Menghitung jumlah wisatawan, kamar, tempat tidur dan naker hotel di Sukabumi dalam satu tahun

- Redaksi

Jumat, 21 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kamar mewah Hotel Amanjiwo, Magelang, Jawa Tengah - Istimewa

Kamar mewah Hotel Amanjiwo, Magelang, Jawa Tengah - Istimewa

sukabumiheadline.com – Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, dikenal memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk di kunjungi. Karenanya, tidak mengherankan jika setiap weekend, long weekend, terlebih lagi jika musim libur panjang seperti cuti bersama hari raya dan libur sekolah, banyak wisatawan berkunjung.

Menjelang libur cuti bersama Idul Fitri tahun ini, masyarakat di wilayah utara sudah tidak asing dengan kemacetan lalu lintas. Puluhan ribu kendaraan mengular yang mayoritas tujuan sejumlah tempat wisata di wilayah selatan Sukabumi.

Lantas, berapa sih jumlah wisatawan yang berkunjung ke Sukabumi dalam satu tahun? Ada berapa penginapan dan hotel, kamar dan tempat tidur hotel di Sukabumi? Dan berapa jumlah pekerja formil di sektor pariwisata di kabupaten ini?

Berikut ulasan mengenai pertanyaan-pertanyaan di atas, mengutip data Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Sukabumi 2024, dari Badan Pusat Statistik (BPS) 2025.

Data dikutip sukabumiheadline.com, Jumat (21/3/2025.

Jumlah Akomodasi
Jumlah Tenaga Kerja
Jumlah Wisatawan
Hotel
Kamar
Tempat Tidur
Laki-laki
Perempuan

Wisman Wisnus

Jumlah akomodasi 2024

  • Hotel Bintang: Ada 4, terdiri dari 1 hotel bintang 1 dan 3 hotel bintang tiga. Terdiri dari 253 kamar, dan 506 tempat tidur
  • Hotel Melati: 140 hotel dengan  2.100 kamar dan 4.200 tempat tidur
  • Pondok Wisata: 92 homestay dengan 177 kamar dan 347 tempat tidur

Jumlah pekerja hotel dan penginapan 2024

  • Hotel Bintang: 133 pekerja laki-laki dan 88 pekerja perempuan
  • Hotel Melati: 532 pekerja laki-laki dan 356 pekerja perempuan
  • Pondok Wisata/Homestay: 120 pekerja laki-laki dan 92 pekerjaan perempuan
Baca Juga :  RI baru rencana, intip kesibukan Bandara Cikembar Sukabumi dibangun Belanda pada 1922

Jumlah wisatawan yang menginap 2024

  • Hotel Bintang: 1.316 wisatawan mancanegara dan 221.753 wisatawan domestik
  • Hotel Melati: 5.266 wisatawan mancanegara dan 887.010 wisatawan domestik
  • Pondok Wisata/Homestay: 204 wisatawan mancanegara dan 104.834 wisatawan domestik

Menilik data di atas, pada 2024 di Kabupaten Sukabumi terdapat 236 hotel dan pondok wisata, dengan total 2.530 kamar, dan 5.053 tempat tidur.

Jumlah sebanyak itu mempekerjakan 785 tenaga kerja laki-laki dan 493 tenaga kerja perempuan.

Adapun, total jumlah wisatawan yang berkunjung pada 2024 sebanyak 6.786 wisatawan mancanegara, dan 1.213.597 wisatawan domestik atau lokal.


Dilarang republikasi artikel kategori Headline dan Rubrik Headline tanpa seizin Redaksi sukabumiheadline.com

Berita Terkait

Pria dan Wanita Sukabumi bersaing di berbagai sektor, begini perbandingan jumlahnya
Mulai kapan KA Siliwangi dari Sukabumi bisa langsung ke Padalarang?
Wali Kota Sukabumi punya utang hampir Rp4 miliar
Helmy Yahya dan Bossman Mardigu ungkap alasan mau jadi Komisaris bjb
Kisah Bunda Elis asal Sukabumi: Dari terlilit utang hingga ekspor keripik singkong ke 5 negara
Mengenal Equil, air minum premium dari Sukabumi yang mendunia, pabrik bak istana
Dedi Mulyadi: Kurangi pegawai Bank bjb dan tutup kantor cabang tak produktif!
Penjelasan manajemen soal kerja sama Rp1,5 triliun Persib Bandung dan Allianz

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 15:53 WIB

Pria dan Wanita Sukabumi bersaing di berbagai sektor, begini perbandingan jumlahnya

Senin, 21 April 2025 - 18:44 WIB

Mulai kapan KA Siliwangi dari Sukabumi bisa langsung ke Padalarang?

Sabtu, 19 April 2025 - 01:06 WIB

Wali Kota Sukabumi punya utang hampir Rp4 miliar

Rabu, 16 April 2025 - 21:14 WIB

Helmy Yahya dan Bossman Mardigu ungkap alasan mau jadi Komisaris bjb

Rabu, 16 April 2025 - 01:49 WIB

Kisah Bunda Elis asal Sukabumi: Dari terlilit utang hingga ekspor keripik singkong ke 5 negara

Berita Terbaru

Model tunik kekinian dan elegan - Istimewa

Trend

Bye-bye gamis, ini 5 model tunik kekinian dan elegan

Selasa, 22 Apr 2025 - 03:04 WIB

Ilustrasi wanita karier - Istimewa

Headline

Membanding jumlah Wanita Sukabumi menurut jenis pekerjaan

Selasa, 22 Apr 2025 - 00:33 WIB