Ngeri, Longsor Tebing Jalan di Simpenan Sukabumi

- Redaksi

Selasa, 28 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jalan menuju Kampung Ciporekat, Desa Sangrawayang amblas. l Istimewa

Jalan menuju Kampung Ciporekat, Desa Sangrawayang amblas. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINES.com l SIMPENAN – Bencana tanah longsor terjadi di wilayah Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat akibat hujan deras yang mengguyur, Senin (27/12/2021) lalu.

Informasi diperoleh sukabumiheadlines.com, bencana tanah longsor mengakibatkan jalan aspal menuju Kampung Ciporekat RT 03/ 02, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan amblas, Kabupaten Sukabumi.

“Kejadian sore hari, sekitar jam tiga (15.00 WIB) sore, ketinggian longsor kurang lebih 6 meter dan lebar 3 meter,” ujar Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Simpenan, Dandi Sulaeman. Selasa (28/12/2021).

Dijelaskan Dandi, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian amblasnya jalan tersebut karena kondisi jalanan sedang sepi.

Baca Juga :  Pria Tegalbuleud Sukabumi Pengeroyok Ade Armando Divonis 8 Bulan Penjara

“Iya akibat tanah labil, diguyur hujan dengan intensitas terus menerus,” jelasnya.

“Kondisi saat ini, upaya penanganan bersama masyarakat setempat membuat rambu rambu jalan dengan seadanya,” sambungnya.

Masih kata Dandi, dalam kesempatan tersebut pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada mengingat cuaca masih terjadi turun hujan. “Masyarakat yang melintas diimbau tetap waspda karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan,” tandasnya.

Berita Terkait

Macan Tutul Jawa terekam camera trap di STPN Sukabumi
Kades Cikujang Sukabumi jadi tersangka korupsi Dana Desa Rp500 juta
Truk tak kuat nanjak di jalan rusak Nyalindung Sukabumi, warga: Ganti bupati sama aja
Poin penting Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi, siapkan dana Pilbup 2029
Ular berbisa masuki rumah Kasek SMAN 5 Sukabumi, butuh bantuan Damkar? Hubungi nomor ini
Musda XVI Pemuda/KNPI 2025, Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi ingatkan soal ini
Setelah Disdagin, kini giliran dugaan korupsi truk sampah DLH Kabupaten Sukabumi
Tersisa 5 pemuda dan asal OKP berebut Ketua DPD KNPI Kabupaten Sukabumi

Berita Terkait

Jumat, 16 Mei 2025 - 01:36 WIB

Macan Tutul Jawa terekam camera trap di STPN Sukabumi

Jumat, 16 Mei 2025 - 00:59 WIB

Kades Cikujang Sukabumi jadi tersangka korupsi Dana Desa Rp500 juta

Kamis, 15 Mei 2025 - 17:29 WIB

Truk tak kuat nanjak di jalan rusak Nyalindung Sukabumi, warga: Ganti bupati sama aja

Kamis, 15 Mei 2025 - 13:31 WIB

Ular berbisa masuki rumah Kasek SMAN 5 Sukabumi, butuh bantuan Damkar? Hubungi nomor ini

Kamis, 15 Mei 2025 - 10:00 WIB

Musda XVI Pemuda/KNPI 2025, Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi ingatkan soal ini

Berita Terbaru

Macan Tutul Jawa - @btn_gn_halimunsalak

Sukabumi

Macan Tutul Jawa terekam camera trap di STPN Sukabumi

Jumat, 16 Mei 2025 - 01:36 WIB