hancur akibat agresi brutal Israel sejak 7 Oktober 2023 lalu.

Menurut komunike akhir KTT Liga Arab di Kairo yang dilihat oleh AFP, dana perwalian tersebut akan “menerima komitmen keuangan dari semua negara donor dan lembaga pendanaan” guna menjalankan proyek rekonstruksi di wilayah Palestina.

Dalam pertemuan darurat di Kairo, Mesir, organisasi yang terdiri dari 22 negara Arab itu juga menyerukan kontribusi internasional untuk mempercepat proses pembangunan Kembali Jalur Gaza.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Liga Arab merupakan organisasi regional yang terdiri dari 22 negara di dunia Arab, yang tersebar di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara. Negara-negara anggota Liga Arab meliputi: Aljazair, Bahrain, Komoro, Djibouti, Mesir, Irak, Yordania, Kuwait, Lebanon, Libya, Mauritania, Maroko, Oman, Palestina, Qatar, Arab Saudi, Somalia, Sudan, Suriah, Tunisia, Uni Emirat Arab (UEA), dan Yaman.

Baca Juga :  Dikepung Al-Qassam IDF Mundur, Semua Dubes Israel Diwajibkan Cegah Pengadilan Internasional

Liga Arab mendesak komunitas internasional untuk ikut berpartisipasi membantu rekonstruksi Gaza sesegera mungkin.

Sementara itu, Hamas menyambut baik rencana yang diadopsi oleh para pemimpin Arab ini. Selain membentuk komite pengumpulan dana rekonstruksi, komite ini diharapkan akan mengawasi proses pembangunan kembali dan pemerintahan di wilayah Palestina.

“Kami menyambut baik rencana rekonstruksi Gaza yang diadopsi dalam pernyataan akhir KTT dan menyerukan penyediaan semua sumber daya yang diperlukan demi keberhasilannya,” kata kelompok milisi Palestina itu dalam sebuah pernyataan.

Hamas juga menyatakan “dukungan terhadap pembentukan Komite Dukungan Masyarakat untuk mengawasi upaya bantuan, rekonstruksi, dan pemerintahan di Gaza” merujuk pada badan administratif sementara yang diusulkan dalam KTT Liga Arab di Kairo.

Baca Juga :  Legislator dan pakar hukum ingatkan bumerang rencana RI rawat warga Gaza di Pulau Galang

Pertemuan Liga Arab ini berlangsung kala fase gencatan senjata antara Israel dan Hamas di Jalur Gaza sejak 19 Januari lalu berada di ujung tanduk.

Sebab, hingga hari ini, Rabu (5/3) kedua belah pihak belum membicarakan kelanjutan fase kedua gencatan. Sementara itu, fase pertama gencatan senjata dikabarkan berakhir akhir pekan ini.

Kedua belah pihak juga kembali bersitegang usai Hamas menolak usulan Israel memperpanjang fase pertama gencatan senjata.

Menurut Hamas, itu hanya akal-akalan Israel agar gencatan senjata tidak sampai tahap kedua, di mana dalam tahap itu mencakup proses penarikan pasukan negara Zionis sepenuhnya dari Gaza.

Sementara itu, Israel menuduh Hamas ingin menggagalkan gencatan senjata lantaran ogah membebaskan sisa warganya yang masih menjadi sandera.

Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mengancam akan ada konsekuensi berat bagi Hamas jika pembebasan sandera tidak terjadi juga.

Berita Terkait

Kisah Alice Guo, warga China jadi wali kota di Filipina hasil palsukan identitas divonis seumur hidup
AS resmi masukan kelompok Islam ini ke dalam daftar organisasi teroris
Lumbung migas terbesar dunia, Presiden Venezuela ditangkap AS karena terlibat narkoba?
Trump tangkap Presiden Venezuela dikecam wali kota Muslim di AS ini
Iran nyatakan perang skala penuh vs Israel dan AS cs, Donald Trump siap
700 lebih perusahaan bangkrut, 800 antre! PHK massal di AS
Arab Saudi dan UEA butuh 1,5 juta lebih pekerja bidang AI
Mohammed Taufiq Johari: Dari Unisba Bandung jadi Menpora Malaysia, magang di Garut, istri WNI

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 02:39 WIB

Kisah Alice Guo, warga China jadi wali kota di Filipina hasil palsukan identitas divonis seumur hidup

Rabu, 14 Januari 2026 - 19:28 WIB

AS resmi masukan kelompok Islam ini ke dalam daftar organisasi teroris

Minggu, 4 Januari 2026 - 17:03 WIB

Lumbung migas terbesar dunia, Presiden Venezuela ditangkap AS karena terlibat narkoba?

Minggu, 4 Januari 2026 - 16:05 WIB

Trump tangkap Presiden Venezuela dikecam wali kota Muslim di AS ini

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:00 WIB

Iran nyatakan perang skala penuh vs Israel dan AS cs, Donald Trump siap

Berita Terbaru

Ilustrasi meminjam uang untuk modal bisnis ke bank syariah - sukabumiheadline.com

Hikmah

5+5 ide bisnis di Sukabumi sesuai syariat Islam

Rabu, 21 Jan 2026 - 19:57 WIB

Ilustrasi 5 bisnis menggiurkan di dekat Gerbang Tol Bocimi Sukabumi - sukabumiheadline.com

Bisnis

5 bisnis menggiurkan di dekat Gerbang Tol Bocimi Sukabumi

Rabu, 21 Jan 2026 - 18:34 WIB

Komisi I DPRD terima audiensi DOB Kabupaten Sukabumi Utara - Setwan DPRD Kabupaten Sukabumi

Legislatif

DPRD Kabupaten Sukabumi pelototi perizinan sumur bor

Rabu, 21 Jan 2026 - 14:57 WIB