Begini Kesan Warga Sukabumi Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis

- Redaksi

Rabu, 13 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Sukabumi, Hendri Koswari (kanan) saat naik kereta cepat. l Istimewa

Warga Sukabumi, Hendri Koswari (kanan) saat naik kereta cepat. l Istimewa

sukabumiheadline.com l Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) sudah resmi beroperasi. Meskipun masih tahap uji coba, namun antusiasme warga untuk naik kereta cepat pertama di ASEAN ini terbilang tinggi.

Terlebih hingga beberapa bulan ke depan, tiket gratis tersedia untuk warga yang berkeinginan menjajal kenyamanan kereta cepat yang menghubungkan dua kota besar di Indonesia tersebut.

Salah seorang warga Tipar, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Hendri Koswari berkesempatan naik KCJB dari Stasiun Halim, Jakarta Timur hingga Tegal Luar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Cukup nyaman dan stabil. Beda sama kereta biasa di mana ketika melalui sambungan rel akan terasa getarannya. Kalau KCJB ini enggak terasa,” jelas Hendri kepada sukabumiheadline.com, Rabu (13/9/2023).

Baca Juga :  Pelamar Pramugari Kereta Cepat Wajib Bisa Bahasa Mandarin, Banyak Pelamar dari China

Menurut pria yang bekerja di salah satu BUMN tersebut, sepanjang perjalanan ia bisa jalan-jalan. Hal itu karena meskipun laju kereta terbilang cepat, tapi stabil.

“Bisa jalan jalan di dalam karena stabil. Jadi, meskipun disebut kereta cepat, tapi kita duduk nyaman aja, gak ada safety belt. Ada tiga kelas, tapi karena masih uji coba jadi kita masih bebas memilih,” kata dia.

Namun ia menambahkan, proses finishing pekerjaan di Stasiun Tegal Luar masih terus berlangsung.

“Masih finishing, jadi memang di stasiun belum rapih. Masih ada pekerjaan,” pungkas Hendri.

Baca Juga :  Kereta Cepat Jakarta-Bandung Hampir Selesai, Ini Spesifikasinya
Screenshot 2023 09 13 14 03 06 37 726cd6915a5bbed5e00093b2e2a7609b
Kereta Cepat Jakarta-Bandung. l Istimewa

Untuk informasi, pemerintah menggratiskan tarif tiket KCJB untuk tiga bulan pertama setelah soft operation dilakukan.

Periode promo tiket gratis kereta cepat jakarta Bandung ini akan berlaku mulai 18 Agustus hingga Oktober 2023.

“GRATIS SELAMA 3 BULAN PERTAMA. Untuk masyarakat yang ingin mencoba Kereta Api Cepat Jakarta Bandung. Dari 18 Agustus sampai dengan Oktober,” tulis Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di keterangan unggahan Instagram-nya beberapa waktu lalu.

Kang Emil menambahkan, jika masyarakat yang dapat menaiki KCJB secara gratis akan dibatasi untuk sekitar 600 penumpang.

Adapun cara pendaftarannya yakni dilakukan secara online dengan sistem “siapa cepat dia dapat”.

“Dari 18 Agustus selama 90 hari, kereta api cepat akan digratiskan kepada warga, silakan daftar nanti ada pembukaan online karena kapasitas sekitar 600 penumpang,” terangnya.

Berita Terkait

Kontribusi akademik, mahasiswa Geografi UI temukan potensi wisata geologi di Sukabumi
12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional, begini sejarahnya
Wanita Sukabumi, ini 5 model rambut pendek dan medium akhir tahun 2025
Peran utama di Dilan ITB 1997, Ariel bantah atur Milea dan stres karena ini
Tak sekadar penghias taman, pucuk merah cegah penyakit dan bermanfaat untuk kesehatan
Profil lengkap Kia Florita, istri Wakil Wali Kota Sukabumi pernah alami pelecehan
Band Romantic Pop asal Sukabumi, Himalayan rilis Tak Hanya Untukku
5 model blazer brokat motif batik untuk Hijabers Sukabumi, mewah, anggun bak putri raja

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 20:16 WIB

Kontribusi akademik, mahasiswa Geografi UI temukan potensi wisata geologi di Sukabumi

Rabu, 12 November 2025 - 12:55 WIB

12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional, begini sejarahnya

Selasa, 11 November 2025 - 19:28 WIB

Wanita Sukabumi, ini 5 model rambut pendek dan medium akhir tahun 2025

Senin, 10 November 2025 - 18:44 WIB

Peran utama di Dilan ITB 1997, Ariel bantah atur Milea dan stres karena ini

Minggu, 9 November 2025 - 16:43 WIB

Tak sekadar penghias taman, pucuk merah cegah penyakit dan bermanfaat untuk kesehatan

Berita Terbaru