Lezat dan Beda, Kebab Durian Khas Nagrak Sukabumi

- Redaksi

Sabtu, 29 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kebab durian. l Dok. Pribadi

Kebab durian. l Dok. Pribadi

sukabumiheadline.com I NAGRAK – Siapa sih yang nggak kenal sama jajanan kekinian yang satu ini, kebab. Kuliner lezat khas Turki ini sudah populer di berbagai belahan dunia, termasuk di Sukabumi.

Penggemar kuliner rasa asin, pedas dan gurih, ini berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak sampai orang tua.

Ciri khas kebab pada umumnya, adalah berisi irisan daging, sayuran, serta saus. Namun, kini kebab disajikan dalam beragam isian. Di Sukabumi, ada kebab isi durian loh foodies, namanya King’s Kebab Durian yang berada di Jl Cikalawing, Kampung Bobojong, Desa Balekambang, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi.

Owner King’s Kebab Durian, Fitriyani mengatakan, pertama kali menjajakan dagangannya ketika awal pandemi Covid-19. “Saya dan suami waktu itu sama-sama berhenti berkerja karena pandemi. Sempat merasa bingung karena kehilangan pendapatan, sementara kebutuhan pastinya terus bertambah. Akhirnya saya mencoba mencari jalan keluar dengan membuka usaha sendiri di bidang kuliner, tapi yang memang belum ada atau masih jarang dijual orang. Akhirnya saya dan suami memilih untuk berjualan kebab isi durian,” ungkap wanita 27 tahun itu kepada sukabumiheadline.com, Jumat (28/1/2022).

Fitriyani menjual kebabnya dengan harga terbilang murah, Rp7 ribu per pcs dan Rp17 ribu per pouch dengan isi 3 pcs. Meskipun menjualnya dengan harga murah, tapi soal rasa dijamin tidak murahan karena isian daging durian asli.

Baca Juga :  Perlintasan KA di Segog Sukabumi Diperbaiki, Sopir Angkot: Harusnya dari Dulu

“Yang membedakan kebab kita dengan kebab lainnya adalah harganya yang murah, tapi soal rasa nggak murahan. Isinya juga daging durian asli tanpa campuran cream ataupun perasa durian,” kata wanita satu anak itu.

Ia menambahkan, hanya ada dua varian topping kebabnya. “Toppingnya cuma ada dua, yaitu, kebab durian original dan kebab durian keju,” tambahnya.

“Kita kasih harga Rp7 ribu per pcs untuk kebab yang sudah matang, dan untuk kebab mentah atau belum kita panggang harganya Rp17 ribu per pouch isi 3 tiga pcs,” imbuhnya.

Tertarik mencoba kuliner ini foodies? King’s Kebab Durian buka mulai pukul 08.30-19.00 WIB.

Berita Terkait

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea
Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini
Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini
Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini
5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket
10 tren rambut pendek wanita 2025, bikin geulis dan fresh
Bernostalgia dengan pasangan, healing atau refresing, ke Situ Cukang Paku Sukabumi aja
Nganteuran, diplomasi rantang yang semakin dilupakan warga Sukabumi

Berita Terkait

Rabu, 2 April 2025 - 15:00 WIB

Kembali ngantor geulis dan fresh dengan 5 tren rambut pendek wanita ala Korea

Senin, 31 Maret 2025 - 03:36 WIB

Temani libur Lebaran, warga Sukabumi wajib nonton 5 film Indonesia ini

Minggu, 30 Maret 2025 - 07:00 WIB

Bunda Sukabumi, coba yuk 7 hidangan Lebaran antimainstream dari berbagai daerah ini

Sabtu, 29 Maret 2025 - 15:00 WIB

Bunda Sukabumi mau bikin sate kambing empuk? Ikuti 5 tips sederhana ini

Rabu, 26 Maret 2025 - 03:23 WIB

5 penyanyi jebolan Indonesian Idol asal Sukabumi, dari pedagang cilok hingga raih golden ticket

Berita Terbaru