SUKABUMIHEADLINE.com l CIEMAS – Pada 10 Februari lalu Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meresmikan penataan dua destinasi wisata alam di Kabupaten Sukabumi, yakni Karanghawu dan Curug Sodong.
Tidak tanggung-tanggung, Pemprov Jawa Barat mengucurkan belasan miliar Rupiah untuk melakukan penataan di kedua lokasi wisata favorit di kawasan Geopark Ciletuh-Palabuhanratu tersebut.
Diketahui dari akun medsos resmi Ridwan Kamil, keduanya mendapatkan masing-masing sebesar Rp7 miliar, berasal dari anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahun 2021.
Berikut 5 penampilan kekinian lokasi wisata Curug Sodong setelah dilakukan penataan, dilihat dari akun Facebook salah seorang pegiat wisata mandiri, Hidayat Asep, dikutip sukabumiheadline.com, Jumat (19/8/2022)
Kawasan Curug Sodong rencananya akan dibuka oleh Bupati Sukabumi Marwan Hamami pada September mendatang.
Tampak di lokasi kini dilengkapi berbagai fasilitas, seperti area parkir yang representatif, mushala, gazebo dan toilet.
Selain itu, warung-warung kini terlihat lebih rapi dan bersih, serta homestay yang lebih variatif baik model maupun harganya.