Masa Jabatan sebagai Gubernur Jateng Habis, Warga: Pak Ganjar Perhatian ke Wong Cilik

- Redaksi

Jumat, 11 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganjar Pranowo. l Ilustrasi: Fery Heryadi

Ganjar Pranowo. l Ilustrasi: Fery Heryadi

sukabumiheadline.com l Warga Selo Boyolali berhamburan keluar rumah sambil membawa bingkisan berupa aneka sayuran. Mereka mencegat mobil dinas yang dinaiki Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang hari itu berkunjung ke desanya, Kamis (3/8/2023).

Saat Ganjar melintas, warga mencegat mobilnya dan berebut memasukkan sayuran ke dalamnya. Mereka juga berdesakan agar bisa bersalaman, sambil berteriak memanggil namanya.

“Pak Ganjar berhenti dulu Pak, ini tolong dibawa Pak oleh-oleh dari kami, sebagai bentuk terima kasih pada bapak karena telah memimpin kami selama 10 tahun ini,” teriak warga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Warga pun berebut untuk memberikan hasil bumi itu pada Ganjar. Saking banyaknya, mobil dinas Ganjar penuh dengan sayuran.

Salam kagem Ibu nggih Pak (salam buat Ibu ya Pak). Sayurnya dipun masak kangge dahar Ibu lan Bapak sekeluarga (sayurnya dimasak untuk makan sekeluarga),” ucap mereka.

Karena sudah tak muat, Ganjar meminta bingkisan hasil bumi itu dimasukkan ke mobil ajudan yang ada di belakangnya.

Baca Juga :  Viral Foto Mahasiswa UI Tidur Saat Kuliah Umum Ganjar Pranowo

“Terima kasih bu, tapi ini sudah penuh. Niko paringke mobil wingking (itu ditaruh saja di mobil belakang),” ucap Ganjar.

Seorang warga, Giyarti mengaku sedih karena Ganjar sebentar lagi tidak menjabat sebagai Gubernur Jateng. Meski begitu, ia rela harus berpisah dengan Ganjar karena ia yakin Ganjar akan meneruskan kepemimpinannya di tingkat nasional.

“Ya sedih, tapi senang karena nanti Pak Ganjar mau jadi presiden,” kata wanita 60 tahun itu.

Ia mengaku, warga sengaja kompak memberikan oleh-oleh hasil bumi kepada gubernur yang mereka cintai. Dia mengatakan, hal ini merupakan wujud terima kasih atas dedikasi Ganjar selama memimpin Jawa Tengah. Warga memberikan bingkisan berupa aneka macam sayuran ke Ganjar yang masih di dalam mobil dinas.

“Kami ngasih sayuran ini sebagai tanda terima kasih. Meski kami di pucuk gunung, tapi Pak Ganjar selalu nengok kami. Hari ini kami berikan oleh-oleh sayuran agar Pak Ganjar sampai kapan pun tidak melupakan warga Selo,” harapnya.

Baca Juga :  Kemarin Saling Kritik, Ini Momen AHY Minta Puan Maharani Jadi Kakak

Giyarti merasa puas dengan kepemimpinan Ganjar selama ini. Ia mengatakan, selama dipimpin Gubernur Ganjar, Provinsi Jateng menjadi jauh lebih maju.

“Program kerjanya baik, pembangunan berjalan bagus dan jadi yang terbaik. Desa kami juga merasakan betul kepemimpinan Pak Ganjar, perhatian kepada rakyat kecil dan petani,” ucapnya.

Ganjar ke Desa Senden Kecamatan Selo Boyolali untuk menghadiri Festival Tungguk Tembakau dan menyempatkan diri berpamitan kepada warga.

Ganjar yang masa jabatannya selesai pada 5 September 2023 mendatang, mengucapkan terima kasih kepada warga yang selama ini telah mendukung berbagai program Pemprov Jateng. Dia sekaligus meminta maaf jika selama menjabat gubernur, masih ada hal yang belum bisa dituntaskan.

“Kulo pamit nggih bapak ibu, sebab tanggal 5 September nanti kulo sampun pensiun (saya sudah pensiun). Tugas saya jadi Gubernur Jateng sudah selesai,” kata Ganjar.

Berita Terkait

Tidak boleh dirahasiakan, KIP putuskan ijazah Jokowi sebagai informasi terbuka
Anak jalanan yang tak sekolah, lansia dan guru dapat makan bergizi gratis
500 korban bencana minta kepastian, KDM ingin Pemkab Sukabumi ajukan ke pemprov
Istri Dirdik KPK, Kombes Sumarni: Dari Polres Sukabumi Kota jadi Kapolres Metro Bekasi
Jangan kira Gedung Sate hanya ada di Bandung, di sini juga ada tapi jadi kantor kades
KA Siliwangi relasi Sukabumi-Bandung bakal lewati jalur baru
MBG mubazir: Dari istilah, pemborosan hingga tak gugah selera disorot
Prabowo: Bangsa Indonesia paling bahagia di dunia, mengharukan saya

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 03:31 WIB

Tidak boleh dirahasiakan, KIP putuskan ijazah Jokowi sebagai informasi terbuka

Senin, 12 Januari 2026 - 18:50 WIB

Anak jalanan yang tak sekolah, lansia dan guru dapat makan bergizi gratis

Senin, 12 Januari 2026 - 13:10 WIB

500 korban bencana minta kepastian, KDM ingin Pemkab Sukabumi ajukan ke pemprov

Minggu, 11 Januari 2026 - 13:04 WIB

Istri Dirdik KPK, Kombes Sumarni: Dari Polres Sukabumi Kota jadi Kapolres Metro Bekasi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 00:16 WIB

Jangan kira Gedung Sate hanya ada di Bandung, di sini juga ada tapi jadi kantor kades

Berita Terbaru