Hingga Akhir 2023 Erick Thohir Target 25 Persen Kepemimpinan Perempuan di BUMN

- Redaksi

Jumat, 23 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Erick Thohir. l Ilustrasi: Feryawi Heryadi

Erick Thohir. l Ilustrasi: Feryawi Heryadi

SUKABUMIHEADLINE.com l Isu kesetaraan gender sangat lekat kaitannya dengan kinerja perusahaan. Karenanya, isu tersebut tidak melulu persoalan keseimbangan peran antara laki-laki dan perempuan.

Hal itu dikemukakan Koordinator Bidang Komunikasi Srikandi BUMN Nina Kurnia Dewi. Menurutnya, keberadaan kaum perempuan tidak sekadar gender issue, tapi juga business issue.

“Keberadaan perempuan tidak hanya gender issue. Keberadaan perempuan adalah business issue, karena sejumlah penelitian menunjukkan bahwa kehadiran perempuan di manajemen puncak dapat memperbaiki kinerja perusahaan,” kata Nina, Jumat (23/12/2022).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ditambahkan perempuan yang juga menjabat Direktur Keuangan, MSDM, dan Manajemen Risiko Perum LKBN ANTARA itu, perempuan memiliki tantangan lebih berat karena harus bisa menjaga keseimbangan peran di ruang domestik (keluarga) dan publik (dunia kerja).

Baca Juga :  Kisah Pilu di Balik Gaya Satpam Perempuan Bersolek bak Model

“Melalui Srikandi BUMN ini, kita buktikan dengan baik perusahaan kita di masing-masing BUMN dan Kementerian BUMN sangat mendorong perempuan berkarya dan bertalenta. Perempuan bisa menunjukkan diri bahwa dia sejajar dengan laki-laki,” katanya.

Sementara, Menteri BUMN Erick Thohir menargetkan hingga akhir 2023 kepemimpinan perempuan di BUMN bisa mencapai 25 persen.

Diketahui, saat ini kepemimpinan perempuan di perusahaan-perusahaan pelat merah itu, khusus di level direksi, baru mencapai 15 persen saja.

Padahal, Erick menilai salah satu tantangan besar untuk mencapai target tersebut yakni minimnya talent pool di BUMN. Karenanya, ia mengharapkan program Srikandi BUMN Berkarya dan Bertalenta menjadi langkah percepatan untuk mencapai target tersebut.

Baca Juga :  Profil Esti Puji Lestari, Wanita Sukabumi Jadi Bos Klub Sepak Bola Elit di Filipina dan China

Erick juga menilai talent pool yang lebih akan memudahkan BUMN mencari talenta baru di BUMN tanpa perlu repot mencari dari luar entitas BUMN.

“Kalau mencari future leader untuk direksi BUMN, kita punya talent pool yang cukup, tidak mencari-cari tetapi sudah punya sistem karena kita prioritaskan,” yakin dia saat acara Perayaan Hari Ibu dan Peluncuran Program Srikandi BUMN Berkarya dan Bertalenta di Jakarta, Kamis (22/12/2022).

Berita Terkait

Tidak boleh dirahasiakan, KIP putuskan ijazah Jokowi sebagai informasi terbuka
Anak jalanan yang tak sekolah, lansia dan guru dapat makan bergizi gratis
500 korban bencana minta kepastian, KDM ingin Pemkab Sukabumi ajukan ke pemprov
Istri Dirdik KPK, Kombes Sumarni: Dari Polres Sukabumi Kota jadi Kapolres Metro Bekasi
Jangan kira Gedung Sate hanya ada di Bandung, di sini juga ada tapi jadi kantor kades
KA Siliwangi relasi Sukabumi-Bandung bakal lewati jalur baru
MBG mubazir: Dari istilah, pemborosan hingga tak gugah selera disorot
Prabowo: Bangsa Indonesia paling bahagia di dunia, mengharukan saya

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:31 WIB

Tidak boleh dirahasiakan, KIP putuskan ijazah Jokowi sebagai informasi terbuka

Senin, 12 Januari 2026 - 18:50 WIB

Anak jalanan yang tak sekolah, lansia dan guru dapat makan bergizi gratis

Senin, 12 Januari 2026 - 13:10 WIB

500 korban bencana minta kepastian, KDM ingin Pemkab Sukabumi ajukan ke pemprov

Minggu, 11 Januari 2026 - 13:04 WIB

Istri Dirdik KPK, Kombes Sumarni: Dari Polres Sukabumi Kota jadi Kapolres Metro Bekasi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 00:16 WIB

Jangan kira Gedung Sate hanya ada di Bandung, di sini juga ada tapi jadi kantor kades

Berita Terbaru