Warga Sukabumi Bingung Usaha Apa? Resep Kuah Bakso Gurih Ini Bisa Jadi Inspirasi

- Redaksi

Sabtu, 21 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKABUMIHEADLINE.com l Siapa warga Sukabumi yang tidak menyukai mie bakso? Meskipun mungkin tidak kecanduan, tetapi rasanya sulit untuk bilang, tidak suka mie bakso.

Kalau melihat para penjual bakso di setiap sudut kampung, dari mulai pedagang bakso keliling, warung dan ruko hingga kafe kafe, tidak keliru jika disebut mayoritas warga Sukabumi memang menyukai daging olahan berbentuk bulat ini.

Karenanya, jualan kuliner menu mie bakso terbilang menjanjikan untuk dimulai bagi yang masih bingung usaha apa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nah, agar tak kalah bersaing, berikut adalah rahasia resep kuah bakso yang gurih rekomendasi sukabumiheadline.com.

Bahan Utama:
• 500 gram iga sapi berlemak
• 2 liter air
• Garam secukupnya
• 1 sdt gula pasir
• 1 sdt merica bubuk
• Kaldu sapi bubuk secukupnya
• 1 buah bawang bombay ukuran kecil *biarkan utuh

Baca Juga :  Icip Bakso Cumi, Kuliner Kekinian dengan Sensasi Seafood di Sukabumi

Bumbu Halus:
• 3 sdm bawang putih goreng
• 3 sdm bawang merah goreng

Bahan Pelengkap:
• Irisan daun bawang & seledri
• Bawang goreng

Cara Membuat:
• Rebus iga sampai mendidih. Lalu buang air rebusannya.
• Rebus kembali iga dengan air rebusan yang baru.
• Tambahkan bumbu halus, bawang bombay, garam, gula, merica dan kaldu sapi bubuk. Aduk merata. Fungsi bawang bombay disini berguna agar kuah bakso tetap bening.
• Setelah iga empuk masukan bakso. Masak sampai bakso matang. Test n koreksi rasa.
• Sajikan bakso dengan bahan pelengkap.

Baca Juga :  Dari Cicurug hingga Kota Sukabumi, 5 Kedai Bakso Urat Terbaik

Resep Sambal Taichan:

Bahan Utama:
• 10 buah rawit setan
• 2 butir baput
• 2 butir bamer
• Secukupnya garam, gula, merica bubuk dan penyedap
• 1 sdt air perasan jeruk nipis
• 50 ml kaldu/air biasa
• Minyak untuk menumis secukupnya

Cara Membuat:
• Rebus cabe dan duo bawang sampai agak lunak. Tiriskan. Lalu uleg kasar.
• Tumis bumbu sambal. Bumbui dengan gula, garam, penyedap dan merica bubuk. Aduk merata.
• Tambahkan kaldu/air. Masak sampai mengental.
• Matikan api. Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata.

Selamat mencoba.

Berita Terkait

Wanita Sukabumi, ini 5 outfit monokrom simpel, stylish dan wudhu-friendly
Jampang Creative Camp, kemah edutainment dan kegelisahan generasi muda Sukabumi selatan
7 model dress hijab simpel tapi mewah dan elegan untuk ke pesta
Tak sekadar lezat, ini resep frikadel ikan untuk tekan risiko stroke
Ribuan warga antusias saksikan wayang golek di Lapang Merdeka Sukabumi
5 model gamis bakal trend tahun ini, elegan, mewah, tapi simpel
Mengenal dan menanti Goa Jepang di Sukabumi dibenahi seperti di Majalengka
Film Jumbo libas rekor penonton Dilan 1990, masuk jajaran terlaris sepanjang masa

Berita Terkait

Sabtu, 3 Mei 2025 - 19:08 WIB

Wanita Sukabumi, ini 5 outfit monokrom simpel, stylish dan wudhu-friendly

Sabtu, 3 Mei 2025 - 15:02 WIB

Jampang Creative Camp, kemah edutainment dan kegelisahan generasi muda Sukabumi selatan

Selasa, 29 April 2025 - 03:09 WIB

7 model dress hijab simpel tapi mewah dan elegan untuk ke pesta

Senin, 28 April 2025 - 08:00 WIB

Tak sekadar lezat, ini resep frikadel ikan untuk tekan risiko stroke

Minggu, 27 April 2025 - 02:44 WIB

Ribuan warga antusias saksikan wayang golek di Lapang Merdeka Sukabumi

Berita Terbaru

Ilustrasi pria mabuk minuman keras - Istimewa

Jawa Barat

Bapak-bapak nakal Sukabumi, siap-siap dikirim ke barak militer!

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:00 WIB