Pentolan Viking dan Jakmania Mesra di Tribun FIFA Matchday

- Redaksi

Rabu, 28 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKABUMIHEADLINE.com l Pentolan Viking Persib Club, Heru Joko dan pentolan Jakmania, Ferry Indrasjarief duduk berdampingan menyaksikan laga Timnas Indonesia kontra Curacao di Stadion Pakansari, Selasa (27/9/2022) malam WIB.

Heru dan Ferry terlihat mesra dan saling berbincang sembari menyaksikan jalannya pertandingan.

Pada laga FIFA Matchday kedua ini, Indonesia menang dengan skor 2-1. Kedua gol tuan rumah masing-masing dicetak Dimas Drajad (3′) dan Dendy Sulistyawan (86′). Sementara gol semata wayang Curacao disumbangkan Jeremy Antonisse (46′).

Heru dan Ferry tidak merencanakan untuk menyaksikan Timnas Indonesia. Namun, keduanya pun akhirnya memutuskan datang, sembari berharap perdamaian antar suporter dapat terjaga.

Terlebih jelang pertandingan antara Persib dan Persija yang akan dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung pada 2 Oktober 2023 mendatang. Laga sarat gengsi tersebut tentu sudah ditunggu-tunggu oleh para pecinta sepak bola tanah air.

Baca Juga :  Tur Asia, Ini Alasan Borrusia Dortmund Hanya Lawan Persib dan Persebaya

“Tadi mendadak ke sininya. Untuk tanggal 2, semuanya maksimal lah. Semoga sepak bola bisa menjadi alat persatuan,” kata Heru.

Foto kemesraan keduanya viral di media sosial dan disambut positif pendukung kedua kesebelasan yang sudah lama berseteru itu.

Seperti diketahui, Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta di Stadion GBLA pada pekan ke-11 Liga 1, tanggal 2 Oktober 2022 mendatang.

Dalam laga El Clasico Indonesia tersebut, Dirut PT PBB Teddy Tjahjono berharap dapat disaksikan oleh Jakmania.

Berita Terkait

Dipalak atau diancam? Menko Polkam: Masyarakat harus aktif lapor ke Satgas Premanisme
Bapak-bapak nakal Sukabumi, siap-siap dikirim ke barak militer!
Mei kelabu 13 tahun lalu, 45 penumpang pesawat SSJ-100 tewas di perbatasan Sukabumi-Bogor
Berantas preman berkedok ormas, TNI turunkan satuan intelijen
Perpisahan sekolah murah dan seru berhadiah Rp165 juta dari KDM, ini syarat dan cara daftar
Libatkan BIN dan Kejagung, pemerintah resmi bentuk Satgas Premanisme dan Ormas meresahkan
Tak hanya di Kalimantan, di Bali kehadiran ormas GRIB Jaya ditolak Pecalang
PDIP Jabar kritik pendidikan karakter ala Dedi Mulyadi habiskan Rp6 miliar

Berita Terkait

Senin, 12 Mei 2025 - 10:00 WIB

Dipalak atau diancam? Menko Polkam: Masyarakat harus aktif lapor ke Satgas Premanisme

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:00 WIB

Bapak-bapak nakal Sukabumi, siap-siap dikirim ke barak militer!

Minggu, 11 Mei 2025 - 02:04 WIB

Mei kelabu 13 tahun lalu, 45 penumpang pesawat SSJ-100 tewas di perbatasan Sukabumi-Bogor

Kamis, 8 Mei 2025 - 17:30 WIB

Berantas preman berkedok ormas, TNI turunkan satuan intelijen

Kamis, 8 Mei 2025 - 15:03 WIB

Perpisahan sekolah murah dan seru berhadiah Rp165 juta dari KDM, ini syarat dan cara daftar

Berita Terbaru