Berkah Lebaran, Penjualan Kelapa Muda di Palabuhanratu Sukabumi Laris Manis

- Redaksi

Sabtu, 7 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjual es kelapa muda di Palabuhanratu. l sukabumiheadlines.com

Penjual es kelapa muda di Palabuhanratu. l sukabumiheadlines.com

SUKABUMIHEADLINES.com l PALABUHANRATU – Banyaknya wisatawan ke kawasan objek wisata Pantai Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, menjadi berkah bagi para pedagang.

Salah satunya, pedagang yang ketiban rezeki Lebaran, yakni penjual kelapa muda. Menurut sejumlah pedagang, omzet usaha mereka meningkat dua kali lipat dibandingkan hari libur biasa.

Adjie (46) penjual kelapa muda di objek wisata Pantai Citepus, Desa Citepus, mengaku selama libur Lebaran 1443 H, Pantai Citepus banyak dikunjungi wisatawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kunjungan wisatawan yang membludak sejak hari pertama libur Lebaran hingga hari ini, berdampak terhadap usaha penjualan kelapa mudanya.

Baca Juga :  Makna Natal 2021 Menurut Pastor dan Umat Kristiani di Palabuhanratu Sukabumi

Kepada sukabumiheadlines.com, Adji mengaku dalam satu hari dirinya menjual kurang lebih 50 butir kelapa muda.

“Banyak sekali wisatawan sampai sampai kemarin padat arus lalu lintas. Sekarang agak melandai, alhamdulillah penjualan kelapa muda juga meningkat dua kali lipat,” ungkap Adjie, Sabtu (7/5/2022).

“Hari biasa paling banyak 15 sampai 20 buah kelapa terjual. Alhamdulillah dua tiga hari ini meningkat, libur Lebaran kali ini banyak wisatawan,” sambungnya.

Meksi penjualan kelapa muda meningkat, namun Adjie mengaku tidak berani menaikan harga jual kelapa muda kepada para wisatawan.

Gak kita jual seperti biasa Rp10 ribu per buah, kalau pakai susu dan es Rp12 ribu per buah,” jelasnya.

Baca Juga :  Warga Bogor Spesialis Pencuri Tanaman Hias di Cidahu Sukabumi Dibekuk Polisi

“Kita beli dari pengepul sekarang naik Rp7 ribu, sebelumnya biasa Rp5 ribu per buah,” terangnya.

Pedagang lainnya, Suhendra (40) menambahkan, kelapa muda masih menjadi pesanan favorit wisatawan yang datang ke kawasan objek wisata pantai.

Di hari libur Lebaran ini, Ia mampu menjual kelapa muda sekira 100 buah dari sebelumnya biasanya 20 buah, dengan harga Rp 12 ribu per buah.
Allhamdulillah kita gak menaikan harga jual. Sesuai aja seperti hari biasa,” singkatnya.

Berita Terkait

Ada BLT Rp300 ribu, warga Sukabumi wajib tahu 8 fokus Dana Desa 2026 sesuai Permendesa 16/2025
Belanja online fesyen lokal berkualitas di Elizabeth, ada ribuan produk dan gratis ongkir
Cara mendapatkan pupuk bersubsidi di Sukabumi sesuai HET
Ini lho jenis-jenis sumbangan bebas pajak di Indonesia
Kilang minyak Sukabumi kapan? 6 proyek Danantara groundbreaking Januari 2026, ini kata Mensesneg
Menanti IPO Persib di Bursa Efek Indonesia tawarkan 45% saham, ini penjelasan OJK
Dana Desa 2025-2026 larinya ke mana? Begini menurut BPK, Kemenkeu dan Permendes
Resmi! Daftar UMSK Jabar 2026 hasil revisi, Sukabumi Rp3,850 juta

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:15 WIB

Ada BLT Rp300 ribu, warga Sukabumi wajib tahu 8 fokus Dana Desa 2026 sesuai Permendesa 16/2025

Kamis, 8 Januari 2026 - 04:12 WIB

Belanja online fesyen lokal berkualitas di Elizabeth, ada ribuan produk dan gratis ongkir

Kamis, 8 Januari 2026 - 03:27 WIB

Cara mendapatkan pupuk bersubsidi di Sukabumi sesuai HET

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:39 WIB

Ini lho jenis-jenis sumbangan bebas pajak di Indonesia

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:01 WIB

Kilang minyak Sukabumi kapan? 6 proyek Danantara groundbreaking Januari 2026, ini kata Mensesneg

Berita Terbaru