Siap-siap, Warga Sukabumi Besok Bisa Naik KA Pangrango Lagi

- Redaksi

Sabtu, 9 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KA Pangrango Sukabumi-Bogor. l Istimewa

KA Pangrango Sukabumi-Bogor. l Istimewa

SUKABUMIHEADLINE.com l Kabar baik bagi warga Sukabumi khususnya karena kini memiliki alternatif kendaraan publik untuk berangkat kerja ke wilayah Bogor dan Jakarta. Pasalnya, mulai Ahad (10/4/2022), Kereta Api (KA) Pangrango ditargetkan kembali melayani perjalanan dari Stasiun Paledang Bogor menuju Sukabumi.

Hal itu dipastikan Deputi EVP 1.2 Bidang Pelayanan dan Komersial Daop 1 Jakarta Suharjono. Ia mengatakan bakal menggelar uji coba jalur reaktivasi KA Pangrango pada pekan ini, setelah pembangunan double track selesai dari Stasiun Paledang ke Cicurug.

Rencananya, dalam pengoperasian kembali itu, PT KAI akan menyediakan dua gerbong eksekutif dan lima gerbong kereta K3. “Rencana reaktivasi operasional KA Pangrango Sukabumi-Bogor akan dilakukan tahap uji coba pekan ini. Kami targetkan 10 April 2022 selesai dan bisa digunakan untuk umum,” katanya, Rabu (6/4/2022).

Diberitakan Ayobogor.com, Kamis (7/4), Suharjono menyebut, dengan pembangunan jalur ganda KA, waktu tempuh Bogor-Sukabumi bisa lebih singkat dari dua jam menjadi satu jam setengah.

Suharjono mengklaim hal itu sebagai upaya PT KAI meningkatkan fasilitas pelayanan kepada masyarakat. Tidak ada kebijakan yang berubah, hanya layanan yang lebih efisien.

“Ada fasilitas pelayanan jarak tempuh dengan durasi perjalanan yang lebih cepat, waktu pelanggan menjadi lebih efisien dan tetap nyaman,” ucapnya.

Sementara itu, grafik perjalanan kereta api tetap sama dari tahun sebelumnya menggunakan jadwal tiga trip per hari. Apabila melihat animo masyarakat cukup tinggi waktu perjalanan akan ditambah menjadi empat trip per hari.

Baca Juga :  Pengumuman Hasil Tes PPPK Guru Diundur (lagi) FPHI Korda Sukabumi Meradang

Ditambahkannya, PT KAI akan melakukan sinergitas dengan Pemerintah Kota Sukabumi untuk melakukan penataan di kawasan Stasiun Kereta Api Sukabumi, sebagai upaya memberikan pelayanan kepada warga seperti area parkir yang luas dan mempermudah akses masyarakat saat pergantian moda transportasi.

Diberitakan sukabumiheadline.com sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menjanjikan jalur ganda Bogor-Cicurug dan KA Pangrango akan beroperasi pada awal pekan depan.

Hal itu diungkapkan Budi Karya Sumadi saat melakukan kunjungan kerja (kunker) meninjau sarana dan prasarana transportasi di Provinsi Jawa Barat termasuk di Kabupaten Sukabumi, Ahad (3/4/2022).

Berita Terkait

Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan
Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan
11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad
Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik
Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS
Ngeri, penemuan mayat tanpa kepala tapi tubuh utuh di Sukabumi
Nestapa Abah Uloh, lansia korban bencana alam Sukabumi huni gubuk reyot
Batu numpuk dalam rumah, warga korban bencana Sukabumi nangis tak ada perhatian

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:26 WIB

Ujian berat warga Jampang Tengah Sukabumi belum berakhir, diaspal hanya tahan 3 bulan

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:00 WIB

Disentil KDM, Pemkab Sukabumi satset verval korban bencana di Simpenan

Selasa, 13 Januari 2026 - 01:33 WIB

11 kecamatan di Sukabumi diterjang banjir dan longsor, karya KDM rungkad

Senin, 12 Januari 2026 - 00:01 WIB

Momen Bupati Sukabumi dipuji setinggi langit oleh KDM, sebelumnya sempat dikritik

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:42 WIB

Pria pelaku pencabulan anak di Cisaat Sukabumi ditangkap di rental PS

Berita Terbaru

Ilustrasi chart dan hoaks - sukabumiheadline.com

Tekno & Sains

2025 Sukabumi tertinggi, JSH: Hoaks di Jawa Barat naik signifikan

Kamis, 15 Jan 2026 - 16:55 WIB

Mengendarai sepeda motor matic saat hujan deras - sukabumiheadline.com

Sains

Prakiraan cuaca Sukabumi, sepekan ke depan masih hujan

Kamis, 15 Jan 2026 - 02:42 WIB