KDM akan dirikan Sekolah Maung: Jurusan, kuota dan lokasi SMK Manusia Unggul

- Redaksi

Selasa, 13 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi siswa SMK jurusan Otomotif sedang praktik produksi mobil listrik - sukabumiheadline.com

Ilustrasi siswa SMK jurusan Otomotif sedang praktik produksi mobil listrik - sukabumiheadline.com

sukabumiheadline.com – Pemerintah Provinsi Jawa Barat tengah merancang sekolah khusus dengan model kejuruan seperti SMK. Sekolah ini diberi nama Sekolah Maung (Manusia Unggul) yang direncakan mulai dioperasionalkan tahun 2027.

Sekolah Maung adalah program pendidikan vokasi unggulan yang diusulkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompetitif dan siap kerja. Program ini ditargetkan mulai beroperasi pada tahun 2027.

Dalam akun YouTube-nya, Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi menyebut Sekolah Maung akan efektif beroperasi pada 2027. Ada enam jurusan strategis yang disiapkan, yakni teknologi informasi, otomotif, pertanian, olah raga, elektro, dan kelautan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain membangun sekolah, Pemprov Jabar juga menyiapkan pembenahan sarana prasarana di sekitar lokasi.

“Jalan provinsi menuju sekolah akan dilengkapi trotoar, kursi, lampu, halte dengan desain yang bagus,” papar pria yang akrab dipanggil KDM itu.

Ia berharap gagasan ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah pusat melalui sokongan anggaran, agar pembangunan berjalan maksimal. Pemprov Jabar sendiri telah menyiapkan alokasi dana untuk infrastruktur pendukung.

Gambaran umum program

Ilustrasi siswa SMK jurusan Artificial Intelegence atau AI - sukabumiheadline.com
Ilustrasi siswa SMK jurusan Teknologi Informasi sedang praktik Artificial Intelegence atau AI – sukabumiheadline.com

Program “Sekolah Maung” (Manusia Unggul) dirancang untuk berfokus pada kebutuhan pembangunan daerah dan tuntutan dunia kerja di masa depan.

Jurusan yang Ditawarkan
Terdapat enam jurusan strategis yang akan tersedia di Sekolah Maung:

  • Teknologi Informasi
  • Otomotif
  • Pertanian
  • Olah Raga
  • Elektro
  • Kelautan
Baca Juga :  Stadium Generale Universitas Nusa Putra Sukabumi Menuju World Class University

Program ini masih dalam tahap perencanaan dan pengembangan oleh Pemprov Jabar. Untuk informasi terkini mengenai lokasi pasti atau pendaftaran, Anda dapat memantau pengumuman resmi dari Dinas Pendidikan Jawa Barat atau Humas Jawa Barat.

Ilustrasi pelajar SMK jurusan Pertanian sedang praktik menanam sayuran hidroponik - sukabumiheadline.com
Ilustrasi pelajar SMK jurusan Pertanian sedang praktik menanam sayuran hidroponik – sukabumiheadline.com

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jabar, Herman Suryatman mengatakan, rencana ini masih dalam tahap perancangan dan terus berproses di tahun 2026 ini.

“Betul (Sekolah Maung) jadi Pak Gubernur sudah menyampaikan, ini kan sedang elaborasi ya detailnya. Paling tidak kebijakan makronya kan teman-teman sudah tahu sebagaimana disampaikan oleh Pak Gubernur,” ujar Herman, Senin (12/1/2026).

Adapun, Dinas Pendidikan Jawa Barat sudah membocorkan sejumlah rencana sekolah khusus ini melalui akun Instagram, yang mana nantinya terdapat enam jurusan strategis seperti disebutkan di atas.

“Mikronya ini sedang kami elaborasi dengan dinas pendidikan. Intinya kan kita ingin menghasilkan anak-anak yang punya standar kompetensi lulusan yang sesuai dengan kebutuhan hari ini ke depan. Baik di dunia industri, maupun di pertanian dan lain sebagainya, kebutuhan pasarlah,” jelas Herman.

Ilustrasi siswa SMK jurusan Perikanan dan Peternakan - sukabumiheadline.com
Ilustrasi siswa SMK jurusan Kelautan – sukabumiheadline.com

Lokasi Sekolah Maung 

Adapun terkait lokasi sekolah, menurut Herman, masih dalam pembahasan dan belum bisa dibeberkan apakah nantinya terpusat di satu lokasi atau ada di beberapa daerah lainnya wilayah Jabar.

Baca Juga :  Warung Kecil di Sukabumi Dilarang Jual LPG 3 Kg, Jadi Agen Resmi Siapkan Rp100 Juta Daftar di Sini

“Sedang disiapkan oleh Dinas Pendidikan terkait data kuantitatif baik rencana jumlah siswa, di mana saja, dan lain sebagainya. Nanti diinformasikan,” ujarnya.

Kuota murid Sekolah Maung 

Ilustrasi siswa SMK jurusan Olah Raga sedang praktik jugling bola - sukabumiheadline.com
Ilustrasi siswa SMK jurusan Olah Raga sedang praktik jugling bola – sukabumiheadline.com

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jabar, Hery Antasari mengatakan, para pelajar akan diseleksi sebanyak 36 orang untuk mengikuti kelas sepak bola tanpa mengesampingkan pendidikan.

Pelajar akan tetap mengikuti pendidikan formal, namun dengan kurikulum yang dimodifikasi agar sesuai kebutuhan atlet. Adapun pembelajaran akademik dilakukan di dua SMA yaitu SMAN 10 Bandung dan SMAN 1 Padalarang.

Untuk pembelajarannya akan berjalan di bawah Sentra Pembinaan Olahraga Pelajar Daerah (SPOPDA) di Sport Jabar Arcamanik, milik Pemprov Jabar.

Untuk informasi, SPOPDA telah memiliki beberapa kelas untuk berbagai cabang olah raga. Namun Gubernur Dedi Mulyadi meminta agar mulai 2027, sepak bola masuk ke dalam daftar prioritas itu.

Lewat kelas khusus ini, para pelajar akan menjalani kegiatan akademik dan latihan di lingkungan yang terintegrasi. Dia menegaskan program ini tidak membuat satu sekolah baru, melainkan hanya kelas khusus.

“Itu ada satu kelas khusus yang siswanya atlet pelajar di Jawa Barat. Nanti akan ditambah lagi kelasnya khusus untuk cabor sepak bola,” tutur Hery.

Berita Terkait

Wajib dipelajari! Ini 7 bahasa asing dibutuhkan di masa depan dan penjelasannya
Pelajar Sukabumi, simak yuk kalender akademik 2026 ini
Daftar jurusan kuliah paling dibutuhkan pada 2030
Dunia kampus: Mengenal pengertian dan perbedaan rektor dan lektor
KDM minta sekolah di Jawa Barat terapkan satu hari belajar di luar kelas
Sahara asal Parakasalak Sukabumi, mahasiswi IPB University termuda baru berusia 15 tahun
Workshop peningkatan profesionalisme guru melalui pembelajaran interaktif di Bojonggenteng Sukabumi
15 jurusan kuliah madesu menurut Federal Reserve Bank of New York

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 02:51 WIB

KDM akan dirikan Sekolah Maung: Jurusan, kuota dan lokasi SMK Manusia Unggul

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:42 WIB

Wajib dipelajari! Ini 7 bahasa asing dibutuhkan di masa depan dan penjelasannya

Kamis, 1 Januari 2026 - 19:44 WIB

Pelajar Sukabumi, simak yuk kalender akademik 2026 ini

Kamis, 1 Januari 2026 - 07:38 WIB

Daftar jurusan kuliah paling dibutuhkan pada 2030

Senin, 15 Desember 2025 - 23:33 WIB

Dunia kampus: Mengenal pengertian dan perbedaan rektor dan lektor

Berita Terbaru