Ratusan Warga Parungkuda Sukabumi Terisolir Akibat Jalan Ambruk

- Redaksi

Jumat, 18 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKABUMIHEADLINES.com l PARUNGKUDA – Ratusan warga Kampung Warungceuri, Desa Pondokkasolandeuh, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi terisolir.

Terisolirnya ratusan warga akibat jalan lingkungan sepanjang kurang lebih 18 meter dengan lebar 2,5 meter terputus karena jalan ambruk.

Tidak hanya itu, informasi diperoleh sukabumiheadlines.com, tiga rumah warga juga terdampak. Hal itu disampaikan Manajer Pusat Pengendalian dan Operasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sukabumi Nanang Sudrajat.

Rusaknya fasilitas jalan umum akibat ertimpa material saluran irigasi yang jebol setelah di guyur hujan deras yang terjadi Jumat (18/3/2022) sekira pukul 03.00 WIB. “Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya kerugian materi,” ujarnya.

Dijelaskan Nanang, sebanyak dua RT dengan jumlah 50 kepala keluarga kurang lebih 200 jiwa terisolir akibat jalan lingkungan terputus.

“Jalan lingkungan tidak bisa dialui, tiga rumah terdampak dengan 12 jiwa, penanganan sementara tadi warga beserta pemdes setempat bekerja bakti,” jelasnya.

Saat ini, kata Nanang petugas masih melakukan pendataan melakukan kordinasi dengan unsur pemerintahan setempat serta menghimbau masyarakat agar tetap waspada.

“Saat ini kebutuhan mendesak bronjong dan batu untuk memperbaiki jalan lingkungan yang ambruk,” tandasnya.

Berita Terkait

Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT
Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang
Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi
Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis
Diprotes warga Surade Sukabumi, Perda 15/2023 direvisi, dinilai bermasalah oleh Kemendagri
DPRD Kabupaten Sukabumi setujui Raperda Perubahan No 15/2023 tentang PDRD
Bocah Sukabumi tenggelam saat mandi di sungai sepulang mengaji akhirnya ditemukan
Bocah 9 tahun hilang tenggelam di sungai Bantargadung Sukabumi

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 02:26 WIB

Hingga Maret 2025, puluhan anak dan wanita Kota Sukabumi jadi korban KDRT

Senin, 21 April 2025 - 00:41 WIB

Penampakan Jalan Kabupaten rusak di Cisolok Sukabumi jadi kebun pisang

Jumat, 18 April 2025 - 18:16 WIB

Penemuan mayat pria tanpa busana gegerkan warga Parungkuda Sukabumi

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Pemkab rajin giat seremonial, Dewek serukan #SukabumiPesimis

Jumat, 18 April 2025 - 11:11 WIB

Diprotes warga Surade Sukabumi, Perda 15/2023 direvisi, dinilai bermasalah oleh Kemendagri

Berita Terbaru