Cerita Lucu Happy Salma, Aktris asal Sukabumi Salah Kirim WA Protes ke Ernest

- Redaksi

Selasa, 29 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Happy Salma. l Istimewa

Happy Salma. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l Aktris asal Sukabumi, Happy Salma baru-baru ini terlibat insiden salah kirim pesan WhatsApp (WA). Hal itu diketahui setelah komedian sekaligus sutradara Ernest Prakasa membagikan momen lucu dirinya saat menerima chat WA dari Happy Salma.

Momen lucu ini terjadi saat Happy tiba-tiba mengirimkan pesan yang isinya bikin Ernest bingung. Kejadian salah kirim chat WA ini dibagikan Ernest melalui akun Twitter-nya.

Momen salah kirim WA ini terjadi pada Kamis (25/11/2022) sore. Dalam chat-nya, Happy Salma tampak akan menghubungi petugas kolam renang yang ada di rumahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kebetulan, nama petugas kolam renangnya sama-sama Ernest. Hal ini membuat Happy salah mengirim pesan ke Ernest Prakasa.

Baca Juga :  Wanita Sukabumi Ini Merintis Usaha Sandal Cantik, yang Beli Harus Inden
momen happy salma salah kirim wa ke ernest © berbagai sumber
Twitter/@ernestprakasa

Ernest ini air kolamnya bau banget kaporitnya terlalu kenceng,” tulis Happy Salma dalam pesan salah kirimnya ke Ernest Prakasa.

Menyadari salah kirim ke Ernest Prakasa, Happy pun buru-buru menjelaskan kalau Ernest yang ia maksud adalah tukang kolam renang yang kebetulan namanya sama. Tampak Happy juga berusaha menelepon Ernest, tapi tidak diterima.

“Maksudnya tukang kolam renang di rumah, namanya Ernest,” jelas Happy Salma.

Mendapatkan pesan yang membingungkan dan kemungkinan besar salah kirim dari Happy Salma, Ernest Prakasa membalasnya dengan candaan serta emoji tertawa.

Momen salah kirim itu pun jadi kocak karena balasan Ernest yang nyeleneh banget. Bahkan sutradara film Cek Toko Sebelah ini sempat-sempatnya membalas pesan salah kirim Happy Salma tersebut dengan menyebutkan film yang dibintangi Happy Salma.

Baca Juga :  Pohon Tumbang Timpa Bangunan Sekolah TK di Nagrak Sukabumi

Maaf bu tadi memang tumpah kayanya saya keasyikan nonton Before Now & Then,” balas Ernest.

Diberitakan sukabumiheadline.com sebelumnya, film Before Now and Then adalah film berbahasa Sunda yang dibintangi Happy Salma. Baca lengkap: Dibintangi Artis asal Sukabumi, Nana Raih 3 Penghargaan FFI 2022

Aktris asal Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Happy Salma, dikenal sebagai artis peran. Wanita Sukabumi yang satu ini memiliki nama lengkap Jero Happy Salma Wanasari dan populer dengan nama Happy Salma saja. Baca lengkap: Profil Happy Salma, Wanita Sukabumi Bintang film Before Now & Then Tampil di Berlin

Berita Terkait

Si independen! Kenali perbedaan pribadi outrovert dengan introvert dan ekstrovert
Danone, Wings dan Indofood: Penyumbang sampah plastik terbanyak di RI
Intip interior dan tarif Hotel Santika Premiere Hills Resort Cibadak Sukabumi
Syuting di Sukabumi: Sinopsis dan bintang film Tenung, cerita teror gaib mematikan
Cerita Aisyah Aqilah dan Emir Mahira syuting di Sukabumi, dari mistis hingga 17 kali masuk angin
Memandang laut sambil menikmati keunikan Pantai Cempaka Ratu Sukabumi
Artis serba bisa asal Sukabumi pamer foto ayah: Maaf kalau teteh kurang punya waktu
Cek jadwal konser musisi lagu asal Sukabumi Rieka Roslan with Bebi Romeo dan Nadadara

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 21:34 WIB

Si independen! Kenali perbedaan pribadi outrovert dengan introvert dan ekstrovert

Kamis, 2 Oktober 2025 - 02:44 WIB

Danone, Wings dan Indofood: Penyumbang sampah plastik terbanyak di RI

Rabu, 1 Oktober 2025 - 02:24 WIB

Intip interior dan tarif Hotel Santika Premiere Hills Resort Cibadak Sukabumi

Selasa, 30 September 2025 - 03:06 WIB

Syuting di Sukabumi: Sinopsis dan bintang film Tenung, cerita teror gaib mematikan

Selasa, 30 September 2025 - 03:00 WIB

Cerita Aisyah Aqilah dan Emir Mahira syuting di Sukabumi, dari mistis hingga 17 kali masuk angin

Berita Terbaru

Peneliti temukan fakta-fakta baru di Gunung Padang - Ist

Khazanah

Peneliti temukan fakta-fakta baru di Gunung Padang

Senin, 6 Okt 2025 - 12:30 WIB